“Bean Kesurupan Depe” jadi subyek healing saya pasca menonton “4 Tahun Tinggal Di Rumah Hantu” yang bikin mood nge-drop di awal tahun.
Rumah produksi K2K Production memang tidak membuat saya berharap terlalu banyak. Siapa tahu bisa tertawa lepas dari film bergenre horor komedi tersebut.
Sukseskah film yang menghadirkan Rowan Atkinson versi kw ini menghibur saya?
Simak yuk sinopsis beserta review singkatnya di bawah ini.
WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung SPOILER!!!
Alur Cerita / Sinopsis Singkat
Cat Woman (diperankan oleh Dewi Perssik) adalah penyanyi yang menjadi idola masa kini. Masyarakat dari berbagai kalangan menggilainya.
Tak terkecuali Marni (diperankan oleh Dewi Perssik) dan Juliet (diperankan oleh Zahra Jasmine).
Apes, keduannya justru tewas saat hendak menyaksikan show Cat Woman di Amazing Water World Jakarta.
Marni dan suaminya, Parmin (diperankan oleh Doyok), dibunuh oleh psikopat. Sementara Juliet dan Romeo (diperankan oleh Marwan XL), kekasihnya, tertabrak mobil.
Kematian rupanya tidak menghentikan hasrat mereka untuk bertemu Cat Woman.
Pasca menjadi pocong dan ‘disekolahkan’ di asrama pocong bersama Mister Bean (diperankan oleh William Ferguson), berlima mereka menuju Amazing Water World.
Sementara Bean sibuk bermain air di kolam renang, Marni dan yang lain menonton aksi Cat Woman.
Tak disangka, terungkap bahwa mata kanan Cat Woman sebenarnya adalah hasil donor dari Parmin.
Parmin dulu mendonorkan matanya demi mendapatkan uang untuk membiayai operasi ibunya.
Cat Woman sendiri merasa bersyukur dan berterimakasih karena berkat Parmin ia bisa menjadi seperti sekarang.
Tanggal Rilis: 7 Juni 2012
Durasi: 75 menit
Sutradara: Yoyok Dumprink
Produser: KK Dheeraj
Penulis Naskah: Inu Ibeng Rock
Produksi: K2K Production
Pemain: Dewi Perssik, Doyok, Marwan XL, Rizky Putra, Mpok Atiek, William Ferguson
Nonton Bareng
Saya tidak berhasil menemukan video trailer dari film ini.
Sebagai gantinya, saya sajikan saja filmnya secara utuh di bawah. Tenang saja, resmi kok. Langsung dari kanal rumah produksinya, K2K Production Official Channel.
Review Singkat
“Bean Kesurupan Depe” sepertinya inspirator dari aksi-aksi prank yang beberapa waktu lalu marak di kalangan Youtuber.
Pasalnya, cerita dan judul film ini sama sekali tidak nyambung. Asli bikin bingung.
Jangankan kesurupan, karakter Mr. Bean di sini bahkan sama sekali tidak beradegan satu frame dengan Depe.
Of course, Mr. Bean-nya kw. Jangan bilang kalau teman-teman sampai ada yang mengira Mr. Bean asli bakal main di film ini.
Menariknya, bahkan William Ferguson, si pemeran Mister Bean, juga merasa ditipu oleh KK Dheeraj dan rumah produksinya.
Dilansir dari Jakarta Globe, kasusnya sempat masuk ke ranah investigasi pihak berwajib. Pun begitu saya tidak menemukan perkembangan beritanya.
Kembali ke film. Depe alias Dewi Persik di sini memerankan dua karakter sekaligus. Cat Woman dan Marni.
Aktingnya mendingan. Setidaknya jauh di atas kualitas naskah skenario.
Selain tidak jelas arah, naskahnya juga berantakan. Banyak lubang di sana sini.
Sebagai film horor, “Bean Kesurupan Depe” jelas gagal. Sama sekali tidak ada satu pun adegan serem di dalamnya.
Masalahnya, sebagai film komedi pun judul ini failed. Semua lawakannya garing dan membosankan.
Satu-satunya yang lucu bagi saya justru saat Parmin dan Marni tiba-tiba bisa nyasar ke hutan dan sampai di rumah milik psikopat tukang jagal manusia.
Jangan jangan saya juga psikopat.
Penutup
“Bean Kesurupan Depe” adalah film horor komedi lokal yang gagal menghadirkan unsur horor dan unsur komedi di dalamnya.
Endingnya malah bikin saya serasa nonton acara tali kasih.
Akting Dewi Persik dan Doyok sendiri tidak terlalu buruk. Setidaknya kualitas aktingnya jauh di atas kualitas naskah yang dimainkan.
0/10. Jauh jauh deh dari film ini.
Film ini bisa ditonton di kanal Youtube resmi K2K Production.
Catatan: review serta rating bersifat subyektif dan berdasarkan preferensi pribadi
Leave a Reply