Jadwal Rilis Film Horor Lokal Di Bioskop Bulan Maret 2020

Bulan Maret 2020 ini akan ada 4 judul film horor lokal yang hadir di bioskop. Yaitu “Aku Tahu Kapan Kamu Mati”, “KKN Di Desa Penari”, “Djoerig Salawe”, dan “Roh Mati Paksa: Cinta Berujung Maut”. Yang disebut nomer dua bisa dibilang yang paling ditunggu. Meski saya pribadi tidak terlalu terbius oleh ceritanya, berbeda dengan kebanyakan warna +62 yang doyan hal-hal berbau viral, tapi jujur saya juga penasaran bakal seperti apa hasil adaptasinya ke layar lebar. Berikut detil sinopsis, jadwal rilis, dan informasi lain seputar keempat film tersebut.

Aku Tahu Kapan Kamu Mati

poster akutahukapankamumati

Setelah mati suri, Siena (Natasha Wilona) bisa melihat pertanda orang akan mati. Siena ketakutan dan ingin keluar dari situasi mengerikan ini. Flo (Ria Ricis), Neni (Fitria Rasyidi), dan Vina (Ryma Gembala), sahabat-sahabat Siena, tidak percaya dengan kemampuan yang tiba-tiba dimiliki Siena. Siena terus meyakinkan dengan penglihatannya. Apalagi satu persatu orang di sekitarnya mati setelah Siena melihat pertanda dengan munculnya arwah yang menjemput orang tersebut. Akhirnya pertanda tersebut muncul di dekat Brama (Al Ghazali), kakak kelas yang dicintainya. Siena berusaha menggagalkan kematian Brama. Siena juga melihat pertanda pada orang-orang terdekatnya akan mati. Siena berusaha menggagalkan kematian-kematian itu. Kemudian, pertanda kematian itu datang mengancam dirinya.

Tanggal Rilis: 5 Maret 2020
Durasi: 92 menit
Sutradara: Hadrah Daeng Ratu
Produser: Oswin Bonifanz
Penulis Naskah: Aviv Elham, Arumi E
Produksi: Unlimited Production, Maxima Pictures
Pemain: Natasha Wilona, Ria Ricis, Al Ghazali, Fitria Rasyidi, Ryma Karimah, Sonia Alexa, Asri Welas, Cathrine Wilson, Opie Kumis, Adinda Halona, Elizabeth Christine, Daus Separo, Rita Nurmaliza, Anastasia Adamova

Hadrah Daeng Ratu kembali lagi. Kali ini ia dipercaya untuk menyutradarai adaptasi dari novel berjudul “Aku Tahu Kapan Kamu Mati” karangan Arumi E. yang kisahnya cukup populer di Wattpad. Yang menjadi masalah di sini adalah penulis skenarionya. Reputasi Aviv Elham di dunia film horor lokal terbilang tidak terlalu mentereng. Sebut saja “Reva Guna Guna”, “Roy Kiyoshi: The Untold Story”, dan “Alas Pati”, yang sama-sama punya banyak lobang kejanggalaan dalam ceritanya. Yah semoga saja di tahun 2020 ini beliau sudah belajar dari kesalahan-kesalahannya dan bisa menghasilkan karya yang jauh lebih berkualitas.

Review singkat film ini bisa disimak di https://curcol.co/review-film-aku-tahu-kapan-kamu-mati-2020-18509.

KKN Desa Penari

poster kkndidesapenari

Enam mahasiswa yang melaksanakan KKN di sebuah desa terpencil, Nur (Tissa Biani), Widya ( Adinda Thomas), Ayu (Aghniny Haque), Bima (Achmad Megantara), Anton (Calvin Jeremy) dan Wahyu ( M Fajar Nugraha) tidak pernah menyangka kalau desa yang mereka pilih ternyata bukanlah desa biasa. Pak Prabu (Kiki Narendra), kepala desa, memperingatkan mereka untuk tidak melewati batas gapura terlarang. Tempat misterius itu mungkin ada hubungannya dengan penari cantik yang mulai menganggu Nur dan juga Widya. Satu persatu mulai merasakan keanehan desa tersebut. Bima pun mulai berubah sikap. Program KKN mereka berantakan. Tampaknya penghuni gaib desa tersebut tidak menyukai mereka. Nur akhirnya menemukan fakta bahwa salah satu dari mereka melanggar aturan yang paling fatal di desa tersebut. Teror sosok penari misterius semakin menyeramkan. Mereka meminta bantuan Mbah Buyut (Diding Boneng) dukun setempat. Terlambat. Mereka terancam tidak bisa pulang dengan selamat dari desa yang dikenal dengan sebutan desa penari itu.

Tanggal Rilis: 19 Maret 2020
Durasi: – menit
Sutradara: Awi Suryadi
Produser: Manoj Punjabi
Penulis Naskah: Lele Laila, Gerald Mamahit
Produksi: MD Pictures
Pemain: Tissa Biani, Achmad Megantara, Calvin Jeremy, Adinda Thomas, Aghniny Haque, M Fajar Nugraha, Kiki Narendra, Aulia Sarah, Aty Cancer, Diding Boneng

Ini adalah salah satu film horor lokal yang paling banyak ditunggu kehadirannya di tahun 2020. Terlebih mengingat kisahnya yang dibawakan oleh Simpleman begitu viral tahun lalu. Yang duduk di kursi sutradara adalah Awi Suryadi, dimana karya beliau yang mungkin paling lengket di ingatan adalah Danur Universe, mulai dari “Danur: I Can See Ghost”, “Danur 2: Maddah”, “Danur 3: Sunyaruri”, dan “Asih”. Meski terasa sekali penurunan kualitas dari film-film tersebut dari waktu ke waktu, namun harus diakui bahwa “Sunyi”, yang juga merupakan buah tangan Awi, tidak mengecewakan. Mari kita tunggu saja apakah hasilnya bakal sesuai dengan yang diharapkan banyak pihak atau malah melenceng. Trailernya sih cukup menggoda, by the way.

Djoerig Salawe

poster djoerigsalawe

Dua jawara desa–Adang (Joe P Project) dan Asep (Anyun Cadel)–bersaing menjadi lurah. Meskipun Adang menang, ia bangkrut dan ditinggal istri. Sementara Asep justru makin kaya raya, bahkan mampu melunasi utang Adang. Dari cerita Ujang (Fico Fachriza), Adang tahu bahwa Asep mendapatkan kekayaan melalui dukun Rojan (Candil). Adang pun meminta Rojan memberitahu cara memenangkan judi togel. Rojan menyanggupi setelah Adang menawarkan jabatan wakil lurah. Tak cuma bersaing memperebutkan jabatan lurah, Adang dan Asep juga bersaing memikat hati Mince (Nadine Alexandra). Ibu Mince–Bu Iroh (Inggrid Widjanarko)–mengingatkan bahwa Adang dan Asep bukanlah lelaki baik dan keduanya sudah beristri. Desa gempar ketika teror setan pocong merebak. Tak hanya pocong, muncul babi ngepet dan tuyul yang menjadi pertanda bahwa ada warga yang mencari kekayaan.

Tanggal Rilis: 26 Maret 2020
Durasi: – menit
Sutradara: Sahrul Gibran
Produser: Puti Cut NY, M Rizki
Penulis Naskah: Fajar Umbara, Isman HS, Robby Hilman
Produksi: MBK Pictures
Pemain: Nadine Alexandra, Joe P Project, Fico Fachriza, Anyun Cadel, Babe Cabita, Amink, Ben Kasyafani, Dimaz Andrean, Candil, Mongol Stres, Ingrid Widjanarko, Gabriella Desta, Nurtizza Radia, Malih Tongtong, Anggy Umbara, Mega Carefansa, Budi Dalton, Ki Daus, Lutfie, Elkie Kwee, Posman Tobing

Dari deretan nama pemain kita mungkin sudah bisa menduga bahwa “Djoerig Salawe” adalah film horor dengan bumbu komedi yang kental. Dan tidak salah. Trailernya pun sudah mendukung dugaan tersebut. Ini bakal jadi proyek ketiga sekaligus proyek film horor pertama dari Sahrul Gibran setelah sebelumnya membesut “Say I Love You” dan “Mars: Mimpi Ananda Raih Semesta”. Yang menarik, bakal ada penampilan cameo dari Anggy Umbara di sini, yang berperan sebagai seorang ustad. Patut disimak apakah film ini bisa mengikuti jejak “Ghost Writer”, film bergenre sama yang laris manis tahun 2019 lalu.

Roh Mati Paksa: Cinta Berujung Maut

poster rohmatipaksa

Keangkuhan Boy (Arnold Leonard) mempermainkan perasaan Lastri (Dea Annisa) menjadi penyebab segala teror yang terjadi pada teman-temannya kecuali Vina (Gabriella Larasati) di sebuah villa terpencil milik kakek Boy. Liburan Boy, Salsa (Natalie Zenn), Farah (Ratu Sikumbang), Alvin (Ahmad Syaiful), dan Ferry (Robert Chaniago) berubah mejadi teror menyeramkan. Vina yang heran dengan segala teror yang menimpa teman-temannya, mencari tahu apa penyebab teror.

Tanggal Rilis: 26 Maret 2020
Durasi: – menit
Sutradara: Adi Garing
Produser: Unchu Viejay
Penulis Naskah: Agus Noor Ismail, Adi Garing
Produksi: Super Media Pictures
Pemain: Arnold Leonard, Dea Annisa, Gabriella Larasati, Ratu Sikumbang, Ismi Melinda, Ahmad Pule, Robert Chaniago, Natalie Zenn

Cerita klise, trailer yang tidak menjual, poster yang murahan, dan deretan nama pemain yang tidak menjual. Mohon maaf, dari itu saja seperti sulit membayangkan “Roh Mati Paksa” bakal bisa bertahan lama di layar bioskop. Tapi tentu saja, saya berharap bakal ada kejutan dari film-film underdog semacam ini. Siapa tahu malah kualitasnya berada di atas judul-judul lainnya yang tayang di bulan yang sama. Film ini juga meruapakan debut perdana Adi Garing sebagai penulis naskah dan sutradara.

Penutup

Rasanya sudah jelas sih, “KKN Di Desa Penari” jadi film horor lokal di bioskop yang paling ditunggu sekaligus paling berpotensi untuk meraih kesuksesan di bulan Maret 2020 ini. Tinggal berharap saja filmnya sesuai dengan ekspektasi yang dihadirkan oleh trailernya. Saya sendiri lebih tertarik untuk melihat seberapa besar nama Ria Ricis bisa mengkatrol film “Aku Tahu Kapan Kamu Mati”. Untuk dua judul lainnya, yah, realistis saja kali ya 😀

jadwal filmhoror maret2020

Leave a Reply