Daftar Souvenir Hadiah di Trans Studio Mini / Kid City (Update Terbaru 2019)

Artikel ini adalah update terbaru dari daftar penukaran souvenir tiket di Trans Studio Mini dan Kid City yang pernah saya tulis sebelumnya di tahun 2017. Berhubung ada beberapa hal teknis yang sudah mengalami perubahan, maka sengaja saya tulis di artikel yang berbeda, agar tidak menjadi rancu dan menimbulkan salah persepsi. Yang utama adalah perihal request hadiah yang saat itu belum bisa saya konfirmasi (dan sekarang sudah). Yuk, lanjut.

Tentang Souvenir Hadiah

Souvenir hadiah dalam konteks game center adalah aneka barang yang bisa kita peroleh dengan cara mengumpulkan dan menukarkan tiket yang kita dapatkan dari bermain di mesin-mesin arcade. Tidak semua mesin tentunya, hanya yang mengeluarkan tiket saja. Permainan seperti balapan mobil dan simulator pesawat misalnya, tidak akan mengeluarkan tiket sama sekali. Demikian pula dengan mesin jenis gift redemption seperti permainan capit boneka dan Magic Box. Jadi jangan dipantengin terus di depan mesinnya ya, hehehe.

Keberadaan souvenir ini membuat kita lebih bersemangat merogoh kocek untuk bermain di game center. Entah itu Trans Studio Mini (TSM), Timezone, Amazone, FunWorld, Zone 2000, dan lain sebagainya. Kenapa? Karena selain mendapatkan kesenangan dalam bermain, kita juga bisa membawa pulang oleh-oleh berupa barang. Secara tidak langsung, uang yang kita keluarkan tidak terasa sia-sia. Ya, kan?

Sistem yang berlaku di TSM dan KidCity saat ini, tiket yang telah digiling dan dihitung jumlah totalnya harus ditukarkan pada hari itu juga. Tidak bisa disimpan terlebih dahulu jumlahnya di dalam kartu seperti yang bisa kita lakukan di Timezone atau FunWorld. Untuk souvenir hadiah yang nilainya kecil mungkin tidak masalah. Tapi pastinya sudah kebayang dong repotnya kalau harus membawa bergepok-gepok tiket untuk ditukarkan dengan barang yang nilainya ratusan ribu.

Untungnya, sejak beberapa bulan lalu, game center yang merupakan bagian dari jaringan retail Transmart ini telah menggunakan tiket kertas yang ukurannya lebih kecil dan lebih ringan dari yang dahulu mereka gunakan. Setidaknya ukuran dan beratnya bisa berkurang menjadi separuhnya. Asal tahu saja, dulu beberapa kali menukarkan tiket dengan ponsel di sana, yang nilai tiketnya antara 120 ribu hingga 180 ribu tiket, saya sampai harus membawa beberapa tas ransel dan koper sekaligus, wkwkwkw.

Oh ya, untuk hadiah yang nilainya di atas batas tertentu (saya kurang tahu persisnya), kita akan diminta untuk menyerahkan kartu identitas untuk mereka catat. Kalau beruntung, kita juga akan diajak untuk berfoto ria bersama para karyawan yang sedang bertugas. Jadi pastikan datang dengan penampilan yang maksimal yah, biar gak malu-maluin saat difoto 😀

Cara Mengumpulkan Tiket Sebanyak-Banyaknya

Cara paling utama untuk mengumpulkan tiket sebanyak-banyaknya tentu saja menguasai satu atau beberapa mesin permainan yang berpotensi mengeluarkan tiket dalam jumlah banyak. Masing-masing orang tentu punya keahlian dan kesukaan tersendiri, sehingga tidak adil jika saya wajibkan untuk bermain di mesin A atau B.

Sebagai contoh, ada yang jago banget main mancing ikan di mesin Deep Sea Fishing. Bisa ratusan atau ribuan tiket dalam waktu singkat. Sedangkan saya? Boro-boro bisa dapet tiket banyak, nangkep ikan kecil satu aja susahnya setengah mati, wkwkwk.

Oleh karena itu, tips dasarnya adalah pilih satu permainan yang disuka terlebih dahulu, lalu pelajari sungguh-sungguh cara bermainnya dan juga trik-triknya. Banyak informasi terkait bisa kita temukan di internet, terutama di Youtube. Sebagian mungkin tidak 100% akurat, tapi setidaknya bisa kita jadikan patokan untuk disesuaikan dengan pengaturan mesin yang ada di TSM.

Untuk referensi tambahan, baca juga https://curcol.co/5-cara-mendapatkan-tiket-banyak-di-trans-studio-mini-10712.

Daftar Souvenir Hadiah

Sudah tidak sabar ingin tahu souvenir hadiah apa saja yang saat ini tersedia di Trans Studio Mini maupun Kid City? Langsung deh, cekidot tabel daftar penukaran souvenir tiket di bawah ini. Sekedar pemberitahuan, informasi berikut saya peroleh langsung dari pihak TSM, ditambah dengan yang terpampang nyata di area counter penukaran tiket mereka.

Nama BarangJumlah Tiket
Miyako Rice Cooker 1.8L MCM-52815390
Turbo Desk Fan 12 CFR 108213569
Cosmos Standar Iron CIS 4186922
Cosmos Blender Personal CB-522 On The Go15960
Cosmos Rice Cooker 0.6L CRJ-101 TS14918
Rinnai Gas Stove 2 Burners RI-512CF18040
Maspion Industrial Stand Fan 20 PW 502 S32178
Sharp LED TV 32 LC32SA4200I D.HD158497
Denpoo Rice Cooker 1L DMJ-18SB/BL/RD14784
Helm Hiu Saga Solid Red6530
Miyako Juicer Extractor JE-60717785
Philips Blender Tango HR 2115/PL PS35280
JP Helm Centurion R119240
Polytron Multimedia Audio PMA 930034222
Maspion Stand Mixer MT-1194 HSM14899
Miyako Stand Mixer SM-62514524
Sekai Industrial Desk Fan 12 HFN 121017978
Miyako Stand Fan 16 TJR 10121077
Sharp Fridge 1D 184L SJ-N191D-FW111250
Cosmos Standrd Iron CIS 4387185
Samsung LED TV 43"224001
Samsung Smart LED TV 40"238000
Polytron LED TV 22"81194
Denpoo Dispenser Elektro51287
Sepeda Genio Soulbeta69300
Sepeda Rubbick Crixalis73920

Daftar souvenir hadiah di Trans Studio Mini dan Kid City di atas akan terus diupdate jika ada perubahan atau penambahan barang. En jangan lupa, ada kemungkinan ada perbedaan nilai penukaran tiket antara cabang satu dengan cabang yang lain. Jadikan saja tabel di atas sebagai patokan dasar, bukan sebagai referensi mutlak. Untuk yang lebih pasti, konfirmasikan ulang pada pihak TSM di bagian counter penukaran.

Cara Melakukan Request Souvenir Hadiah

Selain menukarkan tiket dengan barang yang sudah tersedia atau ditawarkan, kita juga bisa melakukan request atau permohonan terhadap barang tertentu. Syaratnya hanya satu, barang yang di-request harus tersedia di bagian retail Transmart. Aturan khusus berlaku untuk produk jenis handphone dan laptop, dimana ada cabang TSM yang memperbolehkan untuk di-request, ada pula yang tidak. Sebaiknya dipastikan terlebih dahulu sebelum terlanjur menimbun tiket.

Dari pengalaman saya pribadi, proses request ini berlangsung selama 3 minggu. Tiket bisa ditukarkan di awal (setelah ada kepastian jumlah tiketnya) maupun di belakang (saat barang sudah tersedia). Kita cukup menyerahkan data barang yang diinginkan (nama barang, kode / tipe barang, dan harga), lantas menunggu untuk dikonfirmasi apakah disetujui atau tidak. Jika ya, kita sekaligus akan diberitahu jumlah tiket yang perlu diserahkan. Untuk ancer-ancernya adalah harga barang (harga asli, bukan harga promo) dibagi dengan 20.

Tidak sulit, bukan? Dan pastinya juga tidak ribet. Walau masih lebih simpel request souvenir di FunCity, yang super cepat, hanya dalam waktu 24 jam saja. Tapi jauh lebih mending ketimbang di Timezone (± 3 bulan) dan FunWorld (± 3 bulan).

Selamat menukarkan tiket!

daftar souvenir tiket transstudiomini

Leave a Reply