Alur Cerita Film Halloween (1978) | Misteri Pembunuh Berusia Muda Yang Hobi Membunuh Pemudi Dan Pemuda

“Halloween” adalah film horor slasher yang menginspirasi lahirnya franchise populer “Friday The 13th“.

Film ini juga menjadi tonggak awal dari John Carpenter, sang sutradara, sebagai spesialis pembesut film horor berkualitas.

Tidak itu saja. Ada debut dari Jamie Lee Curtis sebagai pemeran utama yang belakangan kita kenal sebagai aktris senior dengan banyak torehan penghargaan di bidang akting.

Lantas seperti apakah ceritanya? Layakkah untuk ditonton?

Simak yuk alur cerita film Halloween beserta review singkatnya di bawah ini untuk tahu jawabannya.

Sekilas Tentang

poster film halloween 1978

poster film halloween 1978

Lima belas tahun setelah membunuh saudara perempuannya pada malam Halloween 1963, Michael Myers melarikan diri dari rumah sakit jiwa dan kembali ke kota kecil Haddonfield, Illinois untuk membunuh lagi.

Tanggal Rilis: 25 Oktober 1978
Durasi: 1 jam 31 menit
Sutradara: John Carpenter
Produser: Debra Hill
Penulis Naskah: John Carpenter, Debra Hill
Produksi: Compass International Pictures, Falcon International Productions
Pemain: Donald Pleasence, Jamie Lee Curtis, P. J. Soles, Nancy Kyes, Charles Cyphers, Kyle Richards, Brian Andrews, John Michael Graham, Nancy Stephens, Arthur Malet

Sinopsis / Alur Cerita Halloween

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung SPOILER!!!

Malam Halloween, tahun 1963. Di kota Haddonfield, Illinois.

Michael Myers (diperankan oleh Will Sandin) yang masih berumur 6 tahun, sembari mengenakan pakaian badut, membunuh kakaknya sendiri yang bernama Judith (diperankan oleh Sandy Johnson).

Sejak kejadian itu Michael ditahan di sanatorium Smith’s Grove.


Tanggal 30 Oktober 1978, di Smith’s Grove.

Dr. Sam Loomis (diperankan oleh Donald Pleasence) dan rekannya, Marion Chambers (diperankan oleh Nancy Stephens), datang ke sanatorium untuk menjemput Michael dan mengantarkannya ke pengadilan untuk menjalani persidangan.

Sam sendiri adalah psikiater Michael selama 15 tahun terakhir.

Anehnya, malam itu para penghuni sanatorium tampak berkeliaran di halaman.

Tanpa diduga, Michael (diperankan oleh Nick Castle) muncul dan membawa kabur mobil Sam dan Marion.


Tanggal 31 Oktober 1978, di Haddonfield.

Laurie Strode (diperankan oleh Jamie Lee Curtis), seorang pelajar SMA, diminta ayahnya untuk meninggalkan kunci rumah keluarga Myers yang hendak dijual olehnya di bawah keset teras.

Tanpa ia sadari, Michael ada di dalam rumah tersebut.


Meyakini Michael pergi ke Haddonfield, Sam memutuskan untuk menyusul ke sana.

Sementara itu, Laurie sempat melihat seorang pria mengenakan topeng (alias Michael) mengawasinya dari luar kelas.

Pun begitu ia mencoba untuk mengabaikannya.


Tommy Doyle (diperankan oleh Brian Andrews) yang hendak merayakan Halloween bersama Laurie dirundung oleh tiga orang temannya.

Michael ternyata juga mengawasi kejadian tersebut.


Laurie pulang sekolah bersama dengan sahabatnya, Lynda Van Der Klok (diperankan oleh P. J. Soles) dan Annie Brackett (diperankan oleh Nancy Kyes).

Sebuah mobil melintas melewati mereka. Pengemudinya adalah Michael yang mengenakan topeng.

Hal itu membuat Laurie mulai kepikiran lagi.

Melanjutkan perjalanan, kali ini Laurie melihat Michael di balik semak-semak.

Ia memberitahukan hal itu pada Annie. Namun tidak ada siapapun di sana saat Annie memeriksa.

cuplikan film halloween 1978

cuplikan film halloween 1978


Tiba di Haddonfield, Sam memeriksa kuburan Judith dengan diantarkan oleh penjaga kuburan (diperankan oleh Arthur Malet).

Anehnya, batu nisan dan peti mati Judith ternyata menghilang. Menyisakan sebuah lubang di tanah.

Sam makin yakin bahwa Michael pulang ke Haddonfield.


Sama-sama diminta untuk mengasuh anak di malam Halloween, Annie menjemput Laurie dengan mobilnya.

Keduanya sempat bertemu dengan sheriff Leigh Brackett (diperankan oleh Charles Cyphers), ayah Annie, yang tengah menangani kasus pencurian di sebuah toko perkakas. Pelakunya mencuri topeng, tali, dan pisau.

Sepeninggal Annie dan Laurie, Sam datang menemui Leigh.

Ia tidak menyadari mobil Michael melintas di belakangnya untuk membuntuti mobil Annie dan Laurie.

Tak lama mereka tiba di tempat yang dituju.

Laurie masuk ke rumah Tommy. Sementara Annie ke rumah Lindsey Wallace (diperankan oleh Kyle Richards) yang ada di seberangnya.


Sam dan Leigh mengecek rumah keluarga Myers.

duo psikiater dan sheriff

duo psikiater dan sheriff

Alih-alih menemukan Michael, keduanya mendapati bangkai seekor anjing yang sepertinya dimakan dagingnya oleh Michael.

Meyakini Michael bakal kembali, Sam memutuskan untuk menunggu Michael di dalam rumah tersebut.


Ketika Laurie asik telponan dengan Annie, Tommy melihat Michael di depan rumah Lindsey.

Ia memberitahukan hal itu pada Laurie. Namun karena tidak ada siapapun saat Laurie mengintip keluar jendela, ia pun mengabaikan kata-kata Tommy.


Hendak berkencan dengan kekasihnya, Paul, Annie menitipkan Lindsey kepada Laurie.

Masuk ke dalam mobil, Michael tiba-tiba muncul dari kursi belakang dan membunuh Annie.

bukannya serem malah kocak gaming

bukannya serem malah kocak gaming

Dari balik jendela, Tommy sempat melihat Michael membopong jasad Annie.

Namun lagi-lagi Laurie tidak mempercayainya.


Lynda dan Bob Simms (diperankan oleh John Michael Graham) datang ke rumah keluarga Wallance untuk numpang bercinta.

Tidak mendapati Annie dan Lindsey di dalam, dengan santai mereka tetap melanjutkan niatnya untuk enak enak.

Usai berhubungan intim, satu per satu tewas di tangan Michael.

Bob ditusuk dengan pisau, sedangkan Lynda dicekik lehernya dengan kabel telpon saat tengah menelpon Laurie.

ditelpon psikopat

ditelpon psikopat

Khawatir dengan kondisi Lynda, Laurie memutuskan untuk mengecek rumah keluarga Wallace.

Setelah mendapati jasad teman-temannya dan juga batu nisan Judith di sebuah kamar, Laurie diserang oleh Michael.

Terkena sabetan pisau di lengan kiri dan sempat terjatuh dari lantai 2, Laurie masih bisa melarikan diri dan kembali ke rumah keluarga Doyle.

Kehilangan kuncinya, untunglah Laurie masih bisa membangunkan Tommy dan membuatnya membukakan pintu untuknya.

Sembari berusaha menjaga agar Tommy dan Lyndsey tetap selamat, Laurie menghadapi Michael.

musuhnya masuk dari luar dia malah sembunyi munggungi jendela

musuhnya masuk dari luar dia malah sembunyi munggungi jendela

Di satu kesempatan, ia sukses menusuk leher Michael dengan menggunakan jarum rajut.

Tak disangka Michael bangkit kembali.

Setelah untuk kedua kalinya berhasil melumpuhkan Michael, Laurie bergegas memerintahkan Tommy dan Lyndsey untuk berlari meninggalkan rumah.

Melihat Tommy dan Lyndsey, Sam masuk ke dalam rumah untuk mengecek apa yang terjadi.

Ia tiba tepat di saat Michael tengah menyerang Laurie.

Tanpa membuang waktu, Sam menembaknya sebanyak 6 kali. Membuat Michael terjatuh ke halaman dari balkon lantai 2.

Pun begitu, sesaat kemudian tubuh Michael sudah tidak ada lagi di sana.

Penutup

Itu tadi sinopsis atau alur cerita dari film Halloween. Yang, yah, mungkin kurang adil kalau dinilai dengan standar sekarang.

Pada masanya mungkin film ini memang termasuk berkualitas. Apalagi bisa sampai menginspirasi sineas lain untuk membuat karya bergenre serupa.

Yang paling terasa sukses dibangun adalah suasananya yang mencekam dengan balutan musik latar yang minimalis.

Tapi kalau boleh mengkritik, yang bagi saya agak kurang adalah ekspresi wajah para korban. Sama sekali tidak terlihat natural.

Juga selipan adegan buka-bukaannya. Jelas sekali sebagai fans service.

Jadi bingung kenapa “Halloween” ini tidak mendapat label Video Nasty, sementara ada beberapa film lain yang penempatan adegan pamer body-nya minim atau sesuai cerita justru di-judge sedemikian rupa.

Film “Halloween” ini bisa ditonton secara streaming melalui layanan Prime Video.

Catatan: review serta rating bersifat subyektif dan berdasarkan preferensi pribadi

alur cerita film halloween 1978

Leave a Reply