Dengan akan berakhirnya drama korea “Person Who Gives Happiness” minggu ini, MBC sudah menyiapkan penggantinya yang juga tayang hampir setiap hari, “Return of Bok Dan-Ji” (돌아온 복단지, Dolaon Bokdanji). KDrama yang naskahnya ditulis oleh Ma Joo-Hee ini dijadwalkan tayang setiap hari Senin hingga Jum’at pukul 19.15 waktu Korea Selatan mulai tanggal 15 Mei 2017. Judul awal dari serial ini adalah “I Love You Dan-Ji” (Danji Neol Sarangheo). Tapi karena kurang menjual akhirnya diubah menjadi seperti yang sudah disebutkan di awal paragraf.
Daftar Isi
Sekilas Tentang
Bok Dan-Ji (diperankan oleh Kang Sung-Yeon) menghidupi keluarganya dengan bekerja sebagai sopir bus di sebuah institut swasta. Suatu hari ia bertemu dengan Han Jung-Wook (Ko Se-Won), seorang pria kaya raya, dan jatuh cinta kepadanya.
Cerita semacam ini memang cukup klasik. Gadis miskin jatuh cinta dengan pria kaya. Jangankan di drama korea, di FTV Indonesia saja hampir setiap hari kita bisa menyimak tontonan serupa. Menarik untuk dinanti apakah drakor besutan sutradara Kwon Sung-Chan ini bisa menyajikan sesuatu yang berbeda atau malah terjerumus menjadi serial yang membosankan. Kuncinya jelas pada Sung-Yeon (pemeran Yoo Jin-Yeon dalam Great First Wives) dan Se-Won (pemeran tetap dalam Rude Miss Young-Ae). Semoga saja chemistry mereka bisa terjalin dengan baik.
Profil Pemain / Daftar Pemeran Utama
Berikut ini daftar pemain utama dan pendukung dari serial “Return Of Bok Dan-Ji”. Untuk profil pemeran dan detil peran masing-masing karakter menyusul, ya 🙂
Kang Sung-Yeon sebagai Bok Dan-Ji
Ko Se-Won sebagai Han Jung-Wook
Song Seon-Mi sebagai Park Seo-Jin
Lee Pil-Mo sebagai Oh Min-Gyu
Jin Ye-Sol sebagai Shin Ye-Won
Lee Joo-Woo sebagai Shin Hwa-Young
Lee Jung-Kil
Park In-Hwan
Seon Woo Eun Suk
Lee Hye-Sook
Kim Na-Woon
OST / Soundtrack
Untuk saat ini lagu latar alias soundtrack dari kdrama “Return Of Bok Dan-Ji” beserta video klipnya belum tersedia karena serial belum ditayangkan. Bagian ini akan diupdet lagi nanti setelah ada informasi lebih lanjut.
Daftar Sinopsis Lengkap
Dengan jadwalnya yang kejar tayang alias hampir setiap hari, Curcol.Co rasanya tidak akan membuat sinopsis dari drakor ini. Jika berubah pikiran, bagian ini nantinya akan berisi daftar sinopsis dari “Return Of Bok Dan-Ji”, lengkap beserta jadwal tayang untuk masing-masing episodenya, mulai dari yang pertama hingga yang terakhir.
Kesan Pertama
Belum tersedia karena drama belum ditayangkan. Akan diupdet lagi nanti setelah saya menonton episode 1 dan 2-nya.
Leave a Reply