Rekap Sinopsis Reunited Worlds Episode 1 & 2 (19 Juli 2017)

Setelah “Circle”, drama Korea selanjutnya yang rencananya akan dibuat sinopsisnya di Curcol.Co sebenarnya adalah “School 2017“. Tapi setelah melihat separuh episode perdananya, jujur saya langsung ilfil dan tidak berminat untuk melanjutkan menonton. Terlalu lebay adegan-adegannya. Untungnya, serial lain yang juga mulai tayang minggu ini, “Reunited Worlds“, keren banget. Lebih keren dari dugaan awal saya. So, here we go, rekap sinopsis Reunited Worlds episode 1 & 2. Selamat membaca 🙂

Sinopsis Episode 1

12 tahun berlalu sejak meninggalnya Sung Hae-Sung (Yeo Jin-Goo). Tepat di hari peringatan kematian Hae-Sung, yang juga bersamaan dengan ulang tahunnya, Jung Jung-Won (Lee Yeon-Hee), sahabat dekat Hae-Sung berziarah ke makam Hae-Sung sembari mengenang masa-masa indah mereka dahulu. Saat hendak pulang, ia melihat semacam bintang jatuh di langit. Tanpa diduga, di waktu yang sama, Hae-Sung terlihat sedang tidur-tiduran di atap sekolahnya dahulu, masih dalam kondisi fisik dan pakaian yang sama saat seperti ia dulu sebelum meninggal.

Mengetahui ada fenomena unik di langit membuat sebagian pelajar sekolah naik ke rooftop agar bisa melihatnya lebih jelas. Di saat itulah mereka mendapati Hae-Sung. Mengira Hae-Sung adalah orang asing yang menyelundup ke sekolah mereka, mereka pun mengusir Hae-Sung pergi. Keluar dari gedung sekolah, Hae-Sung baru mengetahui bahwa saat itu sudah tahun 2017.

Heran 12 tahun berlalu begitu saja, Hae-Sung bergegas berlari menuju rumahnya untuk mengetahui kabar nenek dan keempat adiknya. Di tengah jalan, Jung-Won yang sedang dalam perjalanan sempat melihat sosok Hae-Sung di dekat halte bus. Ia berniat untuk menghampirinya, namun karena terhalang oleh kereta yang melintas, ia pun kehilangan jejaknya.

Tiba di rumahnya, Hae-Sung mendapati segala isinya sudah tak lagi sama. Keberadaan keluarganya juga tidak terlihat. Ia malah dituduh sebagai maling oleh seorang warga di sana. Berusaha untuk melepaskan diri dari warga yang hendak membawanya ke kantor polisi, tanpa sengaja Hae-Sung mendorongnya menjauh. Tanpa disangka, warga tersebut terlempar cukup jauh. Hae-Sun pun kaget dengan kekuatan yang ia miliki.

Saat hendak pergi dan membantu membereskan barang-barang milik warga tersebut yang terjatuh di tanah, warga tersebut malah memukul dahi Hae-Sung dengan pipa hingga ia tak sadarkan diri. Sementara itu, keempat orang sahabat Hae-Sung saat itu sedang berziarah di makamnya. Mereka adalah Shin Ho-Bang (Lee Si-Un), Gil Moon-Sik (Shin Soo-Ho), Cha Tae-Hoon (Kim Jin-Woo), dan Hong Jin-Joo (Park Jin-Joo).

Setelah sempat diobati lukanya di rumah sakit, seorang petugas membawa Hae-Sung ke kantor polisi untuk dimintai keterangan. Ia terkejut begitu melihat data tentang Hae-Sung di database kepolisian, yang mencatat bahwa Hae-Sung sebenarnya sudah meninggal.

Bingung dengan hal itu, petugas tersebut menanyakannya pada Ho-Bang, yang kebetulan baru saja kembali usai berziarah. Namun saat ia dan Ho-Bang hendak menemui Hae-Sung, Hae-Sung sudah tidak ada lagi di tempat. Hanya tersisa bekas perban di kursi yang tadi diduduki Hae-Sung.

Hae-Sung sendiri ternyata sedang berada di toilet untuk membasuh mukanya. Luka di dahinya terlihat sudah sembuh tanpa berbekas. Saat hendak keluar, ia berpapasan dengan Ho-Bang. Ho-Bang kaget melihatnya, apalagi begitu melihat badge nama dan sekolah Hae-Sung.


Sinopsis Episode 2

Hae-Sung yang melihat reaksi Ho-Bang yang sepertinya mengenalnya langsung mendekatinya dan menanyakan apa yang telah terjadi kepadanya. Hal itu tambah membuat Ho-Bang syok dan akhirnya tak sadarkan diri.

Jung-Won sedang mengerjakan tugasnya seperti biasa sebagai seorang asisten koki di sebuah restoran. Tiba-tiba seorang temannya, Sung Soo-Ji (Kim Hye-Jun), memberitahunya kalau ada dua orang pria yang sedang mencari Jung-Won. Setelah berpikir sejenak, Jung-Won minta agar Soo-Ji memberitahu mereka kalau ia sedang tidak ada di tempat, seraya pergi ke gudang untuk mencari jalan kabur.

Aksinya itu tanpa disangka justru membuatnya tersangkut di jendela. Apesnya, dua orang yang mencarinya juga sudah menunggunya di sana. Salah satunya ternyata adalah Sung Hae-Cheol (Kwak Dong-Yeon), adik Hae-Sung. Ia kini bekerja sebagai anak buah dari rentenir dan saat ini bersama rekannya sedang ditugaskan untuk menagih hutang Jung-Won. Sementara rekannya meminta Jung-Won membayar hutangnya, Hae-Cheol sengaja menjauh agar tidak ketahuan oleh Jung-Won.

Cha Min-Joon (Ahn Jae-Hyeon), chef restoran tempat Jung-Won bekerja, secara mendadak membatalkan kepergiannya ke Paris. Alih-alih berangkat, ia malah mendatangi tempat tinggal Jung-Won. Jin-Joo yang malam itu menginap di tempat Jung-Won kebetulan melihat chef Cha sedang berdiri di depan tempat tinggal Jung-Woo. Ia pun memilih untuk bersembunyi dan mengintip dari kejauhan.

Tak lama Jung-Won datang. Di hadapan Jung-Won, chef Cha mengaku ia merasa cemas kalau harus pergi ke Paris. Jung-Won yang tidak peka mengira chef Cha cemsa dengan restorannya. Karena jadi bingung hendak melanjutkan perkataannya, chef Cha lantas berpamitan pulang setelah sebelumnya berpesar agar Jung-Won terus mengembangkan kemampuan memasaknya.

Sepeninggal chef Cha, Jin-Joo muncul dan mengikuti Jung-Won masuk ke dalam. Ia meminta Jung-Won agar jangan sampai melepaskan orang seperti chef Cha yang sudah secara tidak langsung mengungkapkan perasaannya pada Jung-Won. Jung-Won tidak mempedulikannya dan bersiap untuk kembali pergi. Tasnya rupanya tadi tertinggal di bus saat ia mengejar sosok yang dilihatnya mirip Hae-Sung dan ia hendak mengambilnya kembali di stasiun.

Hae-Sung menceritakan pada Ho-Bang apa yang terjadi. 12 tahun lalu, di hari ulang tahunnya, di sekolah Hae-Sung berselisih dengan seorang temannya, Yang Jung-Chul, karena Jung-Chul sempat menghajar adik Hae-Sung, Hae-Cheol. Sore harinya, karena hendak membuat pesta kejutan, Jung-Won meminta Hae-Sung untuk mengambilkan dompetnya yang tertinggal di kelas. Setibanya di sana, tanpa diduga Hae-Sung justru mendapati tubuh Jung-Chul tergeletak di lantai kelas dengan kondisi bersimbah darah dengan sebuah patung tembaga di sebelahnya. Hae-Sung bergegas keluar dan memacu sepedanya untuk mencari bantuan. Apes, sebuah mobil menabraknya hingga ia pun tewas.

Sementara itu, di rumah Jung-Won, ia, nenek Hae-Sung, dan ketiga adik Hae-Sung bersiap untuk menyambut kedatangan Hae-Sung dan mengejutkannya. Agar tidak ketahuan, mereka sengaja mematikan lampu kamar. Begitu pintu terbuka, mengira yang datang adalah Hae-Sung, mereka segera menyambutnya dengan meriah. Ternyata tidak ada siapapun di sana.

Hae-Sung melangkah gontai. Di seberang jalan, ada Jung-Won yang kembali kepikiran tentang apa yang terjadi pada Hae-Sung dahulu, sehingga ia sama sekali tidak melihat sosok Hae-Sung yang ada tepat di depannya.


» Bersambung ke episode 3 & 4

sinopsis reunitedworlds 1 2

Leave a Reply