Sinopsis Alice In Borderland Season 2 Episode 8 (S2E8) (Netflix, 2022)

Di episode sebelumnya, Arisu dkk pada akhirnya berhasil mengalahkan Raja Sekop.

Pun begitu, perjuangan mereka memakan korban. Kondisi Akane, Kuina, dan Ann kritis. Sementara kaki kanan Usagi terluka parah.

Bersama Arisu, Usagi pun mendatangi arena permainan terakhir. Sebuah taman mawar di rooftop bangunan. Melawan Ratu Hati Mira Kano.

Apa yang akan terjadi selanjutnya?

Simak kelanjutan kisahnya dalam sinopsis Alice In Borderland Season 2 Episode 8 berikut ini.

Sekilas Tentang

poster film alice in borderland season 2

poster film alice in borderland season 2

Untuk permainan terakhir mereka, mereka harus selamat dari tiga putaran kroket, tetapi sebelum mereka bisa melangkah jauh, Ratu meminta mereka duduk untuk minum teh.

Sutradara: Shinsuke Sato
Penulis Naskah: Yasuko Kuramitsu, & Shinsuke Sato
Judul: Season 2 Episode 8
Tanggal Tayang: 22 Desember 2022

Alur Cerita / Sinopsis Alice In Borderland Season 2 Episode 8 (S2E8)

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung SPOILER!!!

Mira menantang Arisu dan Usagi untuk bermain kroket dengannya.

Untuk memenangkan permainan mereka bahkan tidak perlu mengalahkannya.

Cukup menyelesaikan 3 ronde permainan saja.

Karena kondisi fisik Usagi tidak memungkinkan, Arisu yang kemudian maju untuk bermain.

cuplikan alice in borderland season 2 episode 8

cuplikan alice in borderland season 2 episode 8

Di luar dugaan, Mira bermain dengan santai. Arisu bahkan bisa memenangkan dua ronde pertama dengan mudah.

Sebelum melanjutkan ke ronde selanjutnya, Mira mengajak Arisu dan Usagi untuk minum teh bersamanya.

minum teh sebelum melanjutkan bermain kroket

minum teh sebelum melanjutkan bermain kroket

Curiga ada yang tidak beres, Usagi mengingatkan Arisu agar fokus menyelesaikan permainan dan tidak terpengaruh oleh kata-kata Mira.

Ketika Arisu menanyakan tentang kemungkinan mereka untuk kembali ke dunia asal usai menyelesaikan permainan, Mira malah bercerita tentang teknologi masa depan.

Mengisyaratkan bahwa sebenarnya kini Arisu dan Usagi berada 1000 tahun di masa depan.

Dunia mereka saat ini adalah sebuah game virtual yang tengah mereka mainkan bersama.

Saat Arisu dan Usagi terbengong-bengong mendengarnya, Mira tiba-tiba tertawa dan menyatakan bahwa semua itu bohong.

Ia ganti bercerita mengenai campur tangan alien. Yang telah menangkap seluruh umat manusia dan mencuci otak mereka.

Pun begitu, Mira lagi-lagi menutup ceritanya dengan mengaku ia berbohong.

Arisu mulai terbawa emosi. Terlebih saat Mira mengungkit soal dua sahabat Arisu yang telah mati.

Mira mengaku bahwa ia yang sudah merancang permainan tersebut dan membuat Arisu kehilangan sahabatnya.

Arisu nyaris lepas kendali dan hendak membunuh Mira.

Untung ia kemudian ingat bahwa jika Mira dibunuh maka mereka tidak akan bisa menyelesaikan permainan kroket. Dan otomatis, saat visa habis, ia dan yang lain akan mati.

bingung antara fakta dan kebohongan

bingung antara fakta dan kebohongan

Mira lantas menyatakan tidak akan lagi berbohong.

Ia mulai dengan mengatakan bahwa dunia tempat mereka berada saat ini adalah ilusi. Apa yang terjadi hanya ada di dalam pikiran Arisu.

Usagi mencoba mengingatkan Arisu tentang keberadaan dirinya. Asli, bukan ilusi. Namun Arisu terlanjur percaya pada kata-kata Mira.


Arisu mendadak berada di sebuah ruangan rumah sakit. Ada Mira yang menjadi dokternya.

Arisu rupanya kehilangan ingatan karena syok melihat kematian Chota dan Karube akibat kecelakaan.

Sementara itu, di kamar sebelah, ada Usagi yang menjadi pasien lainnya.

Rasa bersalah Arisu, ditambah dengan masalahnya dengan sang ayah, membuat Arisu merasa tidak pantas untuk melanjutkan hidup.

Dokter Mira lalu memberikan dua butir obat pada Arisu. Ia mengklaim Arisu bakalan tenang jika meminumnya.

Melihatnya, Usagi langsung mendorong Arisu hingga terjatuh.

asli atau khayalan

asli atau khayalan

Usagi lanjut mengingatkan janji Arisu untuk menjaganya. Ia sekali lagi meminta Arisu untuk tidak mendengarkan kata-kata Mira.

Agar Arisu mau mendengarnya, Usagi sengaja memotong urat nadinya sendiri.

Sayang, hingga Usagi pingsan kehabisan darah, Arisu tetap tidak bergeming.

Melihatnya, Mira senang karena merasa sudah menang. Ia pun yakin Arisu bakalan menyerah dan tidak melanjutkan permainan kroket.

Perlahan tangan Arisu bergerak dan meraih tangan Usagi. Ia mengaku ingin menghabiskan waktu bersamanya.

Usagi tiba-tiba tersadar dan menyatakan hal serupa.

Seolah mendapat suntikan semangat, Arisu bangkit dan mengajak Mira untuk melanjutkan ronde ketiga.


Mira, Arisu, dan Usagi kembali berada di rooftop.

Sempat meneteskan air mata, Mira lalu memberikan sapu tangan agar Usagi bisa menutupi lukanya.

Tanpa membuang waktu lagi, Mira meminta Arisu untuk bermain kroket.

Beberapa waktu kemudian permainan pun berakhir. Mira memenangkan ronde tersebut.

Sesuai aturan, Mira menyatakan bahwa pemenangnya adalah Arisu.

Dan sesuai aturan pula, sebagai pihak yang kalah, Mira tewas.

Sebelum terbunuh, Mira menyatakan Arisu akan diberi dua pilihan. Apapun jawaban Arisu nantinya, ia akan mendapat jawaban mengenai dunia tempatnya berada saat ini.

Seiring dengan meledaknya balon udara Ratu Hati, kembang api diluncurkan di seluruh penjuru kota. Untuk merayakan kemenangan Arisu.

Dan pilihan yang dimaksud ternyata adalah untuk menjadi penduduk permanen di dunia tersebut atau tidak.

Semua yang masih hidup diberi pilihan yang sama.

Termasuk Aguni, Akane, Kuina, Yaba, Banda, Chishiya, dan Niragi.

Selain Yaba dan Banda, Arisu dkk menolak. Mereka memilih untuk kembali ke dunia mereka.


Arisu mendadak berada di momen saat ia berkumpul bersama Chota dan Karube di bar Karube.

Esok harinya, ketiganya pergi ke persimpangan Shibuya.

Terlihat ada Usagi, Niragi, Kuina, Chishiya, Aguni, Ann, Akane, dan Tatta di sana. Pun begitu mereka tidak saling mengenal.

Tak lama setelah Arisu, Chota, dan Karube masuk ke dalam stasiun Shibuya, sebuah meteor jatuh tak jauh dari persimpangan Shibuya. Terjadi ledakan dahsyat yang menghancurkan seluruh bangunan di sekitar.

korban bencana meteor

korban bencana meteor

Beberapa waktu kemudian Arisu tersadar. Ia selamat walau mengalami luka-luka. Namun tidak halnya dengan Chota dan Karube.

Adik Arisu yang menemani di rumah sakit belakangan memberitahu bahwa Arisu sempat mati suri selama 1 menit.

Arisu pun mulai menyadari bahwa yang ia alami dan ia anggap berada di dunia berbeda sebenarnya terjadi di alam lain saat ia mati suri.

Seolah benar, orang-orang yang bertahan hingga akhir permainan dan memilih untuk kembali ke dunia semuanya selamat dalam bencana meteor tersebut.

Baik Chishiya, Niragi, Aguni, Akane, Usagi, maupun Kuina.

Kondisi tubuh mereka pun hampir sama dengan saat terakhir mereka berada di dunia lain.


1 minggu berlalu. Arisu tanpa sengaja bertemu dengan Usagi di rumah sakit.

Arisu merasa pernah bertemu dengan Usagi. Begitu juga dengan Usagi.

Mereka lalu saling berkenalan dan ngobrol bersama.

Penutup

Itu tadi sinopsis episode 8 dari Alice In Borderland Season 2. Yang akhirnya mengungkap apa yang sebenarnya telah dialami oleh Arisu dkk.

Bagi yang masih belum jelas, mungkin bisa membaca manga sekuelnya, “Alice In Borderland: Retry“. Lebih terang-terangan menceritakan tentang pengalaman di dunia lain saat kondisi mati suri.

Alice In Borderland Season 2 Episode 8 dapat ditonton secara streaming melalui platform Netflix.

sinopsis alice in borderland season 2 episode 8

Leave a Reply