Di cerita sebelumnya, para dewa memutuskan untuk meninggalkan bumi dan kembali ke Myst. Sayangnya, kotak Pandora berhasil direbut oleh The Being.
Sementara itu, The Maker memutuskan untuk turun tangan menyelamatkan bumi dari kehancuran karena eksistensi The Being berasal dari kesalahannya di masa lalu.
Di luar dugaan, dalam pertarungan yang terjadi di alam pikiran keduanya, The Being berhasil mengalahkan penciptanya.
Dapatkah Sela dkk menaklukkan The Being?
Temukan jawabannya dalam sinopsis beserta review singkat dari komik Grimm Fairy Tales Unleashed #5-#6 di bawah ini.
WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!
Daftar Isi
Sekilas Tentang Unleashed #5
Semuanya telah dibangun ke arah ini! Sela dan para pemburu membuat pendirian terakhir mereka melawan Makhluk itu saat malam tiba di Bumi. Siapa yang akan mengkhianati Sela? Siapa yang akan mati di medan perang? Saat rencana Makhluk itu membuahkan hasil, tidak akan ada yang sama lagi. Jangan lewatkan isu yang mengubah Grimm Universe… selamanya!
Story: Pat Shand
Art: Miguel Mendonca
Color: Fran Gamboa
Letter: Jim Campbell
Judul Edisi: Unleashed Part 5 of 6: Night Falls / Grimm Fairy Tales 2013 Special Edition
Tanggal Rilis: 28 Agustus 2013
Alur Cerita / Sinopsis Komik Unleashed #5
Pasca tewasnya Venus, The Being ternyata menemui Ilys.
Ia memberitahu apa yang sesungguhnya terjadi. Termasuk bahwa Sela adalah ibu kandung Ilys sesungguhnya.
The Being lalu mengajak Ilys menemui Sela.
Sebuah ledakan besar muncul. Sesaat kemudian, The Being bangkit bersama dengan seluruh pasukannya.
Selain Samira dan Ravenous, terlihat pula portal Shadowlands di angkasa.
Melihatnya, Sela berniat untuk menutup portal tersebut seperti yang sebelumnya ia lakukan.
Di luar dugaan, The Being menghadirkan Ilys dan mengancam akan membunuhnya jika Sela tidak menuruti perintahnya.
Ia meminta Sela untuk menghancurkan Shadowlands.
Tidak ingin nyawa Ilys terancam, Sela melakukannya.
Mengetahui hal itu, Belinda berusaha untuk mencegahnya. Tak disangka, Roman terlebih dahulu menembak Belinda.
Selama ini ia rupanya sudah menjadi anak buah Samira.
Sebagai imbalannya, Samira lalu memberikan kekuatan besar pada Roman. Roman pun berubah menjadi Leviathan.
Kejutan terjadi. Ilys tidak tinggal diam dan mengeluarkan kekuatannya.
Seperti sudah diperkirakan oleh The Dark One, kekuatan Ilys bahkan berhasil melukai tangan The Being.
The Being merespon dengan menghantam Ilys masuk ke Shadowlands. Sela bergegas menyusulnya.
Ia memang kemudian berhasil membawa kembali putrinya. Namun naga (yang sebelumnya dibebaskan oleh Elijah) rupanya ikut melewati portal tersebut.
Mencoba menghadapi The Being, Elijah dibuat tewas olehnya.
Melihat orang yang membebaskan terbunuh, naga tersebut mengamuk dan menyerang The Being beserta anak buahnya.
Momen itu dimanfaatkan Sela untuk menyembuhkan luka Belinda.
Belinda lantas mengkonfrontasi The Being. Terkuak bahwa tongkat yang ia gunakan aslinya adalah milik The Being. Dengan demikian mudah bagi The Being untuk menaklukkannya.
The Being bahkan menyatakan bakal menerima Belinda kapan pun ia ingin berpindah memihaknya.
Sementara itu, Samantha kewalahan menghadapi serangan pasukan The Being.
Begitu juga dengan Masumi, yang sudah tidak terlalu bersemangat lagi semenjak kematian Gerard.
Sela lalu mencoba untuk menutup portal Shadowlands. Anehnya, The Being justru membiarkannya.
Di luar dugaan, energi negatif Shadowlands ternyata berpindah masuk ke dalam tubuh Sela, membuatnya tidak lagi bisa mengontrol aksinya.
Semua itu adalah rencana The Being. Ia kini berniat untuk membunuh Sela agar Shadowlands juga ikut musnah.
Sayangnya, pertarungan besar keduanya diganggu oleh sang naga yang lanjut menyerang The Being.
Belinda, Masumi, dan Ilys menggunakan kesempatan itu untuk mengembalikan kesadaran Sela. Dan berhasil.
Energi Shadowlands keluar dari tubuh Sela dan pergi entah kemana.
Setelah membunuh naga, The Being lantas mengajak seluruh anak buahnya, termasuk Leviathan, untuk meninggalkan TKP.
Belakangan energi Shadowlands masuk ke tubuh seorang wanita berambut merah bernama Jackie.
Dari kejauhan The Maker dan Innocence menyaksikan semua peristiwa.
Saat hendak kembali ke dimensi mereka, The Being tiba-tiba muncul dan membunuh The Maker.
Tak disangka, Innocence rupanya bekerjasama dengan The Being. Ia jenuh karena selama ini The Maker tidak pernah mau turun tangan menyelamatkan bumi.
Sesaat kemudian, tubuh Innocence yang selama ini berwujud anak-anak tumbuh menjadi dewasa.
Sekilas Tentang Unleashed #6
Setelah peristiwa mengejutkan dari edisi sebelumnya, para pahlawan dari Alam Semesta Grimm dibiarkan berserakan. Pencarian Shang berakhir saat kebenaran rencana Makhluk itu terungkap… dan tidak akan ada yang sama lagi.
Story: Pat Shand
Art: Jacob Bear, Francesco Manna
Color: Mike Stefan
Letter: Jim Campbell
Judul Edisi: Unleashed Part 6 / Grimm Fairy Tales Giant-Size 2013
Tanggal Rilis: 2 Oktober 2013
Alur Cerita / Sinopsis Komik Unleashed #6
The Being datang menemui Zagreus dan membebaskannya.
Ia menghasutnya untuk bergabung dengannya dan balas dendam atas Zeus dkk yang sudah meninggalkannya di bumi. Zagreus setuju.
Untuk membuktikan kesetiaan Zagreus, The Being memerintahkannya membunuh Tara Gibson, mantan kekasihnya.
Dengan terpaksa Zagreus melakukannya.
Terungkap bahwa sebelum Zeus meninggalkan bumi, ia berpesan agar Zagreus berpura-pura menjadi pengikut The Being dan nantinya mencari kesempatan untuk mengalahkan The Being.
Luka di wajah Samantha akibat pertempuran melawan pasukan The Being belum juga hilang. Sela pun sebelumnya tidak bisa menyembuhkannya.
Innocence tiba-tiba muncul menemui Samantha.
Seperti halnya The Being, ia menghasut Samantha agar bergabung dengannya dengan alasan Sela tidak lagi bisa dipercaya.
Innocence memastikan bahwa The Being punya rencana yang baik untuk dunia.
Sebagai bukti, sebelum pergi ia menyembuhkan luka-luka Samantha.
Belinda menemui Ilys. Setelah perkenalan singkat, Belinda menawarkan diri untuk menemani Ilys hingga suatu saat nanti Sela berani untuk menemui Ilys lagi.
Masumi meratapi nasib di depan nisan Gerard. Ia mengaku sudah tidak punya siapa-siapa lagi.
Arwah ibunya tiba-tiba muncul dan memberitahu Masumi bahwa ia tidak sendiri.
The Being menemui Samira. Ia memberitahu bahwa ia bakal pergi untuk sementara waktu dan Samira tidak bisa ikut dengannya.
The Being, Zagreus, dan Innocence berada di kuil suci Nexus. Tak disangka, Samantha datang dan menyatakan bergabung dengan mereka.
The Being merespon dengan menunjukkan masa depan yang bakal ia ciptakan kepada mereka.
Bersama dengan Jackie, mereka nanti akan mengambil alih posisi The Keepers dan menjadi tuhan yang baru.
Tuhan yang benar-benar mau mendengarkan doa orang-orang dan mengabulkannya. Bukan berdiam diri seperti yang selama ini dilakukan oleh The Maker dan anggota The Keepers lainnya.
Dengan demikian bumi pasti jadi akan lebih baik.
Arwah The Maker menemui Shang. Terungkap bahwa ialah yang sudah menghidupkan kembali Shang.
The Maker meminta agar Shang menemui Sela dan menceritakan segala rencana The Being agar Sela dkk bisa mengalahkannya.
Shang menolak. Ia mulai percaya bahwa jalan baru yang hendak ditempuh The Being sebagai tuhan kemungkinan jauh lebih baik ketimbang yang sebelumnya dilakukan oleh The Maker.
Simpulan
Fix, 100% tepat. “Unleashed” adalah event terbesar sekaligus terbaik dari jagat Grimm Fairy Tales-nya Zenescope.
Ya setidaknya per tahun 2013 saat event ini berlangsung.
Saya suka dengan banyaknya referensi ke tie-in dan edisi sebelumnya dalam Unleashed #5. Seolah gak sia-sia sudah mengikuti seluruh tie-in-nya.
Bakal menarik menunggu dibawa kemana perkembangan cerita jagat Grimm Fairy Tales untuk ke depannya dengan The Being yang berencana untuk menjadi The Keepers.
The Dark One pasti panik tuh, hehehe.
Versi digital dari kedua komik ini bisa diperoleh di Zenescope.
Leave a Reply