Aktor kawakan Masataka Kubota belum berhenti memperpanjang portofolionya di dunia akting. Pasca berperan sebagai Arisu Arisugawa dalam “Criminologist Himura and Mystery Writer Arisugawa 2019: Hunter’s Nightmare” serta sebagai Iori Igarashi dalam “Radiation House” tahun lalu, bulan Maret mendatang Masataka bakal kembali menyapa penggemarnya di layar kaca melalui Eru (エール), sebuah dorama yang mengangkat kisah nyata pasangan komposer ternama Yuji Koseki dan istrinya Kinko. Seperti apa?
Daftar Isi
Sekilas Tentang
Yuji Koseki (diperankan oleh Masataka Kubota) adalah seorang pria muda yang bekerja di sebuah bank di wilayah Fukushima. Kendati demikian, cita-citanya yang sebenarnya adalah untuk menjadi seorang komposer. Sementara itu, Kinko adalah seorang siswi SMA di wilayah Toyohashi. Ia bermimpi untuk menjadi seorang penyanyi.
Awal perkenalan Yuji dan Kinko dimulai dengan saling bertukar surat sebagai teman biasa. Waktu berjalan, hubungan mereka semakin lama semakin dekat. Pada akhirnya keduanya pun menikah.
—
Drama ini disutradarai oleh Teruyuki Yoshida dan Takehiro Shoen. Teruyuki terakhir terlibat dalam proyek “My Brother’s Husband”, sementara Takehiro terakhir membesut “The Bodyguards” bersama dengan Yoshi Ishizuka. Untuk penulisan naskahnya sendiri diserahkan pada Koji Hayashi, yang baru saja menggarap skenario dari “Top Knife”, mulai tayang bulan lalu di NTV.
Dorama ini bakal hadir setiap hari Senin hingga Sabtu pukul 08.00 waktu setempat mulai tanggal 30 Maret 2020 mendatang di kanal NHK. Setiap episode berdurasi 15 menit. Belum diketahui jumlah episode keseluruhan, yang pasti episode terakhirnya dijadwalkan tayang nanti pada bulan September 2020 untuk digantikan dengan “Ochoyan”.
Berikut ini beberapa teaser / trailer dari “Eru”:
— belum tersedia —
Profil Pemain / Daftar Pemeran Utama
Berikut ini daftar pemain utama dan pendukung dari serial “Eru”. Untuk profil pemeran dan detil peran masing-masing karakter menyusul, ya 🙂
Masataka Kubota sebagai Yuji Koseki
OST / Soundtrack
Untuk saat ini lagu latar alias soundtrack dari jdrama “Eru” beserta video klipnya belum tersedia. Bagian ini akan diupdet lagi nanti setelah ada informasi lebih lanjut.
Daftar Sinopsis Lengkap
Berikut ini daftar sinopsis dari dorama “Eru”, beserta jadwal tayang untuk masing-masing episodenya. Klik pada tautan yang tersedia untuk membaca sinopsis selengkapnya dari episode yang bersangkutan.
Episode 1 (30 Maret 2020): –
Episode 2 (31 Maret 2020): –
Episode 3 (1 April 2020): –
Episode 4 (2 April 2020): –
Episode 5 (3 April 2020): –
Episode 6 (4 April 2020): –
Episode 7 (6 April 2020): –
Episode 8 (7 April 2020): –
Episode 9 (8 April 2020): –
Episode 10 (9 April 2020): –
* Bagian ini akan diupdate lagi nanti setelah ada kepastian jumlah episodenya
Kesan Pertama
Belum tersedia. Akan diupdet lagi nanti setelah saya menonton episode 1 dan 2-nya.
Leave a Reply