Game Master, Penguasa Game Center Wilayah Bandung

Bisnis hiburan memang terbukti menggiurkan untuk digeluti. Terbukti, di luar jaringan game center yang sudah berkiprah secara nasional, banyak pula jaringan-jaringan game center ‘lokal’ yang bisa ditemui di berbagai pelosok negeri Indonesia. Saat tahun lalu jalan-jalan ke Medan misalnya, ada nama-nama game center yang bahkan tidak ada gaungnya di pulau Jawa. Konsep maupun mesin-mesin permainan yang disuguhkan pun berbeda.

Pengalaman serupa saya dapati ketika minggu lalu mampir ke kota Bandung. Memang sudah berulang kali datang ke ibukota Jawa Barat itu, tapi yang khusus dijadwalkan untuk berkeliling ke berbagai pusat permainan ya baru minggu lalu itu. Dan di saat itulah saya baru tahu bahwa ada dua nama jaringan game center yang lebih mendominasi di Bandung: Game Master dan Story Land.

Nah, pada kesempatan kali ini saya akan bahas tentang Game Master terlebih dahulu.

Bermarkas di Bandung, tepatnya di daerah Pasir Kaliki, Game Master adalah jaringan game center yang mengusung tema futuristik. Target pasar mereka adalah pengunjung dari segala usia dengan jenis permainan yang up to date serta bervariasi. Mulai dari simulator, redemption, vending prize, soft play, serta fun & thrill rides.

Situs web resmi mereka (http://gamemaster.co.id/) tidak banyak memberikan informasi mengenai keberadaan cabang Game Master. Karena namanya cukup umum, agak sulit juga untuk memilah mana yang benar-benar cabang dari game center ini atau toko lain yang kebetulan memiliki kemiripan nama. Yang pasti, di Jawa Barat, khususnya di kota Bandung, saya menyaksikan sendiri bahwa mereka benar-benar menguasai pasar hiburan.

Dari hasil pengamatan saya ke beberapa gerai yang sempat saya datangi, mayoritas pengunjung datang untuk memainkan mesin-mesin dance dan sejenisnya. Jarang sekali saya lihat ada yang bermain capit boneka maupun mengumpulkan tiket. Entah karena tidak banyak peminatnya atau karena opsi penukaran souvenir yang terus terang memang tidak terlalu menarik.

Dengan waktu (dan budget) yang terbatas, saya hanya sempat mencoba di salah satu cabang mereka yang kebetulan berada dekat hotel tempat saya menginap, Paskal Hyper Square. Saya merogoh kocek Rp 60.000,- agar bisa mendapatkan kartu perdana tanpa harus terpotong biaya kartu lagi. Oh ya, di 7 atau 8 gerai yang saya datangi, semuanya sudah menggunakan sistem kartu prabayar yang di-tapping. Bukan digesek seperti yang ada di Timezone atau FunWorld.

Meski kelihatan lebih canggih, faktanya sistem kartu tapping lumayan ribet. Saya harus berulang kali men-tap kartu ke sensor sebelum akhirnya sensor tersebut mendeteksi kartu saya. Entah memang seperti itu atau karena saya yang belum terbiasa alias salah cara tapping. Yang jelas itulah yang saya alami.

Kembali ke percobaan di Paskal Hyper Square.

Modal 60 ribu ternyata hanya memberi hasil akhir sekitar 100-an tiket saja. Satu-satunya mesin arcade yang lancar dimenangkan jackpotnya adalah UFO Galaxy (atau biasa disebut Galaxy saja). Sayangnya saldo saya sudah lebih dulu banyak terpotong untuk bermain Trolley, yang pengaturan mesinnya dibuat agak sulit untuk memperoleh jackpot. Penasaran euy.

Rata-rata biaya permainan untuk mesin arcade adalah Rp 3.900,- hingga Rp 4.900,-. Yang murah justru mesin capit boneka dan mesin gift redemption pada umumnya, rata-rata hanya Rp 2.900,- saja. Mesinnya pun cukup beragam, beberapa belum pernah saya temui di jaringan game center lain. Semisal “Take A Photo” atau “Soccer Mania”. Dan sepertinya memang jaringan pusat hiburan ini lebih menitikberatkan pada jenis permainan tersebut karena di semua cabang mayoritas mesin yang tersedia adalah yang berjenis redemption.

Okelah, sebagai penutup, seperti biasa akan saya sajikan daftar mesin arcade dan mesin capit boneka yang tersedia di berbagai cabang Game Master. Masing-masing lengkap dengan biaya permainannya serta info pendukung lain yang relevan. Semoga bermanfaat, ya 🙂

Game Master Istana Plaza

Gerai Game Master pertama yang saya datangi di Bandung. Sejak awal saya langsung paham dengan maksud tema futuristik mereka. Terlihat jelas dari penggunaan warna perak untuk latar dekorasi ruangan, serta hiasan pipa-pipa silver di sekitar mesin-mesin dance. Banyak sekali variasi permainan jenis redemption di sini. Dua kali lipatnya mesin arcade tiket.

Daftar Mesin Capit / Redemption
Nama MesinBiaya PermainanKeterangan
Bubble HouseRp 2.900,-Boneka kecil + boneka sedang
Bonus SpinRp 2.900,-Boneka sedang
Cute GolRp 2.900,-Boneka sedang
Classic CraneRp 2.900,-Jam tangan
Capricio G OneRp 2.900,-Mainan robot
Double FunRp 2.900,-Boneka besar
DreamlikeRp 2.900,-Boneka kecil
Extra PlayRp 2.900,-Tas
Fancy Cutter IIRp 2.900,-Tas
Happy Dog HouseRp 2.900,-Boneka kecil
Kitty HouseRp 2.900,-Jam tangan + mainan
PaokaiRp 2.900,-Jam tangan + mainan
Play N WinRp 2.900,-Boneka sedang
Rodeo KingRp 2.900,-Boneka super besar + mainan
Stack N GrabRp 2.900,-Bantal traveling
Toy StoryRp 2.500,-Boneka super besar
Toy BoxRp 2.500,-Boneka sedang + boneka besar
Toy InvaderRp 3.500,-Boneka besar

 

Daftar Mesin Arcade Tiket
Nama MesinBiaya PermainanJackpot
All About TimingRp 3.500,-100 tiket
Dino WheelRp 2.900,--
Dino TimeRp 2.900,-30 tiket
GalaxyRp 3.500,-70 tiket (bonus) + 100 tiket (jackpot)
Happy FamilyRp 2.900,-150 tiket
Magic TicketRp 3.500,-70 tiket (bonus) + 300 tiket (jackpot)
Platinum HeightsRp 2.900,-1000 tiket
Slam-A-WinnerRp 3.500,-100 tiket
Tubin' TwistRp 2.900,-200 tiket
TrolleyRp 3.500,-200 tiket

 

 

Game Master Cihampelas Walk (Ciwalk)

Berulang kali ke Cihampelas Walk dan baru kemarin saya tahu kalau game center yang ada di luar itu bernama Game Master. Cabang ini lebih banyak didominasi permainan untuk anak kecil dan mesin-mesin capit boneka. Untuk mesin tiket bisa dibilang hanya sebagai pelengkap saja.

Daftar Mesin Capit / Redemption
Nama MesinBiaya PermainanKeterangan
Bubble HouseRp 3.500,-Boneka sedang
Cute GolRp 2.900,-Boneka kecil + boneka sedang
Classic CraneRp 2.900,-Boneka kecil
Chocolate BoxRp 3.500,-Cokelat
DreamlikeRp 2.900,-Boneka kecil
Double FunRp 2.900,-Boneka sedang + boneka besar
Extra PlayRp 2.900,-Boneka besar
Fancy CutterRp 2.900,-Tas + boneka sedang
Gets ExtraRp 2.900,-Boneka sedang
Happy Toy BusRp 3.500,-Jam tangan + kacamata
Happy Dog HouseRp 2.900,-Boneka sedang
Kitty HouseRp 2.900,-Boneka kecil
LouvreRp 3.900,-Boneka sedang
MacaronRp 3.900,-Boneka sedang
Mini TwinRp 2.900,-Jam tangan + action figure
Prize StationRp 3.900,-Boneka besar + mainan
Q CraneRp 3.900,-Boneka kecil
Stack N GrabRp 2.900,-Tas
Sweety MangoRp 2.900,-Kacamata
Sweety BoxRp 2.900,-Boneka kecil
Toy StoryRp 2.900,-Boneka sedang + boneka besar
Toy Story 2Rp 2.900,-Boneka sedang + boneka besar
Triple CatcherRp 3.900,-Es krim

 

Daftar Mesin Arcade Tiket
Nama MesinBiaya PermainanJackpot
BlackholeRp 3.500,-100 tiket
Dream FactoryRp 3.500,-100 tiket (bonus) + 300 tiket (jackpot)
Golden GearRp 3.500,-500 tiket
Magic TicketRp 3.500,-70 tiket (bonus) + 300 tiket (jackpot)
Monster DropRp 2.900,-100 tiket (bonus) + 500 tiket (jackpot)
Pop It & WinRp 3.500,-100 tiket
Slam-A-WinnerRp 3.500,-100 tiket
TrolleyRp 3.500,-200 tiket

 

 

Game Master Paris Van Java

Sebelum datang ke sini saya sempat membaca sebuah artikel online yang menyatakan bahwa ini adalah cabang Game Master terbesar dan terbaik di kota kembang. Jadi penasaran dong. Setelah muter-muter setengah mati untuk mencari lokasinya, ternyata yang saya lihat tidak sebanding dengan yang saya harapkan. Biasa aja sih rasanya, tidak luas-luas banget. Ditambah pada saat saya datang sedang ada perombakan posisi mesin, dimana sebagian besar mesin dimatikan, sehingga tidak leluasa untuk mengecek informasi mesin permainan yang ada.

Daftar Mesin Capit / Redemption
Nama MesinBiaya PermainanKeterangan
Bonus SpinRp 3.500,-Boneka besar
Double FunRp 3.500,-Boneka kecil + boneka sedang
Extra PlayRp 3.500,-Boneka besar
Kitty House-Boneka kecil
Mini Twin-Boneka kecil
Rubik's Cube-Mainan
Soccer ManiaRp 3.500,-Boneka super besar + mainan
Stack N GrabRp 3.500,-Boneka sedang
Toy BoxRp 2.900,-Boneka besar + boneka super besar
Toy StoryRp 2.900,-Boneka super besar
Take A PhotoRp 3.900,-Mainan
Toy Story 2Rp 2.900,-Boneka sedang + boneka besar
Wide Wide ClipperRp 3.900,-Bantal traveling
Winners RingerRp 3.500,-Mainan

 

Daftar Mesin Arcade Tiket
Nama MesinBiaya PermainanJackpot
Around World--
All About Timing-500 tiket
Golden GearRp 3.900,-200 tiket
Monster DropRp 3.500,-100 tiket (bonus) + 500 tiket (jackpot)
Pop It & Win-100 tiket
Pirate's Hook--
Super Ball-100 tiket

 

 

Game Master Festival CityLink

Yang ini bisa dibilang tidak direncanakan. Kebetulan ‘ketemu’ gara-gara nonton film Dreadout di XXI-nya mall Festival Citylink. Menempati area lantai 2, gerai Game Master di sini lumayan luas dengan, yah, seperti biasa, didominasi oleh mesin berjenis gift redemption.

Daftar Mesin Capit / Redemption
Nama MesinBiaya PermainanKeterangan
Bubble HouseRp 3.000,-Boneka sedang
Classic CraneRp 3.000,-Kacamata + jam tangan
Catch Da BearRp 2.500,-Boneka kecil
Capricio G OneRp 3.500,-Mainan
Cubix UpRp 3.000,-Mainan
Cut Ur PrizeRp 4.000,-Boneka sedang
Extra PlayRp 3.000,-Boneka sedang
Fantasy World IIRp 4.000,-Cokelat
Happy CircleRp 4.000,-Boneka kecil + mainan
Kitty HouseRp 3.000,-Boneka kecil + dompet
Magic BuilderRp 3.000,-Mainan
Prize StationRp 3.000,-Gantungan HP + gantungan kunci
Play & WinRp 3.000,-Boneka sedang
Prize CastleRp 3.000,- / Rp 4.800,-Boneka super besar
Q CraneRp 4.000,-Boneka kecil
Rodeo KingRp 3.000,-Mainan
Stack N GrabRp 3.000,-Boneka sedang
Sweety CherryRp 3.000,-Boneka kecil
Toy StoryRp 2.500,-Boneka super besar
Toy Story 2Rp 2.500,-Boneka sedang
Triple CatcherRp 4.000,-Es Krim
UFO Catcher 7Rp 3.500,-Mainan
WinnowerRp 3.500,-Boneka sedang

 

Daftar Mesin Arcade Tiket
Nama MesinBiaya PermainanJackpot
BlackholeRp 3.000,-300 tiket
GalaxyRp 3.500,-40 tiket (bonus) + 250 tiket (jackpot)
Dream FactoryRp 3.900,-60 tiket (bonus) + 200 tiket (jackpot)
Ocean ParkRp 3.500,-100 tiket
Thunder CrossRp 3.500,-100 tiket
TrolleyRp 3.500,-200 tiket
Pop It & WinRp 4.000,-250 tiket
UnlockRp 3.000,-100 tiket
Monster DropRp 3.500,-100 tiket (bonus) + 500 tiket (jackpot)

 

 

Game Master 23 Paskal Shopping Mall

Satu-satunya gerai Game Master di Bandung yang saya coba untuk bermain. Lebih ke penasaran dengan kartu tap-nya sih ketimbang permainannya. Apalagi setelah lihat rak sounvenir-nya yang tidak terlalu menarik. Modal saldo Rp 60.000,- sebagian besar saya habiskan di mesin Trolley. Lagi-lagi karena penasaran, dengan pengaturan timing jackpotnya tidak biasa (baca: lebih sulit). Jika biasanya masih dalam area tulisan BONUS, yang di sini diatur sedemikian rupa sehingga posisi penekanan tombol ada di bagian luar area tersebut. Alhasil jadi lebih sulit untuk diamati dan dicari waktu yang benar-benar tepat.

Sisa saldo saya gunakan di mesin Monster Drop (trik jackpot normal) dan Galaxy (trik jackpot juga normal).

Daftar Mesin Capit / Redemption
Nama MesinBiaya PermainanKeterangan
Bubble HouseRp 2.900,-Boneka kecil + boneka sedang
CoffeeRp 3.500,-Boneka sedang
CherryRp 2.900,-Boneka kecil + action figure
Classic CraneRp 2.900,-Kacamata + action figure
Play N WinRp 2.900,-Boneka kecil + boneka sedang
Stack N GrabRp 2.900,-Tas
Triple CatcherRp 3.500,-Es krim
Toys Factory MiniRp 3.900,-Boneka sedang
Triple StackerRp 2.900,-Boneka besar + mainan
Toy Invader CatcherRp 3.900,-Boneka sedang
Toy Story 2Rp 2.900,-Boneka sedang + boneka besar
Toy StoryRp 2.900,-Boneka besar
Waku Waku Le CatcherRp 2.900,-Boneka kecil + kacamata

 

Daftar Mesin Arcade Tiket
Nama MesinBiaya PermainanJackpot
Crystal BallRp 3.500,-50 tiket
GalaxyRp 4.500,-70 tiket (bonus) + 100 tiket (jackpot)
Magic TicketRp 3.500,-70 tiket (bonus) + 300 tiket (jackpot)
Monster DropRp 3.500,-100 tiket (bonus) + 500 tiket (jackpot)
Pop It & WinRp 3.900,-200 tiket
Super BallRp 3.500,-100 tiket
Slam-A-WinnerRp 3.500,-100 tiket
TrolleyRp 3.900,-200 tiket

 

 

Game Master BTC Fashion Mall

Gerai Game Master di BTC Fashion Mall terletak di lantai FF / lantai 1. Jujur saya lupa seperti apa penampakannya. Yang nyantol di kepala sampai sekarang malah tentang bagaimana saya telat sadar kalau mall ini ada di seberang bekas pool travel Cipaganti.

Daftar Mesin Capit / Redemption
Nama MesinBiaya PermainanKeterangan
Bubble HouseRp 2.900,-Boneka sedang
Cute GolRp 2.900,-Boneka kecil + boneka sedang
Chocolate BoxRp 2.900,-Cokelat
Classic CraneRp 2.900,-Boneka kecil + jam tangan
Double FunRp 2.900,-Boneka sedang + boneka besar
Fancy Cutter IIRp 2.900,-Boneka besar + mainan
Gets ExtraRp 2.900,-Boneka sedang
Play N WinRp 2.900,-Boneka sedang
Rodeo KingRp 2.900,-Boneka super besar
Triple CatcherRp 3.900,-Es krim
Toy StoryRp 2.500,-Boneka super besar
Take A PhotoRp 3.500,-Mainan
Toy BoyRp 2.500,-Boneka sedang
Toy Story 2Rp 3.500,-Boneka sedang + boneka besar
UFO Catcher 7Rp 3.500,-Mainan

 

Daftar Mesin Arcade Tiket
Nama MesinBiaya PermainanJackpot
All About TimingRp 3.500,-250 tiket
Baby SlamRp 1.900,-50 tiket
Dino WheelRp 2.900,--
Monster DropRp 3.500,-150 tiket (bonus) + 500 tiket (jackpot)
Ocean ParkRp 3.500,-100 tiket
Pop It & WinRp 3.900,-100 tiket
Super BallRp 3.500,-100 tiket
Tubin' TwistRp 2.900,-200 tiket

 

 

Game Master BEC

Area Game Master di pusat perbelanjaan BEC (Bandung Electronic Center) ini menempati 2 lantai sekaligus, yaitu lantai 3 dan lantai 3A. Untuk lantai 3 dikhususkan untuk tempat bermain anak-anak, sedang yang lainnya diletakkan di lantai 3A. Mayoritas mesin yang ada adalah yang berjenis capitan atau redemption. Ada dua mesin yang mati pada saat saya berkunjung, yaitu Extra Play dan Dino Wheel.

Daftar Mesin Capit / Redemption
Nama MesinBiaya PermainanKeterangan
Bubble HouseRp 2.900,-Boneka sedang
Classic CraneRp 2.900,-Gantungan kunci
Extra Play-Boneka besar
Kitty HouseRp 2.900,-Action figure
Soccer ManiaRp 2.900,-Boneka besar + mainan
Sweety CherryRp 2.900,-Boneka kecil
Sweety MangoRp 2.900,-Boneka kecil
Sweety BananaRp 2.900,-Boneka kecil
Triple CatcherRp 3.900,-Es Krim
Toy StoryRp 2.900,-Boneka sedang
Toy Story 2Rp 2.500,-Boneka sedang + boneka besar
Turtle StackerRp 2.900,-Boneka super besar + mainan
Take A PhotoRp 3.500,-Mainan
Waku Waku Le CatcherRp 2.900,-Boneka kecil + action figure

 

Daftar Mesin Arcade Tiket
Nama MesinBiaya PermainanJackpot
Crystal BallRp 3.500,-50 tiket
Dino Wheel--
Jungle WorldRp 3.500,-20 tiket
Monster DropRp 3.500,-100 tiket (bonus) + 500 tiket (jackpot)
Pop It & WinRp 3.900,-100 tiket
Rush HourRp 2.500,-25 tiket
Speed of LightRp 3.900,-20 tiket
Slam-A-WinnerRp 3.500,-100 tiket
Space TravelingRp 2.500,-50 tiket
TrolleyRp 3.500,-100 tiket

 


Jika ada kesalahan atau ralat silahkan disampaikan di kolom komentar di bawah ya. Sekedar informasi tambahan saja, sebagian nilai jackpot merupakan perkiraan dengan mengamati angka yang tertera di mesin pada saat saya datang. Jadi bisa saja terjadi kekeliruan. Pun begitu dengan harga atau biaya permainan yang bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk yang harganya tidak tercantum, itu berarti mesin dalam kondisi mati pada saat saya datang. Harap dimaklumi 🙂

game master bandung

Leave a Reply