Menggantikan “Would You Like To Have Dinner Together” di bulan Juni mendatang (iya, masih lama banget), ada drakor yang tajuknya tidak kalah panjangnya, “United Effort to Accomplish One Thing” (십시일반, Shibshiilban) / “Chip In”. Kim Je-Hyun, yang berperan sebagai sang ratu dalam serial “Kingdoms” di Netflix, jadi pemeran utamanya. Tapi jangan khawatir, kali ini aktris kelahiran 8 Mei 1995 tersebut jadi tokoh protagonis kok.
Daftar Isi
Sekilas Tentang
Bit-Na (diperankan oleh Kim Hye-Jun) adalah putri dari seorang pelukis ternama yang memiliki properti bernilai milyaran won. Sebuah sengketa dalam merebutkan properti tersebut terjadi, dengan Bit-Na turut terseret di dalamnya. Ia pun lantas berusaha untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi.
—
Serial ini bakal jadi proyek kedua sutradara Jin Chang-Gyu sejak memulai debutnya di tahun 2018 lalu melalui “Bad Papa”. Kemungkinan akan ada 24 episode yang akan dihadirkan di kanal MBC, mulai dari tanggal 15 Juli 2020 mendatang. Tepatnya setiap hari Rabu dan Kamis pukul 21.30 waktu setempat. 2 episode akan hadir setiap harinya, masing-masing berdurasi 35 menit.
Berikut ini beberapa teaser / trailer dari “United Effort to Accomplish One Thing”:
— belum tersedia —
Profil Pemain / Daftar Pemeran Utama
Berikut ini daftar pemain utama dan pendukung dari serial “Shibshiilban”. Untuk profil pemeran dan detil peran masing-masing karakter menyusul, ya 🙂
Kim Hye-Jun sebagai Bit-Na
Oh Na-Ra sebagai Ji-Hye
Han Soo-Hyun sebagai Doggo Cheol
Kim Jung-Young sebagai Seol-Young
Choi Kyu-Jin sebagai Yoo Hae-Joon
Kim Si-Eun sebagai Doggo Sun
Kwon Dong-Ho sebagai Hong Jae-Kyu
OST / Soundtrack
Untuk saat ini lagu latar alias soundtrack dari kdrama “United Effort to Accomplish One Thing” beserta video klipnya belum tersedia. Bagian ini akan diupdet lagi nanti setelah ada informasi lebih lanjut.
Daftar Sinopsis Lengkap
Berikut ini daftar sinopsis dari drakor “Chip In”, beserta jadwal tayang untuk masing-masing episodenya. Klik pada tautan yang tersedia untuk membaca sinopsis selengkapnya dari episode yang bersangkutan.
Episode 1 & 2 (15 Juli 2020): –
Episode 3 & 4 (16 Juli 2020): –
Episode 5 & 6 (22 Juli 2020): –
Episode 7 & 8 (23 Juli 2020): –
Episode 9 & 10 (29 Juli 2020): –
Episode 11 & 12 (30 Juli 2020): –
Episode 13 & 14 (6 Agustus 2020): –
Episode 15 & 16 (7 Agustus 2020): –
Episode 17 & 18 (13 Agustus 2020): –
Episode 19 & 20 (14 Agustus 2020): –
Episode 21 & 22 (20 Agustus 2020): –
Episode 23 & 24 (21 Agustus 2020): –
Kesan Pertama
Belum tersedia. Akan diupdet lagi nanti setelah saya menonton episode 1 dan 2-nya.
UPDATE 22/06/2020: Update cast pemain, jadwal tayang
UPDATE 06/07/2020: Update judul resmi
Leave a Reply