Tentang Drakor Sisyphus: The Myth (JTBC, 2021)

Cerita-cerita mengenai perjalanan waktu belakangan sepertinya makin diminati. Mungkin pada kenyataannya memang banyak yang ingin memutarbalik atau mempercepat waktu sehingga kita tidak lagi berada di masa pandemi. Salah satu drama anyar yang juga bertemakan time travel adalah “Sisyphus: The Myth” (시지프스: the myth), yang dibintangi oleh Cho Seung-Woo dan Park Shin-Hye. Duet yang sepertinya cukup menjanjikan mengingat keduanya sama-sama kenyang pengalaman dan acap meraih penghargaan atas akting mereka. Semoga saja naskah garapan Lee Je-In dan Jeon Chan-Ho mendukungnya.

Sekilas Tentang

Serial ini berkisah mengenai perjalanan melintasi waktu antara teknisi genius Han Tae-Sool (diperankan oleh Cho Seung-Woo) dan penyelamatnya dari masa depan Kang Seo-Hae (diperankan oleh Park Shin-Hye).

Tae-Sool adalah salah satu pendiri dari perusahaan Quantum and Time. Selain cerdas, ia juga tampan dan sudah menciptakan banyak temuan inovatif. Berkat usahanya, Quantum and Time telah berkembang menjadi perusahaan enterprise kelas dunia. Itu sebabnya di Korea Tae-Sool dianggap sebagai pahlawan sekaligus mukjizat.

Di balik semua itu, sejak kakaknya meninggal 10 tahun yang lalu, sifat Tae-Sool berubah menjadi eksentrik. Nilai saham perusahaan menjadi naik turun (berfluktuasi) / tidak stabil. Hingga suatu hari Tae-Sool mengetahuinya fakta yang tersembunyi dan sukar dipercaya dari kematian kakaknya.

Sementara itu, Seo-Hae adalah seorang tentara elit. Tidak hanya mampu melawan pria yang lebih besar darinya dengan tangan kosong, ia juga mahir membuat bom dan menembak secara jitu. Ia mempelajari semua keahlian itu demi bertahan hidup di dunia yang didominasi oleh perselisihan pihak militer dengan gangster. Suatu hari, setelah menjalani perjalanan yang panjang dan berbahaya, ia datang untuk menyelamatkan Tae-Sool.

Serial yang disutradarai oleh Jin Hyeok ini dapat disaksikan mulai tanggal 17 Februari 2021, tepatnya setiap hari Rabu dan Kamis pukul 21.00 waktu setempat, di kanal JTBC.

Berikut ini beberapa teaser / trailer dari “Sisyphus: The Myth”:

Profil Pemain / Daftar Pemeran Utama

Berikut ini daftar pemain utama dan pendukung dari serial “Sisyphus: The Myth”. Untuk profil pemeran dan detil peran masing-masing karakter menyusul, ya 🙂

Cho Seung-Woo sebagai Han Tae-Sool
Park Shin-Hye sebagai Kang Seo-Hae
Sung Dong-Il
Tae In-Ho
Lee Jae-Won
Chae Jong-Hyeop sebagai Sun
Tae Won-Seock sebagai Yeo Bong-Sun
Lee Ju-Mi sebagai wanita paruh baya
Jeong Hyun-Jun sebagai Han Tae-Sool kecil
Seo Yi-Soo sebagai Kang Seo-Hae kecil

OST / Soundtrack

Untuk saat ini lagu latar alias soundtrack dari kdrama “Sisyphus: The Myth” beserta video klipnya belum tersedia. Bagian ini akan diupdet lagi nanti setelah ada informasi lebih lanjut.

Daftar Sinopsis Lengkap

Berikut ini daftar sinopsis dari drakor “Sisyphus: The Myth”, beserta jadwal tayang untuk masing-masing episodenya. Klik pada tautan yang tersedia untuk membaca sinopsis selengkapnya dari episode yang bersangkutan.

Episode 1 (Rabu, 17 Februari 2021): –
Episode 2 (Kamis, 18 Februari 2021): –
Episode 3 (Rabu, 24 Februari 2021): –
Episode 4 (Kamis, 25 Februari 2021): –
Episode 5 (Rabu, 3 Maret 2021): –
Episode 6 (Kamis, 4 Maret 2021): –
Episode 7 (Rabu, 10 Maret 2021): –
Episode 8 (Kamis, 11 Maret 2021): –
Episode 9 (Rabu, 17 Maret 2021): –
Episode 10 (Kamis, 18 Maret 2021): –
Episode 11 (Rabu, 24 Maret 2021): –
Episode 12 (Kamis, 25 Maret 2021): –
Episode 13 (Rabu, 31 Maret 2021): –
Episode 14 (Kamis, 1 April 2021): –
Episode 15 (Rabu, 7 April 2021): –
Episode 16 (Kamis, 8 April 2021): –

* Bagian ini akan diupdate lagi nanti setelah ada kepastian jumlah episodenya

Kesan Pertama

Belum tersedia. Akan diupdet lagi nanti setelah saya menonton episode 1 dan 2-nya.

drakor sisyphusthemith

Leave a Reply