Sudah bukan rahasia lagi bahwa hubungan menantu dengan mertua seringkali tidak akur. Terkadang bahkan seperti kucing dan tikus dalam film kartun “Tom And Jerry”. Terlebih jika sosok menantu tersebut bukanlah pilihan mertua atau tidak sreg di hatinya. Konflik-konflik dalam kehidupan berumahtangga bisa jadi akan sulit untuk dihindari. Kalau penasaran, tidak perlu untuk mencoba menjalaninya sendiri. Cukup tonton saja drama korea “Shady Mom-In-Law” (수상한 장모, Susanghan Jangmo) yang bakal tayang di kanal SBS mulai tanggal 20 Mei 2019 mendatang. Dari judulnya saja sudah ketahuan kalau serial besutan sutradara Lee Jung-Hoon ini akan mengangkat tema tentang ibu mertua yang nyebelin.
Daftar Isi
Sekilas Tentang
Jenny Han (diperankan oleh Shin Da-Eun) adalah seorang desainer fashion yang sukses dan ternama. Ia memiliki hubungan yang dekat dengan ibunya, Wang Soo-Jin (diperankan oleh Kim Hye-Sun). Soo-Jin ingin agar Jenny menikah dengan Ahn Man-Soo (diperankan oleh Son Woo-Hyuk), tapi Jenny yang tidak menyukainya sama sekali tidak menghiraukan Man-Soo.
Suatu ketika, Jenny bertemu dengan Oh Eun-Suk (diperankan oleh Park Jin-Woo). Mereka langsung jatuh cinta pada pandangan pertama. Meski berasal dari keluarga kaya raya, Eun-Suk punya kepribadian yang hangat dan tenang. Ia juga percaya untuk selalu melakukan sesuatu yang benar. Mereka pun memutuskan untuk menikah. Sayangnya, Soo-Jin menentang pernikahan tersebut.
—
Drama ini menggantikan “Kangnam Scandal” mengisi pagi hari Anda di kanal SBS. Total akan ada 120 episode yang tayang setiap hari Senin hingga Jum’at, pukul 08.40 ~ 09.10 waktu setempat. Keseluruhan cerita tersebut ditulis oleh Kim In-Kang.
Berikut ini beberapa teaser / trailer dari “Shady Mom-in-Law”:
Profil Pemain / Daftar Pemeran Utama
Berikut ini daftar pemain utama dan pendukung dari serial “Susanghan Jangmo”. Untuk profil pemeran dan detil peran masing-masing karakter menyusul, ya 🙂
Kim Hye-Sun sebagai Wang Soo-Jin
Shin Da-Eun sebagai Jenny Han
Park Jin-Woo sebagai Oh Eun-Suk
Son Woo-Hyuk sebagai Ahn Man-Soo
Ahn Yeon-Hong sebagai Choi Song-A
Kim Jung-Hyun sebagai Lee Dong-Joo
Ko In-Beom sebagai Oh Da-Jin
Yang Jeong-A sebagai Oh Ae-Ri
Hwang Myung-Hwan sebagai Kim Young-Man
Han So-Hyun sebagai Kim Eun-Ji
Yoon Bok-In sebagai Ji Hwa-Ja
Ko Da-Yeon sebagai Lee Kyung-In
Lee Han-Seo sebagai Lee Ma-Eum
Song Young-Jae sebagai Han Chul-Ho
Yang Young-Jo sebagai Seo Han-Guk
Yoo Il-Han sebagai Park Kyung-Soo
Su Bin sebagai Jin Ae-Young
OST / Soundtrack
Untuk saat ini lagu latar alias soundtrack dari kdrama “Shady Mom-in-Law” beserta video klipnya belum tersedia. Bagian ini akan diupdet lagi nanti setelah ada informasi lebih lanjut.
Daftar Sinopsis Lengkap
Berikut ini daftar sinopsis dari drakor “Susanghan Jangmo”, beserta jadwal tayang untuk masing-masing episodenya. Klik pada tautan yang tersedia untuk membaca sinopsis selengkapnya dari episode yang bersangkutan.
Episode 1 (20 Mei 2019): –
Episode 2 (21 Mei 2019): –
Episode 3 (22 Mei 2019): –
Episode 4 (23 Mei 2019): –
Episode 5 (24 Mei 2019): –
Episode 6 (27 Mei 2019): –
Episode 7 (28 Mei 2019): –
Episode 8 (29 Mei 2019): –
Episode 9 (30 Mei 2019): –
Episode 10 (31 Mei 2019): –
Kesan Pertama
Belum tersedia. Akan diupdet lagi nanti setelah saya menonton episode 1 dan 2-nya.
Leave a Reply