Kangen dengan pemeran Kang Ji-Woon dalam “Cinderella And Four Knights”? Jangan khawatir. Setelah kemarin sempat menjadi tokoh utama dalam “High-End Crush”, aksi Jung Il-Woo bisa segera kita saksikan kembali dalam “Haechi” (해치), drama era dinasti Joseon yang mengangkat kisah pangeran Lee Geum. Sutradaranya adalah Lee Yong-Seok, yang sempat vakum selama 3 tahun pasca membesut “The Village: Achiara’s Secret” (SBS). Sementara itu, untuk penulisan naskah dikerjakan oleh Kim Yi-Young.
Daftar Isi
Sekilas Tentang
Berlatar era dinasti Joseon, 3 orang yang awalnya tidak saling mengenal ditakdirkan untuk bertemu dan membantu Pangeran Lee Geum (diperankan oleh Jung Il-Woo) untuk menjadi raja dan mereformasi Saheonbu. Ketiga orang tersebut adalah Yeo-Ji (diperankan oleh Go Ara), Park Moon-Soo (diperankan oleh Kwon Yool), dan Dal-Moon (diperankan oleh Park Hoon).
Lee Geum sendiri adalah seorang pangeran yang berotak cerdas. Namun karena ibunya berasal dari kasta terendah, ia tidak dianggap sebagai putra mahkota.
Yeo-Ji adalah seorang investigator di Saheonbu. Ia selalu berusaha menyelesaikan semua kasus yang ia hadapi dengan penuh semangat. Tidak hanya cerdas, ia juga berbakat dalam hal seni bela diri serta menguasai bahasa asing.
Moon-Soo adalah seorang yang jujur dan lembut. Ia tidak terlalu pintar, namun berusaha keras untuk bisa lulus ujian semua pejabat publik.
Dal-Moon adalah seorang badut ternama. Ia punya ilmu bela diri yang mumpuni.
—
Serial ini akan mengisi slot yang ditinggalkan oleh “My Strange Hero” di jaringan stasiun TV SBS mulai tanggal 11 Februari 2019 mendatang. Setiap hari Senin dan Selasa akan tayang masing-masing 2 episode per hari secara berurutan. Total akan ada 48 episode yang bakalan hadir hingga minggu terakhir bulan April 2019. Penggantinya nanti adalah “I Loved You From The Beginning”.
Berikut ini beberapa teaser / trailer dari “Haechi”:
Profil Pemain / Daftar Pemeran Utama
Berikut ini daftar pemain utama dan pendukung dari serial “Haechi”. Untuk profil pemeran dan detil peran masing-masing karakter menyusul, ya 🙂
Jung Il-Woo sebagai Lee Geum
Kwon Yooi sebagai Park Mon-Soo
Go Ara sebagai Yeo-Ji
Park Hoon sebagai Dal-Moon
Lee Kyoung-Young sebagai Min Jin-Hun
Jung Moon-Sung sebagai Lee Tan
Bae Jung-Hwa sebagai Cheon Yoon-Young / Bok-Dan
Han Sang-Jin sebagai Wi Byung-Joo
Kim Kap-Soo sebagia King Sookjong
Lee Pil-Mo
Nam Gi-Ae
Lim Ho
Kim Jong-Soo
OST / Soundtrack
Berikut ini daftar lagu latar alias soundtrack dari kdrama “Haechi” beserta video klipnya jika tersedia.
Part 1 (25 Februari 2019)
1. “Love Poem” oleh Jung-in
2. “Love Poem” (inst.)
Daftar Sinopsis Lengkap
Berikut ini daftar sinopsis dari drakor “Haechi”, beserta jadwal tayang untuk masing-masing episodenya. Klik pada tautan yang tersedia untuk membaca sinopsis selengkapnya dari episode yang bersangkutan.
Episode 1 & 2 (11 Februari 2019): –
Episode 3 & 4 (12 Februari 2019): –
Episode 5 & 6 (18 Februari 2019): –
Episode 7 & 8 (19 Februari 2019): –
Episode 9 & 10 (25 Februari 2019): –
Episode 11 & 12 (26 Februari 2019): –
Episode 13 & 14 (4 Maret 2019): –
Episode 15 & 16 (5 Maret 2019): –
Episode 17 & 18 (11 Maret 2019): –
Episode 19 & 20 (12 Maret 2019): –
Episode 21 & 22 (18 Maret 2019): –
Episode 23 & 24 (19 Maret 2019): –
Episode 25 & 26 (25 Maret 2019): –
Episode 27 & 28 (26 Maret 2019): –
Episode 29 & 30 (1 April 2019): –
Episode 31 & 32 (2 April 2019): –
Episode 33 & 34 (8 April 2019): –
Episode 35 & 36 (9 April 2019): –
Episode 37 & 38 (15 April 2019): –
Episode 39 & 40 (16 April 2019): –
Episode 41 & 42 (22 April 2019): –
Episode 43 & 44 (23 April 2019): –
Episode 45 & 46 (29 April 2019): –
Episode 47 & 48 (30 April 2019): –
Kesan Pertama
Belum tersedia. Akan diupdet lagi nanti setelah saya menonton episode 1 dan 2-nya.
UPDATE 13/3/2019: Tambahan info OST Part 1
Leave a Reply