Daftar Mesin Capit Boneka di Trans Studio Mini / KidCity (Dan Harga Permainannya)

Trans Studio Mini adalah bagian dari jaringan pusat berbelanja dan hiburan keluarga Transmart yang khusus menyediakan berbagai macam wahana serta permainan arcade. Sebagian cabang belakangan berganti nama menjadi KidCity, walau secara konsep dan juga isi masih sama saja, tidak ada perubahan. Target pengunjung mereka adalah anak-anak dan remaja, terlihat dari pilihan wahana yang tersedia serta souvenir penukaran yang ada. Dari gerai-gerai mereka yang pernah saya kunjungi, semuanya sudah menggunakan sistem kartu prabayar.

Banyaknya peminat permainan boneka capit entah kenapa tidak membuat pihak Trans Studio Mini atau KidCity tertarik untuk memperbanyak variasi mesin capit boneka di gerai-gerai mereka. Ya, jumlahnya bisa dihitung dengan jari di salah satu telapak tangan saja. Tidak lebih dari 5. Itu pun dengan pengaturan drop skill yang lumayan parah (pada mesin dengan hadiah boneka ukuran sedang) kalau menurut pengamatan saya.

Untuk hadiah boneka sendiri mereka hanya menyediakan 2 ukuran saja, yaitu ukuran kecil dan ukuran sangat kecil. Untuk ukuran sangat kecil bentuknya berupa gantungan HP, sama seperti yang biasa ada di Fun World. Untungnya, di rak souvenir biasanya ada banyak pilihan boneka dengan ukuran yang lebih besar. Bisa dijadikan pilihan saat menukarkan tiket.

Nah, berikut ini adalah daftar mesin permainan boneka capit yang ada di gerai-gerai Trans Studio Mini atau KidCIty, lengkap dengan informasi biaya permainan per sesi serta hadiah yang diberikan. Karena untuk saat ini jumlah mesin di masing-masing cabang tidak terlalu banyak, data yang ada saya jadikan satu tabel saja. Mungkin nanti akan saya pisah apabila sudah terlalu banyak datanya.

Nama CabangNama mesinBiaya permainanKeterangan
Cempaka Mas JakartaBaby BearRp 7.900,--
Cempaka Mas JakartaCherryRp 4.900,--
Cempaka Mas JakartaToys FactoryRp 7.900,--
Dukuh Kupang SurabayaCherryRp 3.900,--
Dukuh Kupang SurabayaPaokaoRp 4.900,--
Dukuh Kupang SurabayaStack N GrabRp 5.900,--
Dukuh Kupang SurabayaToys FactoryRp 5.900,--
Ngagel SurabayaBubble HouseRp 5.900,-Boneka ukuran kecil, sudut pandang permainan dari atas
Ngagel SurabayaBaby BearRp 7.900,-Boneka ukuran sedang
Ngagel SurabayaToys FactoryRp 6.900,-Boneka ukuran sedang
Rungkut SurabayaBaby BearRp 7.900,-Boneka ukuran sedang
Rungkut SurabayaCherryRp 5.900,-Boneka ukuran mini + permen + mainan
Rungkut SurabayaV Toy BoxRp 3.900,-Rubber duck kecil + boneka gantungan HP mini
MX MalangBlock Party--
MX MalangBaby BearRp 7.900,--
MX MalangClassic CraneRp 4.900,--
MX MalangStack N GrabRp 5.900,--
Pabelan SoloBubble HouseRp 3.900,--
Pabelan SoloBaby BearRp 6.900,--
Pabelan SoloCherryRp 4.900,--
Pabelan SoloPaokaiRp 3.900,--
Pabelan SoloToys FactoryRp 4.900,--

Saya pribadi tidak merekomendasikan untuk bermain capit boneka di Trans Studio Mini. Lebih mudah untuk mengumpulkan tiket dari mesin-mesin arcade yang ada, lantas menukarkannya dengan boneka. Secara hitung-hitungan juga bakal lebih menguntungkan kok.

Tapi kalau memang doyang gemes-gemesan di mesin capit boneka ya silahkan saja. Yang penting happy, gaes 😀

UPDATE 17/6/2019: Tambahan informasi cabang Pabelan Sukoharjo Solo
UPDATE 4/10/2019: Tambahan informasi cabang Cempaka Mas Jakarta
UPDATE 08/06/2021: Tambahan informasi cabang Dukuh Kupang Surabaya

daftar mesin capit boneka transstudiomini

Leave a Reply