Daftar Mesin Arcade Tiket di Happy Time Seluruh Indonesia

Setelah sekian lama, saya baru sadar kalau saya belum menulis artikel mengenai daftar mesin arcade tiket yang tersedia di berbagai cabang Happy Time.

Saking gak sadarnya, seluruh catatan hasil survey ke gerai-gerai mereka di beberapa kota (Bandung, Solo, Sidoarjo) sebelumnya sudah terlanjur saya hapus. Hadeehh.

Jadi, daripada nanti keburu kehapus lagi, saya publikasikan dulu deh yang ada saat ini.

Happy Time adalah game center yang bernaung dalam grup Mitra Gamesindo (mitragamesindo.com). Jaringan Mr Games dan Wonderland adalah saudara seperjuangannya.

Baik Happy Time maupun Wonderland sama-sama menyasar konsumen kelas menengah ke atas. Berbeda dengan Mr Games yang lebih pada arah sebaliknya.

Jika ditotal, jumlah cabang mereka sudah mencapai puluhan dan tersebar di berbagai kota di Indonesia. Untuk daftar cabang Happy Time sendiri bisa disimak di halaman ini.

Tanpa berlama-lama lagi, berikut ini daftar mesin arcade yang bisa ditemui di masing-masing gerai berdasarkan kondisi pada saat saya mendatangi lokasi yang bersangkutan. Seperti biasa, saya tambahkan juga informasi mengenai biaya bermain serta besaran jackpot tiketnya. Jangan lupa bahwa angka tersebut bisa berubah kapan saja sesuai dengan kebijakan mereka.

Happy Time Ciputra World Surabaya

Cabang ini terletak di lantai 2 area extension pusat perbelanjaan Ciputra World yang megah. Selain area game center, juga tersedia area bermain ice skating yang sedang ngehits belakangan ini.

Untuk tarif ice skating-nya, siapa tahu ada yang penasaran, bisa dilihat pada tabel berikut.

WeekdayWeekend
Rp 125.000,-Rp 150.000,-

Satu sesi berdurasi 45 menit. Jika dibutuhkan, kita bisa menambahkan Rp 75.000,- untuk menyewa pelatih (coach) di hari kerja. Atau Rp 100.000,- di akhir pekan.

Terdapat pula paket promo Rp 200.000,- untuk 2 orang (Couple Deal’s) atau Rp 350.000,- untuk 4 orang (Funtastic 4).

Kembali ke game center. Areanya cukup luas. Bisa dengan mudah berpindah dari satu mesin ke mesin lain tanpa kesulitan. Harusnya sih tetap nyaman di kala ramai pengunjung sekalipun.

happy time dalam

happy time dalam

Permainan menggunakan kartu prabayar dengan sistem tap. Saya kurang memperhatikan, tapi kalau tidak salah minimal top up adalah Rp 50.000,-. Sementara untuk tiket sudah langsung tercatat di dalam kartu alias sistem eTiket.

Tersedia pula beberapa tempat duduk bagi pengunjung yang hanya sekedar menemani atau mengantar.

Berikut ini daftar mesin arcade tiket yang tersedia beserta harga permainan per sesi dan keterangan jackpotnya jika ada.

Happy Time Ciputra World Surabaya
Nama MesinBiaya BermainJackpot (Jika Ada)
Ace AnglerRp 9.000,--
Baseball HeroRp 6.000,-300 tiket
Basketball StarRp 5.000,--
Brave Boy ArcheryRp 6.000,--
Circus Ball DropRp 5.000,-200 tiket
DinosaurRp 3.000,-50 tiket
Energy ZoneRp 5.000,-500 tiket
Fortune QuestRp 5.000,-150 tiket
Golden GearRp 5.000,-500 tiket
Lane MasterRp 7.000,--
Pearl FisheryRp 7.000,-900 tiket
Pop It & WinRp 4.000,-100 tiket
Pixel ChaseRp 5.000,-250 tiket
Planet TicketRp 6.000,-50 tiket
Slam A WinnerRp 4.000,-50 tiket
Spin A DolphinRp 5.000,-100 tiket (bonus), 500 tiket (jackpot)
Space Super DropRp 5.000,-100 tiket
Ticket DomeRp 12.000,--
TrolleyRp 5.000,-100 tiket
Turning WinRp 5.000,-100 tiket
Tower of TicketsRp 11.000,-1000 tiket
Treasure StarRp 4.000,-1000 tiket
The Wizard of OzRp 6.000,-5000 tiket

Happy Time Lippo Plaza Sidoarjo

Waktu mendatangi Game Fantasia di Lippo Plaza Sidoarjo beberapa tahun lalu, saya tidak menyadari bahwa ada cabang Happy Time di mall yang sama.

Akhirnya sempat melipir lagi ke kota tersebut untuk mengintip seperti apa penampakan gerainya.

Rupanya tidak kalah luasnya dengan yang ada di Surabaya. Ada area Snow World dan juga playground anak-anak.

Sayangnya, tidak banyak pilihan mesin arcade yang mengeluarkan tiket.

Di sisi lain, sebagian besar permainan justru tidak ada di cabang Ciputra World. Apa mungkin sengaja dipisah atau dibedakan?

Berikut ini daftar mesin arcade tiket yang tersedia beserta harga permainan per sesi dan keterangan jackpotnya jika ada.

Happy Time Lippo Plaza Sidoarjo
Nama MesinBiaya BermainJackpot (Jika Ada)
Circus Ball DropRp 4.000,-200 tiket
DinosaurRp 2.500,-50 tiket
Energy ZoneRp 4.000,-500 tiket
Fish Bowl HappyRp 4.000,-200 tiket
Maze EscapeRp 4.000,-100 tiket
Magician's WheelRp 4.000,-100 tiket (Bonus), 60 tiket (Magic)
Pearl Fishery SoloRp 6.000,--
Slam-A-WinnerRp 3.000,-50 tiket
Street BasketballRp 4.000,--
Turnin' WinRp 4.000,-30 tiket
Thunder CrossRp 3.500,-99 tiket
Willy Wonka and The Chocolate FactoryRp 5.000,--

Penutup

Seperti sudah disebut di atas, daftar mesin beserta harga dan nilai jackpot bisa berubah sewaktu-waktu. Dilarang protes jika ada yang tidak sesuai, ya, hehehe.

Tapi jika ada yang ingin diralat atau ditambahkan, langsung saja disampaikan melalui kolom komentar yang ada di bawah.

Selamat bermain!

UPDATE 24/1/2022: Tambahan info cabang Lippo Plaza Sidoarjo
UPDATE 13/2/2022: Update info cabang Ciputra World Surabaya
UPDATE 4/8/2022: Update info cabang Ciputra World Surabaya

daftar mesin arcade happy time

2 Comments

  1. Iren

    managementnya jelek parah. Di wa ditanya doang kenapa abis itu dianggurin padahal online. Coba nanya di ig juga gak dijawab. Teruntuk pihak management tolong staffnya di training dulu sebelum kerja di lapangan, dan pastikan LULUS trainingnya sebelum dilepas untuk berinteraksi dengan customer.

Leave a Reply