Daftar Drama Korea Terbaru Bulan Mei 2017

Berbeda dengan sinetron-sinetron di Indonesia dimana satu judulnya bisa tayang hingga bertahun-tahun lamanya, serial drama korea kebanyakan hanya butuh waktu 2 bulan untuk menyajikan episode pertama hingga yang terakhir. Itu pun dengan alur cerita yang jauh lebih padat (dan berbobot) ketimbang sinetron Indonesia, yang karena mengusung konsep kejar tayang, sehingga lebih banyak berisi pengulangan adegan (zoom-in zoom-out) dan scene buang-buang durasi ketimbang memajukan jalan cerita.

Pada periode bulan Mei 2017 ini, ada sekitar 15 judul kdrama baru, walau untuk kali ini hanya akan disampaikan 11 di antaranya, mengingat sisanya belum ada kepastian jadwal tayangnya. Dari keseluruhan judul drakor baru tersebut, ada tiga yang saya tunggu-tunggu, dan kemungkinan besar akan dibuat sinopsisnya di Curcol.Co.

Suspicious Partner

poster suspiciouspartner

Ji Chang-Wook (Kim Je-Ha di The K2) dan Nam Ji-Hyun (Ko Bok-Sil di Shopping King Lois) beradu peran. Belum apa-apa rasanya sudah bikin penasaran. Apalagi jalan ceritanya tidak biasa, tentang sebuah kasus pembunuhan yang mana pelakunya mengalami amnesia sehingga terus menerus berusaha untuk membunuh No Ji-Wook (diperankan oleh Chang-Wook) dan Eun Bong-Hee (diperankan oleh Ji-Hyun), pasangan pengacara senior dan junior. Tapi meski masuk dalam genre kriminal dan misteri, ada bumbu komedi romantisnya kok. Lihat saja beberapa teaser / trailer resmi yang sudah dihadirkan. Bukannya tegang, yang ada malah kita dibikin ngakak, hehehe.

Circle

poster circle 1

Dibintangi oleh Yeo Jin-Goo dan Kim Kang-Woo, serial dengan genre science fiction ini mengangkat tema kehidupan bumi di masa depan (tahun 2037), dimana sisi emosi manusia dikontrol oleh alien sehingga berakibat pada nihilnya tingkat kriminalitas. Namun tiba-tiba muncul sebuah kasus kriminal yang misterius, yang bahkan berhubungan dengan bumi di masa sekarang (tahun 2017).

Saya sebenarnya tidak terlalu suka dengan cerita bertema masa depan, tapi lain soal kalau ada hubungannya dengan alien. Apalagi kalau kemudian diberi bumbu misteri seperti yang ditawarkan oleh “Circle” ini. Semoga hasilnya tidak mengecewakan.

My Sassy Girl

poster mysassygirl

Sudah pernah dengar atau nonton film atau serial drama “My Sassy Girl”? Untuk kesekian kalinya, cerita “My Sassy Girl” diadaptasi dalam bentuk kdrama, kali ini dengan mengandalkan duet Joo Won dan Oh Yeon-Seo sebagai pemeran utamanya. Uniknya lagi, latar belakang cerita mengambil masa dinasti Joseon alias jaman-jaman kerajaan dahulu. Dengan rata-rata adaptasi “My Sassy Girl” yang sukses di pasaran, yang ini sepertinya juga patut untuk disimak. Asal jangan baper karena ini adalah akting terakhir Joo Won sebelum ia harus mengikuti wajib militer hingga tahun 2019 mendatang.

Daftar drama korea terbaru di bulan Mei 2017 selengkapnya, beserta tanggal penayangan perdana masing-masing, dapat dilihat di bawah ini.

JudulTayang PerdanaStasiun TV
Individualist Ms. Ji-Young8 Mei 2017KBS2
Ruler: Master of the Mask10 Mei 2017MBC
Suspicious Partner10 Mei 2017SBS
Return of Bok Dan-Ji15 Mei 2017MBC
Zankokuna Kankyakutachi18 Mei 2017NTV
Circle22 Mei 2017tvN
Fight for My Way22 Mei 2017KBS2
Lookout22 Mei 2017MBC
Lovers in Bloom29 Mei 2017KBS1
My Sassy Girl29 Mei 2017SBS
Queen for Seven Days31 Mei 2017KBS2

 

Yang mana yang bakalan teman-teman tonton?

daftar drakor mei2017

Leave a Reply