Alur Cerita Film No Way Up (2024) | Mau Liburan Malah Jadi Santapan

“No Way Up” adalah film tentang bencana yang terjadi pada sebuah pesawat terbang.

Tidak hanya meledak di udara, melainkan juga tercebur ke dasar laut. Dan harus berhadapan dengan penguasa laut yang ganas, hiu.

Lantas seperti apakah ceritanya? Layakkah untuk ditonton?

Simak yuk alur cerita film No Way Up beserta review singkatnya di bawah ini untuk tahu jawabannya.

Sekilas Tentang

poster film nowayup

poster film nowayup

Karakter dari latar belakang berbeda berkumpul ketika pesawat yang mereka tumpangi jatuh di Samudera Pasifik.

Pertarungan mimpi buruk untuk bertahan hidup terjadi ketika pasokan udara habis dan bahaya mulai datang dari semua sisi.

Tanggal Rilis: 18 Januari 2024
Durasi: 1 jam 30 menit
Sutradara: Claudio Fäh
Produser: Andy Mason, Annalise Davis
Penulis Naskah: Andy Mason
Produksi: Ingenious Media, Altitude Film Entertainment, Dimension Studio, Hyprr Films
Distribusi: Altitude Film Distribution, RLJE Films
Negara: Inggris, Amerika Serikat
Pemain: Sophie McIntosh, Will Attenborough, Jeremias Amoore, Manuel Pacific, Grace Nettle, Phyllis Logan, Colm Meaney

Sinopsis / Alur Cerita No Way Up

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung SPOILER!!!

Ava (diperankan oleh Sophie McIntosh) bepergian bersama kekasihnya, Jed (diperankan oleh Jeremias Amoore), untuk berlibur ke Cabo.

Turut serta pula Kyle (diperankan oleh Will Attenborough), sahabat Jed dan Ava, serta Brandon (diperankan oleh Colm Meaney), bodyguard Ava.

Kebetulan Ava merupakan putri gubernur.

Brandon sendiri sebenarnya pun trauma terhadap pesawat terbang. Karena dulu pernah mengalami kecelakaan bersama ibu Ava. Yang mengakibatkan ibu Ava meninggal.

tiga sahabat berlibur dalam no way up

tiga sahabat berlibur dalam no way up

Dalam perjalanan, pesawat yang mereka tumpangi mengalami kecelakaan.

Mulai dari mesin turbin yang tiba-tiba terbakar, badan pesawat yang patah, hingga akhirnya tercebur ke Samudra Pasifik.

pesawat terbang tenggelam di samudra pasifik

pesawat terbang tenggelam di samudra pasifik

Meski tenggelam dan berada di dasar laut, kondisi airlock membuat para penumpang yang selamat masih memiliki udara.

Selain Ava dkk, ada Rosa (diperankan oleh Grace Nettle); Mardy (diperankan oleh Phyllis Logan), nenek Rosa; dan Danilo (diperankan oleh Manuel Pacific), pramugara.

Kyle juga mengalami patah lengan kanan.

Apes, tabung oksigen yang ada ternyata kosong.

Mendapat info ada pria yang membawa tabung oksigen di bagian lain pesawat yang sudah terendam air, Brandon memutuskan untuk berenang menuju ke sana.

Seekor hiu sempat muncul dan menyerangnya.

Kendati berhasil membawakannya untuk yang lain, hiu tersebut sukses menarik tubuh Brandon.

Melihatnya, Ava dkk kemudian melipir ke bagian dapur. Satu-satunya area yang masih belum terendam air sama sekali.


Regu penyelamat dikirim untuk mencari keberadaan pesawat.

Dua orang penyelam berhasil menemukannya. Sayang, belum apa-apa mereka sudah jadi santapan hiu.


Teringat akan adanya penumpang yang membawa peralatan selam, Ava dan Jed berniat untuk mencari dan mengambilnya.

Tak disangka, Jed justru jadi korban berikutnya dari sang penguasa laut. Kaki kanannya buntung disantap olehnya.

Ava pun ganti berusaha untuk mencari peralatan selam tersebut di bagasi pesawat yang sepenuhnya terendam air.

Kali ini Ava mampu menemukannya tanpa kendala.

Sayang hanya ada 4 peralatan selam tersedia.

Di saat bersamaan, Jed tewas karena kehabisan darah.

Dengan tubuh pesawat yang semakin merosot ke bawah, Ava, Kyle, Mardy, Rosa, dan Danilo bergegas bersiap untuk meninggalkan pesawat dan menuju permukaan.

Menyadari bakal memperlambat yang lain, Mardy memutuskan untuk berkorban. Ia bakal memancing si hiu kepadanya, sementara Ava mengambil tabung selam milik penyelam yang sudah tewas.

Usaha tersebut berhasil. Walau Kyle ikut menjadi korbannya.

versus hiu dalam kabin

versus hiu dalam kabin

Pada akhirnya, Ava, Rosa, dan Danilo sampai di permukaan dan diselamatkan oleh regu penyelamat.

Penutup

Itu tadi sinopsis atau alur cerita dari film No Way Up. Yang ternyata membosankan.

Penyebab utama adalah hiu segede gaban yang sulit masuk akal untuk bisa masuk dan bermanuver dengan mudahnya di dalam kabin pesawat.

Ditambah dengan akting pemain yang rata-rata tidak terlalu meyakinkan. Keseluruhan cerita jadi terasa hambar. Tidak ada tegang-tegangnya.

Pada saat artikel ini ditulis, film “No Way Up” ini bisa ditonton di jaringan bioskop XXI.

Catatan: review serta rating bersifat subyektif dan berdasarkan preferensi pribadi

alur cerita film no way up

Leave a Reply