Alur Cerita Film Day Of The Dead (1985) | Ketika Kabur Menjadi Solusi Praktis Dari Masalah Mayat Hidup Di Dunia

“Day of The Dead” adalah film ketiga dari franchise Night of The Living Dead-nya George A. Romero.

Masih mengisahkan tentang kondisi dunia pasca virus zombie menyebar.

Kendati demikian, ceritanya bukan merupakan kelanjutan atau sekuel dari film sebelumnya, “Dawn of The Dead“.

Walau tidak ngehits saat ditayangkan di bioskop, “Day of The Dead” justru meraup sukses secara finansial ketika hadir dalam bentuk home video.

Merespon hal itu, dibuat versi remake-nya di tahun 2008 dengan judul sama. Menyusul “Day of the Dead: Bloodline” di tahun 2018 serta serial TV-nya di tahun 2021.

Tenang. Satu per satu nanti akan diulas juga di Curcol.Co.

Nah, lantas seperti apakah ceritanya? Layakkah untuk ditonton?

Simak yuk alur cerita film Day Of The Dead beserta review singkatnya di bawah ini untuk tahu jawabannya.

Sekilas Tentang

poster film day of the dead

poster film day of the dead

Saat dunia dikuasai oleh zombie, sekelompok kecil ilmuwan dan personel militer yang tinggal di bunker bawah tanah di Florida harus menentukan apakah mereka harus mendidik, melenyapkan, atau melarikan diri dari gerombolan mayat hidup.

Tanggal Rilis: 30 Juni 1985
Durasi: 1 jam 40 menit
Sutradara: George A. Romero
Produser: Richard P. Rubinstein
Penulis Naskah: George A. Romero
Produksi: Laurel Entertainment

Pemain: Lori Cardille, Terry Alexander, Joe Pilato, Jarlath Conroy, Richard Liberty

Sinopsis / Alur Cerita Day Of The Dead

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung SPOILER!!!

Saat ini dikuasai sudah dikuasai oleh zombie. Jumlah manusia yang masih hidup semakin berkurang. Dengan perbandingan 400000:1.

Dr. Sarah Bowman (diperankan oleh Lori Cardille); tentara Miguel Salazar (diperankan oleh Anthony Dileo Jr.), kekasih Sarah; operator radio Bill McDermott (diperankan oleh Jarlath Conroy); dan pilot helikopter John (diperankan oleh Terry Alexander) terbang menuju Fort Myers, Florida, untuk mencari penyintas.

Sayangnya area tersebut ternyata sudah dipenuhi oleh zombie. Tidak terlihat satu orang pun manusia yang masih ‘normal’.

cuplikan film day of the dead

cuplikan film day of the dead

Mau tidak mau mereka pun kembali ke markas mereka. Sebuah fasilitas bawah tanah yang ada di Everglades.

Setibanya di sana, Sarah khawatir dengan jumlah zombie di sekeliling pagar pelindung yang semakin hari jumlahnya semakin bertambah.

Begitu juga dengan kondisi Miguel yang terlihat semakin stress dengan kondisi mereka sekarang.

Tidak hanya Miguel. John pun ingin agar mereka pergi saja ke sebuah pulau terpencil dan menghabiskan sisa hidup di sana. Sarah tentu saja menolaknya.


Terdapat bagian tertentu di fasilitas bawah tanah yang digunakan untuk menyimpan zombie untuk keperluan eksperimen.

Sarah dan Miguel diminta oleh Walter Steel (diperankan oleh Gary Howard Klar) dan Robert Rickles (diperankan oleh Ralph Marrero) untuk membantu mereka menangkap beberapa di antaranya.

Kondisi Miguel yang tengah tidak fokus nyaris membuat Rickles celaka.


Untuk menghindari Miguel bertindak yang aneh aneh lagi, Sarah terpaksa menyuntikkan obat penenang pada Miguel.

Ia lalu memberitahukan hal tersebut pada kapten Rhodes (diperankan oleh Joseph Pilato) dan meminta untuk sementara Miguel dibebastugaskan.

Dengan alasan kekurangan orang, Rhodes menolaknya. Ia bahkan memerintahkan Sarah memastikan untuk datang bersama kekasihnya pada saat rapat.


Ted Fisher (diperankan oleh John Amplas) mengingatkan Sarah agar berhati-hati dengan Rhodes.

Sarah kemudian menemui Dr. Logan (diperankan oleh Richard Liberty), kepala ilmuwan di sana.

Selama ini Logan menggunakan zombie yang mereka ‘simpan’ di bawah tanah sebagai bahan eksperimen. Ia yakin mereka bisa menjinakkan zombie melalui pelatihan dan pengkondisian tertentu.

Sarah memberitahu bahwa Rhodes dan anak buahnya belum tentu mau bersabar menunggu Logan menyelesaikan penelitiannya. Apalagi jumlah zombie yang tersedia semakin menipis.

Namun ia lantas syok begitu tahu Logan tega menggunakan jasad mayor Cooper yang baru saja meninggal beberapa jam lalu sebagai bahan penelitiannya.

efek make up yang keren

efek make up yang keren


Dengan tewasnya Cooper, Rhodes menegaskan bahwa ia kini mengambil alih pimpinan di tempat tersebut.

Tensi meningkat antara pihak ilmuwan dengan militer.

Kondisi makin parah dengan Logan yang dengan santainya datang ke rapat dan meminta makanan.

Logan kemudian memberitahu teorinya bahwa para zombie bisa dikontrol. Kendati demikian ia masih butuh waktu untuk menyelesaikan penelitiannya.

Mendengarnya, Rhodes menegaskan jika Logan, Ted, dan Sarah tidak bisa menunjukkan bukti konkrit kepadanya dalam waktu singkat, maka mereka akan meninggalkan tempat tersebut begitu saja.

Ia juga menyatakan bakalan mengeksekusi siapa saja yang menentangnya.


Tidak tahan lagi dengan sikap Miguel, Sarah mengusirnya keluar dari kamar.

Ia lalu pergi menemui Bill dan John.

John meyakini bahwa apa yang tengah mereka alami adalah hukuman dari Tuhan bagi umat manusia.

Dengan demikian, apapun usaha yang mereka lakukan pasti akan gagal.

Ia kembali menyarankan agar mereka pergi saja ke pulau terpencil dan memulai hidup baru di sana.

Sarah tampak mulai mempertimbangkan hal itu.


Logan menunjukkan seorang zombie yang ia beri nama Bub (diperankan oleh Sherman Howard) pada Sarah dan Ted.

Berbeda dengan zombie-zombie lain pada umumnya, Bub bertingkah tidak agresif. Ia bahkan seperti merespon benda-benda yang biasa digunakan sehari-hari. Seperti pencukur kumis dan buku.

Logan yakin bahwa zombie sebenarnya masih menyimpan ingatan masa lalu mereka.

Tak lama Rhodes dan Steel datang. Dengan bangga Logan memamerkan Bub dan ulahnya pada keduanya.

zombie hormat grak

zombie hormat grak

Bub rupanya adalah seorang tentara. Untuk memastikan, Logan memberikan sepucuk pistol tanpa peluru kepadanya. Bub merespon dengan menekan pelatuk ke arah Rhodes.


Rhodes sama sekali tidak terkesan dengan Bub.

Pun begitu Logan berhasil meyakinkannya untuk memberi waktu tambahan bagi penelitiannya.


Saat menangkap zombie tambahan untuk bahan eksperimen Logan, Miguel yang lagi-lagi tidak fokus mengakibatkan seorang zombie lolos.

Alhasil, dua orang tentara menjadi korban. Miller (diperankan oleh Phillip G. Kellams) dan Johnson (diperankan oleh Greg Nicotero). Miguel bahkan ikut tergigit tangan kirinya.

Miguel lari dengan panik dan Sarah mencoba mengejarnya. Berkat bantuan John dan Bill, ia akhirnya bisa menghentikan Miguel.

Tanpa membuang waktu, Sarah langsung memotong lengan kiri Miguel, berharap infeksi virus tidak keburu menyebar.

Beberapa saat kemudian Rhodes datang bersama Steel dan Rickles. Mereka hendak membunuh Miguel untuk memastikan ia tidak berubah menjadi zombie.

John dan Bill membantu Sarah memastikan Rhodes tidak bisa melakukan hal itu.

Walau lantas mengurungkan niatnya, Rhodes memastikan bahwa mereka tidak akan lagi mendukug eksperimen. Plus, besok ia dan anak buahnya bakal menghabisi seluruh zombie yang ada di fasilitas bawah tanah.


Sementara John menjaga Miguel, Bill menemani Sarah pergi ke laboratorium.

Keduanya kaget mendapati Cooper ternyata bukan satu-satunya tentara yang mayatnya dimanfaatkan oleh Logan.

Bill langsung mengajak Sarah untuk meninggalkan fasilitas bersama dengan John dan Miguel dengan menggunakan helikopter mereka.

Saat hendak pergi, keduanya melihat Logan datang menemui Bub.

Penasaran, mereka mengintip apa yang dilakukan olehnya.

Tak disangka, Logan ternyata memberikan potongan tubuh tentara yang mati sebagai imbalan atas ‘sikap baik’ Bub.

Sesaat kemudian Rhodes muncul bersama Steel. Begitu tahu ulah Logan, ia langsung membunuhnya.


Rhodes dan anak buahnya datang ke tempat John dengan membawa serta Sarah, Ted, dan Bill.

Ia berniat untuk pergi meninggalkan tempat tersebut bersama anak buahnya dengan menggunakan helikopter. John dipaksa untuk menjadi pilotnya.

Setelah membunuh Ted, Rhodes memasukkan Sarah dan Bill ke tempat para zombie berada.

John berjanji akan mengantar mereka apabila Sarah dan Bill dikeluarkan. Rhodes menolaknya.


Sarah dan Bill untuk sementara berhasil kabur dan masuk ke dalam terowongan.

Sementara itu, Bub juga berhasil meloloskan diri dari rantai yang mengikat tangannya.

Di tempat lain, John mampu melumpuhkan Rhodes dan merebut senjatanya. Pun begitu ia memutuskan untuk tidak membunuhnya dan memilih untuk pergi mencari Sarah dan Bill.

Keadaan jadi makin kacau dengan Miguel yang diam-diam menggunakan eskalator untuk naik ke atas, mengakibatkan semua orang di bawah tanah terjebak.

Ia lalu membuka pagar pelindung dan menurunkan eskalator kembali bersama dengan sejumlah zombie.

rombongan zombie datang

rombongan zombie datang

Melihatnya, Rhodes buru-buru kabur meninggalkan anak buahnya. Belakangan satu per satu anak buah Rhodes tewas disantap zombie.


Bub sedih mendapati tubuh Logan yang tidak lagi bernyawa.

Ia lalu mengambil sepucuk pistol yang kebetulan tergeletak di lantai.

Beberapa waktu kemudian, Bub bertemu dengan Rhodes dan menembaknya.

Rhodes yang berusaha kabur malah bersua dengan sekelompok zombie. Ia pun tewas di tangan mereka.


John akhirnya bergabung kembali dengan Sarah dan Bill.

Bekerja sama, mereka berhasil naik ke atas dan terbang menggunakan helikopter dengan selamat.

Penutup

Itu tadi sinopsis atau alur cerita dari film Day Of The Dead.

Efek spesialnya harus diakui sangat luar biasa. Bahkan tidak kalah dengan film-film horor jaman sekarang. Terlihat real dan meyakinkan.

Sayangnya, hal itu tidak dibarengi dengan dialog dan akting yang memadai.

Mengcapek menyaksikan karakter-karakter yang ada di sepanjang film berbicara dengan ngotot dan tensi tinggi.

Di bagian puncak juga muncul keanehan dimana para zombie yang baru masuk melalui eskalator bisa tiba-tiba memenuhi seluruh area fasilitas bawah tanah.

Film “Day Of The Dead” ini bisa ditonton secara streaming melalui layanan Amazon.

Catatan: review serta rating bersifat subyektif dan berdasarkan preferensi pribadi

alur cerita film day of the dead

Leave a Reply