TRACToGo Experience, Solusi Transportasi Indonesia?

Walau belum pernah sekali pun menyewa mobil saat traveling di luar negeri, kecuali sekali di Korea Selatan karena tengah bepergian bersama keluarga, kebiasaan yang sama tidak bisa saya terapkan ketika menjelajah kampung halaman.

Beberapa kendala menjadi alasannya. Mulai dari minimnya transportasi publik, sulitnya medan, hingga informasi rute yang kurang jelas.

Di sini saya membahas mengenai spot-spot yang tersembunyi, ya. Bukan yang umum dan touristy.

Contohnya adalah kala mendatangi Danau Cermin Lamiru di Balikpapan. Yang ini bener-bener kombo. Sudah tempatnya susah dicari, jauh dari jalan besar, serta medannya berlumpur.

Bayangkan jika tanpa menggunakan kendaraan yang layak dan sopir yang menguasai wilayah.

danau cermin lamiru

danau cermin lamiru

Atau ketika mengunjungi Bukit Belong di Bali. Pernah dengar? Tak perlu berkecil hati jika belum karena tempat yang memiliki pemandangan alam indah di perbukitan ini memang lebih banyak didatangi oleh warga lokal.

Selain lokasinya yang terpencil, juga tidak ada transportasi umum yang melintas

bukit belong bali

bukit belong bali

Hal-hal semacam ini yang membuat menyewa mobil menjadi opsi yang paling bijak.

Dan salah satu penyedia jasa tersebut, PT. Serasi Autoraya (SERA) (sebelumnya bernama PT Sinar Inti Telaga), dengan layanan TRACToGo Experience-nya, mungkin bisa menjadi solusi transportasi Indonesia yang layak dipertimbangkan.

Apa Itu TRAC?

TRAC (Astra Rent A Car) merupakan anak perusahaan dari SERA dan sekaligus bagian dari keluarga Astra.

Berdiri sejak tahun 1986, perusahaan ini fokus memberikan layanan solusi transportasi Indonesia yang menyeluruh, baik untuk keperluan individu maupun perusahaan (corporate).

Kendaraan yang bisa disewa tidak hanya terbatas pada mobil. Melainkan juga sepeda motor dan bus.

Kondisi kendaraan yang dijamin selalu prima dan terproteksi oleh asuransi menjadi salah dua alasan mengapa TRAC tidak bisa dipandang sebelah mata.

Yang sudah sering menyewa mobil atau sepeda motor saat traveling pasti tahu betapa menyebalkannya jika perjalanan terganggu hanya gara-gara kendaraan yang kita pinjam mengalami kerusakan di tengah jalan.

Saya pernah. Untungnya waktu itu terlebih dahulu ketahuan masalahnya sebelum memulai perjalanan. Cuma harus membuang-buang waktu satu jam untuk mengembalikan sepeda motor yang bermasalah dan menukarkannya dengan unit lain.

Lebih mengesankannya lagi, seluruh armada TRAC terhubung dengan sistem Fleet Management Solution (FMS) mereka. Melalui sistem ini, kondisi serta titik lokasi masing-masing unit selalu terpantau secara real time dan akurat.

Apa Itu TRAC To Go?

Untuk menjembatani TRAC dengan pelanggan maupun calon pelanggan, disediakan wadah berupa situs web dan juga aplikasi mobile. Kita bisa memanfaatkan keduanya untuk melakukan pemesanan, mengetahui keberadaan promo, dan lain sebagainya.

Caranya pun tidak sulit.

Jika ingin melakukannya melalui situs web, cukup kunjungi alamat https://trac.astra.co.id/ dan isi form pemesanan yang ada di bagian atas.

Nanti akan muncul pilihan kendaraan yang bisa disewa sesuai dengan waktu dan paket sewa yang sebelumnya sudah kita tentukan sendiri.

tractogo solusi transportasi indonesia

tractogo solusi transportasi indonesia

Kita juga bisa memilih beberapa opsi tambahan jika diperlukan. Termasuk perjalanan keluar kota, ekstra waktu pinjam dan sebagainya.

tractogo opsi tambahan

tractogo opsi tambahan

Bagaimana dengan pemesanan melalui ponsel atau gadget?

Sama saja. Tinggal unduh aplikasinya, install, lalu jalankan.

Seperti ini tampilannya. Tidak jauh berbeda, bukan?

tractogo mobile

tractogo mobile

TRACTogo versi Android tersedia di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.trac.tractogo&hl=en&gl=US.

TRACToGo versi iOS tersedia di https://apps.apple.com/us/app/trac-to-go/id1459840738.

Apa Itu TRAC To Go Experience?

TRAC To Go Experience adalah fitur terbaru dari TRACToGo yang menggabungkan layanan rental kendaraan dengan paket tour / wisata yang berkualitas.

Untuk saat ini, layanan ini hanya dapat diakses melalui aplikasi dan tersedia di kota cabang TRAC. Seperti Jakarta, Surabaya, Malang, Yogyakarta, dan Bali.

Bekerjasama dengan vendor tempat wisata, hotel, serta restoran ternama, TRACToGo Experience menjamin kita mendapatkan experience yang berkualitas dan tidak mudah untuk dilupakan.

Mulai dari mencicipi mobil listrik, menjelajahi Jawa dan Bali melalui jalur darat, berkeliling provinsi Jawa Barat, ziarah ke makam wali, hingga mengunjungi Bali Safari.

tractogo experience

tractogo experience

Tinggal pilih liburan seperti apa yang kita inginkan bersama keluarga, sahabat, atau rekan kerja.

Penutup

TRACToGo, terutama melalui layanan Experience, memberikan solusi transportasi Indonesia yang komplit. Tidak hanya untuk keperluan individu, melainkan juga perusahaan.

Dengan deretan armada yang terjamin kualitasnya, jaminan asuransi, serta sistem deteksi lokasi unit, maka perjalanan kita terbebas dari rasa khawatir. Tinggal duduk manis (jika menyewa dengan opsi driver) dan nikmati saja pemandangan yang ada.

solusi transportasi indonesia

Leave a Reply