“Snow White vs Snow White” adalah cerita sempilan yang mengambil latar di antara Grimm Fairy Tales #114 dan #115.
Terdiri dari 2 edisi, arc berjudul “The Poisoned Apple” ini fokus pada karakter Sela Mathers sebagai pemeran utamanya.
Sekedar mengingatkan, di cerita sebelumnya sekolah Arcane Acre telah memasuki tahun kedua. Ada tambahan murid baru bernama Lance serta Mary.
Lantas apa yang akan terjadi selanjutnya?
Simak sinopsis komik Snow White vs Snow White beserta review singkatnya di bawah ini untuk tahu jawabannya.
WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!
Sekilas Tentang
Tidak bisa disangkal. Kejahatan mengintai di hati setiap orang.
Berusaha sekuat tenaga untuk mencegahnya, sisi gelap kita terkadang akan muncul, terkadang dengan akibat yang menghancurkan.
Sela Mathers mengetahui hal ini. Dia pernah menanganinya sebelumnya — dan menang. Tapi dia tidak pernah menghadapi tantangan seperti ini.
Ketika kegelapan dalam dirinya diberikan kehidupan, muncul sebagai daging dan darah yang bertekad untuk mencuri segalanya darinya, Sela menghadapi ujian akhir.
Dia akan berjuang untuk Arcane Acre, Shang, dan saudara perempuannya, Belinda. Dia akan berjuang untuk putrinya Skye. Dia akan bertarung sebagai Earth’s Guardian. Tapi pertempuran terpentingnya adalah untuk jiwanya sendiri.
Mampukah Snow White mengalahkan Dark White?
Story: Lou Iovino, Joe Brusha, Ralph Tedesco
Writer: Lou Iovino
Art: David Cutler
Color: Valentina Cuomo
Letter: Christy Sawyer
Editor: Pat Shand
Judul Edisi: The Poisoned Apple
Tanggal Rilis: 1 Juni 2016
Alur Cerita / Sinopsis Komik Snow White vs Snow White
Setelah mengumpulkan banyak karakter ke dalam buku dongeng merahnya, sang kolektor berusaha untuk membuka portal menuju Myst.
Portal memang terbuka. Namun yang muncul adalah sosok menyerupai Sela. Ia langsung membunuh sang kolektor tanpa banyak basa basi.
Energi dari buku merah tampak berpindah ke tubuh wanita tersebut.
Slander, naga milik kolektor, hanya bisa terbengong-bengong melihatnya.
Wanita itu lantas menanyakan siapa yang dimaksud dengan Sela, sosok yang sebelumnya dikira oleh sang kolektor.
Begitu tahu Sela adalah pemilik sebelumnya dari buku merah itu, si wanita menyatakan hendak bertemu dengan Sela. Ia mengaku sebagai bagian dari Sela.
Di Arcane Acre, Sela mendadak pingsan.
Saat hilang kesadaran, ia mendapat penampakan mengenai kematian sang kolektor dan hadirnya sosok misterius yang memiliki kekuatan besar.
Tanpa membuang waktu, Sela berniat untuk mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi.
Shang, Bolder, dan Belinda ikut dengannya.
Beberapa waktu kemudian, mereka tiba di TKP tempat sang kolektor dibunuh. Auto syok melihat sosok wanita misterius yang wajahnya menyerupai Sela.
Sela mencoba memintanya menyerahkan buku merah kepadanya. Wanita itu merespon dengan membangkitkan beraneka monster dari dalam buku tersebut.
Pertarungan pun terjadi. Dan tanpa disangka kubu Sela justru menelan kekalahan.
Sela KW berhasil kabur. Bahkan dengan membawa Belinda bersamanya.
Sela hendak menyusul. Namun melihat Bolder terluka mau tidak mau Sela dan Shang membawa Bolder ke Arcane Acre terlebih dahulu untuk dirawat.
Skye menemui Sela dan Shang dengan membawa sebuah kotak yang baru saja ia temukan.
Di dalamnya terdapat sejumput rambut milik Belinda.
Pertempuran kembali terjadi antara pihak Sela dengan Sela KW.
Walau pasukan monster Sela KW berhasil dikalahkan, namun kali ini giliran Thane yang terluka.
Hal yang lagi-lagi menghambat Sela untuk mengejar Sela KW.
Beberapa waktu kemudian, Sela KW mencoba lagi untuk menyerang Sela.
Berbeda dengan sebelumnya, kali ini Sela berhasil menyusul Sela KW masuk ke dalam portal.
Keduanya lantas tiba ke dalam dimensi buku dongeng.
Bertarung satu lama satu, Sela sukses membunuh Sela KW.
Perlahan tubuh Sela KW musnah dan Sela kembali ke bumi. Bersama dengan buku dongeng merah miliknya.
Dan sebelum pulang ke Arcane Acre, Sela membebaskan Belinda terlebih dahulu.
Simpulan
Itu tadi sinopsis dari komik Snow White vs Snow White. Yang ternyata hanya sekedar filler. Sama sekali tidak jelas maksud dan tujuannya selain untuk mengembalikan buku dongeng merah ke tangan Sela.
Ada cuplikan kilas balik kehidupan Sela di Myst. Tentang hubungan asmaranya dengan seseorang bernama Fae. Namun juga tidak jelas hubungannya dengan cerita di miniseri komik ini.
Yah, bisa jadi baru nanti terungkap keterkaitannya di Grimm Fairy Tales #115 atau edisi-edisi mendatang.
Versi digital / fisik dari komik “Snow White vs Snow White” ini bisa diperoleh di Amazon.
Leave a Reply