Sinopsis Komik Friday The 13th Pamela’s Tale (Wildstorm, 2007)

“Pamela’s Tale” adalah salah satu komik dalam semesta Friday The 13th yang akan membahas tema yang sama sekali tidak disinggung dalam filmnya.

Yaitu mengenai kedua orangtua kandung Jason Vorhees, pasangan suami istri Pamela dan Elias.

Komik yang dipublikasikan oleh penerbit Wildstorm ini terdiri dari dua edisi. Sinopsis keduanya akan saya tuliskan sekaligus.

Lantas seperti apakah cerita selengkapnya? Layakkah untuk dibaca?

Simak sinopsis komik Friday The 13th Pamela’s Tale beserta review singkatnya di bawah ini untuk tahu jawabannya.

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!

Sekilas Tentang

cover komik friday the 13th pamela's tale

cover komik friday the 13th pamela’s tale #1

Kisah Jason Vorhees yang menyedihkan dan berdarah dicatat dengan baik, tetapi satu elemen cerita tentang asal-usulnya tetap tak terungkap – kisah ibunya, Pamela Vorhees!

Seperti yang terlihat dalam film klasik instan aslinya, Pamela adalah seorang wanita yang tidak terpengaruh oleh kematian putranya di Camp Crystal Lake, tetapi bagaimana dengan wanita sebelum sore yang tragis itu? Dan ayah Jason, Elias?

Writer: Marc Andreyko
Art: Shawn Moll
Color: Tony Avina
Letter: Wes Abbott
Editor: Ben Abernathy
Judul Edisi: Friday The 13th Pamela’s Tale
Tanggal Rilis: 7 November 2007

Alur Cerita / Sinopsis Komik Pamela’s Tale

Tahun 1980.

Annie Phillips hendak pergi ke perkemahan Danau Kristal (Camp Crystal Lake) untuk menjadi konselor kemah di sana.

Pasca menumpang di truk yang dikendarai Enos hingga di persimpangan, Annie lanjut mencari tumpangan lain.

Sebuah mobil berwarna hijau berhenti. Pengemudinya adalah Pamela Vorhees.

Tanpa keberatan ia mempersilahkan Annie untuk menumpang di mobilnya.

Tahu Annie hendak pergi ke Camp Crystal Lake untuk menjadi konselor, Pamela pun menyetir sembari menceritakan masa lalunya pada Annie.


Tahun 1947.

Pamela tengah hamil muda. Kendati demikian, ia enggan untuk mengabarkan hal tersebut pada suaminya, Elias.

Pasalnya, sang suami ternyata adalah sosok yang temperamen. Tidak jarang ia melakukan tindak kekerasan terhadap Pamela.

Pamela kemudian mendengar suara bisikan dari Jason, nama dari bayi yang ia kandung.

Suara-suara tersebut memintanya untuk membunuh Elias agar tidak lagi disakiti olehnya.

Pada akhirnya Pamela nekad melakukannya. Dengan sebuah kapak, Pamela menghabisi Elias kala ia terlelap.

Untuk menghilangkan jejak, Pamela lantas membakar habis rumahnya.

Jasad Elias sendiri ia tenggelamkan di rawa.


Annie menanyakan kenapa Pamela tidak belok ke arah menuju perkemahan.

Pamela meyakinkan bahwa ia tahu jalan pintas.

Ia lalu melanjutkan ceritanya.


Pamela menyewa sebuah rumah di dekat Danau Kristal.

Ia juga mendapat pekerjaan sebagai koki di sebuah restoran lokal.

Salah satu pelanggan, David Christy, rupanya menyukai masakan Pamela.

Kebetulan David dan istrinya, Louis, memiliki sebuah perkemahan di pinggir danau. Namanya Camp Crystal Lake.

David lantas mengajak Pamela untuk menjadi koki di perkemahan tersebut selama musim panas.

Pemilik restoran, Droege, juga tidak keberatan.

Pamela pun akhirnya menerima tawaran tersebut.

Tak disangka, ia mendadak mengalami kontraksi.

Beberapa waktu kemudian Pamela melahirkan. Seorang bayi laki-laki, Jason.

Berbeda dengan petugas medis yang syok melihat wajah bayinya yang memiliki kekurangan, Pamela tetap bahagia menyambut kelahiran buah hatinya.


cover komik pamela's tale 2

cover komik pamela’s tale #2

Mengetahui mobil yang dikendarai Pamela semakin dalam masuk ke area hutan, Annie memutuskan untuk melompat keluar.

Apes, Pamela berhasil menyusul dan lalu membunuhnya.


Tahun 1957.

Jason rupanya tumbuh dengan sifat psikopat. Ia acap membunuh binatang dengan sadis.

Harus kembali bekerja di perkemahan, atas ijin David, Pamela membawanya ikut serta.

Belakangan, Jason tanpa sengaja memergoki dua orang konselor sedang bercinta.

Reflek, salah satunya yang bernama Barry langsung memarahi Jason.

Jason yang ketakutan berlari ke arah danau dan tercebur.

Karena tidak bisa berenang, ia pun tenggelam dan tewas.

Pamela syok mengetahui kejadian tersebut.


Tahun 1958.

Kasus kematian Jason terlupakan begitu saja.

David dan Louis bahkan membuka kembali Camp Crystal Lake. Seolah tidak pernah terjadi sesuatu di sana.

Tidak ingin itu terjadi, Pamela sengaja membunuh dua orang konselor yang tengah bermesraan di gudang.


Mobil Pamela tiba di Camp Crystal Lake. Jasad Annie ia bawa serta.

Tak lama, muncul Alice Hardy yang ketakutan karena semua orang di perkemahan telah dibunuh.

Pamela meminta Alice untuk tetap tenang dan berjanji akan menemaninya.

Simpulan

Itu tadi sinopsis dari komik Friday The 13th Pamela’s Tale. Yang dengan baik mengintegrasikan pengungkapan masa lalu Pamela dan Jason dengan yang sudah kita tonton dalam filmnya.

Yah, walau secara keseluruhan bisa dibilang tidak banyak informasi baru yang diperoleh sih…

Versi digital / fisik dari komik “Friday The 13th Pamela’s Tale” ini bisa diperoleh di DC.

sinopsis komik friday the 13th pamelas tale

Leave a Reply