Review Komik Grimm Fairy Tales #47 (Zenescope, 2010)

Di cerita sebelumnya, Fenton Bruce menemui seorang anak yang baru saja ditinggalkan oleh ayahnya. Kepada anak yang berharap bisa menghidupkan kembali ayahnya itu, Fenton menyerahkan sebuah cincin. Cincin tersebut diklaim bisa memberikan pemakainya kuasa atas hidup mati seseorang. Siapkah sebenarnya anak laki-laki tersebut? Akankah menjadi bagian dari the Dark Horde, pasukan kegelapan The Dark One? Simak kelanjutan kisahnya dalam sinopsis komik Grimm Fairy Tales #47 berikut ini.

Sinopsis Komik *SPOILER*

grimm47

Grimm Fairy Tales presents – “The Devil’s Gambit”. The armies of good and evil are gathering on both sides in preparation for a war that threatens to rip the Grimm Fairy Tales universe apart and destroy earth in the process. After recruiting Cinderella to help lead his army the Devil adds Pinocchio to his ranks. But first the boy puppet must endure a hideous transformation that makes him a potent living weapon.

Story: Joe Brusha
Art: Shawn McCauley / Shawn Van Briesen
Color: Jason Embury
Letter: Bernie Lee
Judul Edisi: The Devil’s Gambit
Tanggal Rilis: 3 Juni 2010

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!

Dengan kostum yang baru, plus pedang yang juga baru, Cindy Monroe dihadapkan dengan pasukan iblis penjaga The Dark One. Tanpa disangka, walau minim pengalaman bertarung, Cindy bisa dengan mudah membantai pasukan elit tersebut dengan pedangnya yang ia beri nama Carnage. Padahal, Orcus, sang raja iblis (yang membuat pedang tersebut jika tidak salah), saja tidak mampu mengalahkan mereka.

The Dark One lantas mengajak Cindy mengikutinya karena ia hendak menunjukkan sesuatu. Sembari melangkah, ia menceritakan sebuah kisah kepadanya. Yaitu tentang awal mula penciptaan binatang oleh tuhan. Binatang yang pertama diciptakan adalah kambing. Awalnya, kambing memiliki ekor yang panjang dan mata yang bersinar indah.

Karena butuh waktu yang lama untuk menciptakan binatang, tuhan meminta anak buahnya, iblis, untuk melakukan hal yang sama. Binatang yang pertama kali diciptakan oleh iblis adalah serigala.

tuhan membiarkan kambing-kambing ciptaannya berkeliaran begitu saja di surga. Suatu ketika, mereka masuk ke dalam taman milik iblis namun ekor mereka tersangkut di semak-semak. Iblis lantas menolong mereka, dengan cara memotong ekor kambing-kambing tersebut. Tanpa disangka, gerombolan kambing tersebut justru menyantap buah-buahan dan tanaman yang ada di taman iblis.

Tidak terima, iblis kemudian melepaskan serigala-serigala peliharaannya untuk memangsa kambing-kambing tersebut. Semuanya tewas, kecuali satu yang melarikan diri ke hutan. Mengetahui hal itu, tuhan mendatangi iblis dan meminta pertanggungjawabannya. Iblis meminta maaf dan berjanji akan memperbaiki kesalahannya jika diberi kekuatan untuk itu. tuhan mengabulkan dan memberi iblis kekuatan untuk menciptakan kembali ciptaannya.

Sang iblis lalu pergi ke hutan dan mendapati kambing yang tersisa. Dengan kekuatan barunya, ia menciptakan ulang kambing-kambing sesuai dengan apa yang ia pikirkan. Itu sebabnya kini kambing memiliki mata dan terkadang penampakan yang serupa dengan iblis.

Kecewa dengan sikap iblis, tuhan memutuskan untuk mengeluarkan iblis dari surga. Dan hingga sekarang, dari waktu ke waktu, iblis terkadang menggunakan kekuatannya itu untuk mengubah bentuk dan wujud seseorang serta memberikan kekuatan pada mereka. Sebagai gantinya, mereka akan selamanya menjadi pengikut sang iblis.

Cerita tersebut diceritakan oleh The Dark One di depan Cindy yang melihat langsung bagaimana Jacob (Pinocchio) berubah wujud menjadi monster kayu yang mengerikan.

Dari sudut ruangan, Orcus mendengarkan cerita The Dark One sekaligus transformasi Jacob. Ia jadi teringat akan masa lalunya.

Dulunya, Orcus adalah penguasa Myst (Realm of Magic, jagat sihir). Ia dibantu oleh istrinya, sang ratu iblis. Apapun yang diminta oleh rakyatnya ia kabulkan, selama ada imbalannya.

Salah satunya adalah ketika seorang petani miskin mengalami gagal panen. Ratu iblis kemudian berjanji akan membuat lahan petani subur selamanya. Sebagai gantinya, selama tujuh tahun berturut-turut, petani tersebut harus memberikan satu bunga yang indah yang tumbuh di lahannya. Tanpa perlu diberi penjelasan, ratu iblis menyatakan si petani pasti akan tahu bunga mana yang dimaksud.

Waktu berlalu. Si petani menyadari bahwa yang dimaksud dengan bunga indah sebenarnya adalah putrinya sendiri. Maka, mau tidak mau, setiap tahunnya satu persatu putri petani dibawa pergi oleh ratu iblis. Di sisi lain, sesuai janji ratu iblis, setiap tahun pula petani tersebut mendapatkan panen yang berlimpah. Hidupnya pun tidak lagi miskin, melainkan bergelimang harta.

Di tahun ketujuh, ratu iblis tidak mendatangi si petani untuk mengambil putrinya yang paling bungsu, Alexxa. Bahkan hingga tahun-tahun berikutnya. Namun demikian, di saat Alexxa berumur 17 tahun, ratu iblis tiba-tiba datang dan mengambilnya.

Syok, si petani merasa tidak punya harapan untuk hidup. Ia curhat pada seorang ksatria, Shang, yang kebetulan lewat di depan rumahnya. Bersimpati kepadanya, Shang bergegas menuju istana raja iblis. Dalam perjalanan, tujuh ekor gagak memberitahunya mengenai kekuatan raja iblis yang terus meningkat dan itu semua karena ia mengorbankan orang-orang yang tidak berdosa. Termasuk putri-putri si petani tentunya.

Setelah berhasil masuk ke dalam istana, Shang mulai berhadapan dengan Orcus. Berkat bantuan gagak-gagak yang sebelumnya ia temui di jalan, Orcus sukses menebas wajah Orcus hingga ia terjatuh dari atap istana. Melihat hal itu, giliran ratu iblis yang maju menyerang Shang. Lagi-lagi para gagak membantunya. Apes bagi ratu iblis, Shang tanpa ragu memenggal lehernya.

Salah satu gagak tersebut ternyata membawa jiwa Alexxa. Ia lalu mengembalikan jiwa Alexxa ke tubuhnya. Tak lama satu persatu dari mereka mengembalikan jiwa keenam putri petani lainnya. Mereka pun akhirnya berkumpul kembali dengan orang tua mereka. Sebagai tanda terima kasih, si petani menikahkan Alexxa dengan Shang.

Sementara itu, rakyat Myst sudah tidak tahan lagi dengan kekuasaan Orcus. Mereka memaksa Orcus untuk turun tahta. Di dalam istana, The Dark One menjemput Orcus dan berjanji suatu saat nanti Orcus akan bisa membalaskan dendamnya.


Puas banget baca edisi #47 ini. Ceritanya padat dan berhubungan dengan canon. Akhirnya terungkap juga hubungan antara Shang dengan Alexxa. Tapi kalau dipikir-pikir sebenarnya yang bermasalah dengan hampir semua adalah Shang. Sebelumnya kan juga diceritakan bahwa Baba Yaga dendam terhadap Shang. Jadi kasihan sekarang dengan Sela yang sepertinya cuma ikut kena getahnya…

rk grimm47

Leave a Reply