Di cerita sebelumnya, sebagian kisah Johnny pasca didorong masuk ke Wonderland oleh Calie mulai terungkap. Sebagian lain, yang signifikan dengan kondisi Johnny saat ini, masih disimpan sebagai misteri. Lalu apa yang akan terjadi selanjutnya? Simak kelanjutan kisahnya dalam sinopsis komik Grimm Fairy Tales: Beyond Wonderland #5 berikut.
WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!
Tentang Beyond Wonderland #5
The can’t-miss sequel to Return to Wonderland continues! The ultimate game of chess begins as Johnny and Calie face off for the first time since sister sacrificed her kin into the realm of madness and terror. But Johnny is hell-bent on wreaking more havoc before he confronts his dear sis and decides that a murder spree is just what the doctor ordered!
Story: Raven Gregory
Art: Daniel Leister
Color: Nei Ruffino, Blond
Letter: Crank
Judul Edisi: Beyond Wonderland #5
Tanggal Rilis: Februari 2009
Alur Cerita / Sinopsis Komik
Mundur sejenak di momen yang bersamaan ketika Johnny mengingat masa lalunya di edisi sebelumnya.
Howard menceritakan tentang apa yang sebenarnya terjadi. Charles, yang selama ini dikenal oleh Calie sebagai kakeknya, sebenarnya adalah ayah Howard.
Di tahun 1864, Charles membuat perjanjian dengan Wonderland. Secara berkala ia akan mengorbankan salah satu keturunannya ke Wonderland. Sebagai gantinya, ia mendapatkan hidup yang abadi dan tubuh yang awet muda.
Sebagai bukti, Howard menyerahkan buku catatan milik seorang peneliti bernama Henry Allen. Segala sesuatunya tercantum dengan jelas di buku tersebut.
Howard menambahkan bahwa yang menjadi masalah sekarang adalah penghuni Wonderland ingin bisa menguasai bumi. Dan kedatangan Johnny di sana justru memberikan suntikan kekuatan bagi mereka untuk mewujudkan mimpi tersebut.
Satu-satunya syarat yang tersisa hanyalah keberadaan Calie di Wonderland. Howard pun meminta agar Calie segera meninggalkan New York dan bersembunyi dari Johnny.
Walau belum sepenuhnya percaya, Calie memutuskan untuk menuruti saran Howard. Ia lalu pergi meninggalkan rumah makan untuk pulang ke rumah dan berkemas.
—
Sepeninggal Calie, Johnny masuk ke dalam rumah makan dan menemui Howard. Howard yang mengenali Johnny tidak mampu berbuat apa-apa saking takutnya.
Seperti kerbau dicocok hidungnya, Howard hanya menurut saja ketika Johnny memintanya menjulurkan lengannya untuk kemudian dipotong nadinya.
—
Beberapa saat kemudian Calie kembali ke rumah makan dengan membawa koper dan kardus bingkisan yang ia terima sebelumnya.
Ia syok melihat teman-temannya di rumah makan sudah dalam keadaan termutilasi oleh Johnny. Howard, dengan sisa-sisa nafasnya, memberitahu Calie agar memutuskan hubungan Wonderland dengan bumi alias membunuh Johnny. Hanya itu satu-satunya cara.
Menyadari bahwa kematian Brandon dan Melody juga disebabkan oleh Johnny dan Cheshire Cat, Calie tidak lagi menahan diri. Dengan sigap ia menghajar Cheshire Cat yang ada di hadapannya hingga tewas.
Aksi Calie barusan membuat kardus bingkisan terjatuh. Terlihat kostum pelayan yang sebelumnya digunakan Calie saat sebelumnya berada di Wonderland.
Calie lantas menyadari Johnny sudah tidak lagi ada di sana. Namun melihat souvenir Empire State Building di meja, ia tahu Johnny pasti berada di sana.
Tak lama, dengan sudah mengenakan kostum pelayan miliknya, Calie tiba di balkon Empire State Building. Terlihat ada sebuah cermin di sana.
Johnny tiba-tiba menyergapnya dari belakang dan berusaha mendorong Calie masuk ke dalam cermin.
Simpulan
Akhirnya Johnny mulai menunjukkan batang hidungnya di hadapan Calie. Agak membagongkan juga kenapa selama ini dia tidak langsung melakukannya. Apa sengaja demi memancing emosi dan amarah Calie? Kalau pun untuk menunggu pertemuan Howard dengan Calie rasanya tidak mungkin mengingat di edisi sebelumnya Johnny terlihat tidak menyangka keduanya bakal bertemu.
Well, apa pun itu, edisi berikutnya adalah edisi pamungkas dari serial Beyond Wonderland ini. Semoga saja ditutup dengan ending yang layak.
Leave a Reply