Review Komik Batman #22 (2017)

Di cerita sebelumnya, The Flash menemukan adanya jejak radiasi pada tubuh Reverse-Flash yang mengarah menuju pin Comedian yang keberadaannya kini entah dimana. Untuk mencarinya, The Flash lantas menggunakan Cosmic Treadmill, dengan diikuti oleh Batman yang ogah ditinggal begitu saja. Tanpa disangka, perjalanan melalui Speed Force membawa mereka tiba di Flashpoint Universe, tepatnya di BatCave milik Batman (Thomas Wayne). Apa hubungan Flashpoint Universe dengan pin Comedian? Bagaimana reaksi Batman bertemu kembali dengan ayahnya? Simak jawabannya di sinopsis komik Batman #22 berikut ini yaaa.

Sinopsis Komik *SPOILER

batman 22

“THE BUTTON” part three! The cataclysmic events of DC UNIVERSE: REBIRTH #1 continue here! The Dark Knight and The Fastest Man Alive, the two greatest detectives on any world, unite to explore the mystery behind a certain blood-stained smiley button embedded in the Batcave wall. What starts as a simple investigation turns deadly when the secrets of the button prove irresistible to an unwelcome third party—and it’s not who anyone suspects! It’s a mystery woven through time, and the ticking clock starts here!

Story: Tom King, Joshua Williamson
Art: Jason Fabok
Color: Brad Anderson
Letter: Deron Bennett
Judul Edisi: The Button Part Three
Tanggal Rilis: 3 Mei 2017

Flashpoint Universe ternyata tidak musnah setelah The Flash pergi. Entah bagaimana caranya, jagat yang seharusnya tidak benar-benar eksis itu masih bertahan hingga saat The Flash dan Batman tiba. Thomas Wayne sendiri saat ini hidupnya berada di ujung tanduk, dengan Aquaman dan Wonder Woman yang telah memutuskan untuk berkolaborasi untuk mengalahkannya kini sudah on the way menuju BatCave bersama dengan pasukan mereka. Sebelum The Flash dan Batman, Thomas sebenarnya berniat untuk menghancurkan BatCave begitu Aquaman dan Wonder Woman sampai di sana.

The Flash memberitahu Thomas dan Bruce bahwa saat ini mereka tidak sedang berada di jagat maupun linimasa alternatif. Sehingga, yang ada di hadapan keduanya masing-masing adalah darah daging mereka. Sayangnya, belum sempat saling melepas rindu, pasukan Aquaman dan Wonder Woman sudah hadir di TKP. The Flash pun segera berusaha memperbaiki Cosmic Treadmill, sementara duo Batman ayah dan anak tersebut menghadapi musuh mereka.

Tak butuh waktu lama bagi The Flash untuk menyelesaikan tugasnya. Tanpa disangka, sebelum ia melakukan apa-apa, Cosmic Treadmill sudah mulai menyala dengan sendirinya. Ditambah dengan Flashpoint Universe yang ia rasa mulai musnah. The Flash segera meminta Batman (Bruce) untuk ikut dengannya. Batman merasa berat karena masih banyak yang ingin ia bicarakan dengan ayahnya, apalagi Thomas menolak ajakan Batman untuk ikut ke dunia Batman. Dengan waktu yang makin mepet, Thomas akhirnya mendorong Batman ke arah Cosmic Treadmill dan, setelah ia mengucapkan kalimat perpisahannya, The Flash menghilang bersama Batman. Thomas sendiri memutuskan untuk membatalkan niatnya menghancurkan BatCave dan berlari keluar dari tempat tersebut, sepertinya untuk menghadapi Wonder Woman dan Aquaman.

Saat The Flash dan Batman masih heran dengan apa yang sebenarnya terjadi, muncul kejutan baru. Reverse-Flash berlari mendahului mereka dengan membawa pin Comedian di tangannya. Dengan penuh percaya diri ia menyatakan pada keduanya bahwa si empunya pin belum pernah melawan musuh sepertinya.


Lebih banyak lagi pertanyaan di sini. Tapi sebelumnya, saat The Flash memberitahu Thomas bahwa ia baru memperbaiki Flashpoint Universe beberapa BULAN lalu, sepertinya ini merupakan penegasan dari DC mengenai dinihilkannya eksistensi New 52. Untung saya sudah move on, tidak baper lagi dengan diabaikannya era yang sebenarnya membuat saya tertarik kembali untuk mengikuti seri-seri komik DC.

Orang, sebut saja Mawar Mr. X, yang sebelumnya diketahui telah menghapus sejarah selama 10 tahun, ternyata juga sengaja menahan Flashpoint Universe agar tidak hilang hingga saat Batman dan The Flash tiba di sana? Apa alasannya? Apakah ada hubungannya dengan Thomas Wayne?

Pertanyaan kedua, apakah mungkin musuh yang mereka hadapi saat ini lebih dari satu orang? Reverse-Flash menyebut “THEY” (mereka) di panel penghujung. Berarti ada Mr. X 1, Mr. X 2, dan lain-lain? Yang sepertinya sudah pasti, Mr. X adalah seseorang yang belum pernah dihadapi oleh The Flash (dan semestinya juga oleh Batman, Superman, dkk), mengingat Reverse-Flash menyatakan bahwa dunia yang sempat ia datangi, dunia tempat Mr. X, pemilik pin Comedian berada, adalah dunia yang belum pernah dilihat oleh The Flash. Dengan Mr. Oz yang sudah beberapa kali menampakkan diri, saya jadi ragu apakah memang benar Mr. Oz yang berada di balik semua misteri Rebirth. Jangan-jangan ia hanya anak buah atau kaki tangan dari Mr. X…

rk batman22
Batman #22 (2017)
  • Story
  • Art (Pencil, Ink, Colors)
  • Element of Surprise
  • Recommended Reading
4.5

Review Komik

Dibanding petunjuk mengenai misteri Rebirth, sepertinya kita lebih banyak mendapatkan pertanyaan-pertanyaan baru. Dengan arc yang akan berakhir satu edisi lagi (di The Flash #22), sepertinya susah untuk berharap banyak. Mungkin kita hanya akan diberi jawaban atau petunjuk mengenai sosok si pelaku yang telah mengacaukan jagat DC, tidak lebih. Toh dalam arc Black Dawn di seri komik Superman juga sudah sedikit dibuka mengenai sosok orang yang selama ini diam-diam mengawasi dirinya dan keluarganya.

Sending
User Review
0 (0 votes)

Leave a Reply