Beberapa hari lalu agak penasaran dengan postingan di Instagram-nya FunWorld yang menginformasikan telah dibukanya cabang mereka di mall Grand City, Surabaya. Bukan apa-apa. Gerai mereka di sana setahu saya justru yang pertama kali hadir di kota Pahlawan. Lah kok ini dibilang baru dibuka. Kepo kan jadinya.
Alhasil hari Minggu kemarin saya sempatkan untuk datang ke pusat perbelanjaan yang letaknya tidak jauh dari stasiun Gubeng Lama itu. Dan memang benar bahwa itu adalah gerai yang baru dibuka karena ternyata, jaringan game center ini kini punya dua gerai sekaligus di mall Grand City. Wow.
Jika gerai lama terletak di lantai 1, untuk gerai yang baru terletak di lantai 2. Tepatnya di atas ACE Hardware. Areanya cukup luas dan pencahayaannya lumayan terang. Tidak temaram seperti gerai mereka yang satunya.
Jumlah mesin permainannya sangat banyak. Ada yang baru, tapi ada juga yang oldies. Sayangnya, sebagian rupanya pindahan dari gerai lama, sehingga tidak begitu jelas apakah nanti bakal akan ada dua cabang sekaligus di dalam pusat perbelanjaan ini, atau hanya akan disisakan satu saja. Saya sendiri sudah menyempatkan mengintip gerai mereka di lantai 1 dan sebagian mesin dalam kondisi mati. Hmmm.
Ada satu mesin yang sepertinya baru pertama kali dihadirkan di cabang-cabang Funworld Surabaya. Yaitu Treasure Island. Permainannya cukup menarik. Mengadaptasi permainan ular tangga, dimana kita harus menyusuri jalur-jalur yang ada hingga tiba di titik tujuan yang menghadiahkan jackpot sebesar 1000 tiket. Mungkin suatu waktu nanti bisa dicoba.
Beberapa mesin lainnya yang ada di antaranya adalah Hammer II, Crazy Clock, Spin Out, Trolley, Smart Monkey, dan Pop It & Win. Untuk capit boneka juga tidak dilupakan kok. Ada Baby Bear, Toys Factory, Big Ben, Louvre, Winnower, Coffee, dan lain sebagainya. Detilnya nanti bisa teman-teman simak di artikel sebelumnya tentang Daftar Wahana & Permainan serta Daftar Mesin Capit Boneka yang ada di FunWorld.
Oh ya, ngomong-ngomong soal wahana, tidak ada wahana sama sekali di gerai FunWorld yang baru tersebut. Padahal di gerai mereka yang lama jumlah wahananya cukup banyak. Stand-stand permainan karnaval juga tidak ada. Apa mungkin ke depannya akan sengaja dipisahkan antara mesin arcade dengan wahana?
Untuk biaya permainan rata-rata masih sama. Sebagian besar berbandrol Rp 4.900,- per sesi permainan. Hanya ada beberapa yang mengurangi saldo kita sebesar Rp 5.900,- setiap kali bermain.
Bagaimana pendapat teman-teman dengan gerai FunWorld yang baru di Grand City Surabaya? Apakah lebih asyik? Atau justru lebih baik yang lama?
Leave a Reply