Belajar Bahasa Korea Untuk Pemula – Part 1

Beberapa minggu setelah lebaran mendatang, atau tepatnya pada minggu ketiga di bulan Juni 2019, saya dan keluarga akan pergi berlibur ke Korea Selatan. Berhubung ini bukan perjalanan solo seperti yang biasa saya lakukan, kali ini saya tidak perlu repot merancang itinerari, menyiapkan budget, dan sebagainya. Cukup duduk manis dan ikut apa yang dimau mayoritas anggota keluarga yang lain. Tapi mungkin akan saya coba untuk mencuri waktu setidaknya sehari untuk berkeliling sendiri dan menginap di hotel / losmen / penginapan terpisah supaya setidaknya bisa merasakan sensasi solo traveling di negara gingseng.

Dengan masih ada waktu tersisa setidaknya 7 minggu hingga hari H, saya ingin mempergunakannya untuk mempelajari bahasa Korea. Dasarnya saja sih, tidak sampai benar-benar advanced. Yang penting ada sedikit gambaran mengenai media komunikasi yang digunakan di sana. Juga agar tidak pusing-pusing amat saat mendengar warga lokal berbicara.

Seperti halnya saat mempelajari bahasa Jepang tahun lalu, media pembelajaran yang saya gunakan adalah aplikasi Android bernama “Memrise”. Dibandingkan aplikasi-aplikasi sejenis, saya paling cocok dengan aplikasi buatan developer yang berdomisili di East London ini. Apalagi mereka mendukung eksitensi modul kurikulum custom dari komunitas (yang saat ini jumlahnya sudah sangat banyak), sehingga proses belajar kita tidak hanya bergantung pada modul-modul resmi yang mereka keluarkan. Mungkin suatu saat akan saya bahas lebih detil mengenai Memrise dan juga aplikasi belajar bahasa lainnya.

Nah, di artikel berseri ini, rencananya saya akan menuliskan dan membahas mengenai materi-materi yang ada di Memrise untuk tema bahasa Korea. Rasanya dalam satu artikel cukup untuk membicarakan satu hingga tiga modul mereka. Untuk kurikulum Korean 1 (resmi) sendiri saya lihat terdapat 15 modul. Jadi paling tidak akan berakhir dalam minimal 5 bagian.

Jadi, tanpa perlu berpanjang lebar lagi, mari kita mulai, ya.

Belajar Kata Dasar

Sistem pembelajaran Memrise adalah menggabungkan hapalan kosakata dengan pengenalan terhadap karakter hangul yang digunakan dalam penulisan bahasa Korea. Berikut ini beberapa kata dasar yang perlu kita pelajari di bagian pertama. Untuk terjemahan saya menggunakan bahasa Inggris agar tidak rancu dalam pemahamannya.

Bahasa KoreaBahasa Inggris
annyeonghi; goodbye
yeyes
aniyono
haeyodoes
hwanyeong haeyowelcome
butak habnidaplease (polite)
mian haeyosorry
o-ke-iokay
goma woyothanks
gabsida!let's go!
habsidalet's do it!

Hapalkan ke-11 kosakata di atas sebelum melanjutkan materi berikutnya di bawah ini. Oh ya, membacanya hampir sama dengan tulisannya. Untuk contoh di atas, yang sedikit berbeda hanyalah ‘hwanyeong’ dimana huruf W dibaca tipis.

Lebih detil mengenai cara membaca akan dibahas di lain waktu.

Belajar Huruf Hangul

Sekarang kita akan mempelajari beberapa huruf Hangul yang umum digunakan dalam penulisan bahasa Korea. Bagi teman-teman yang bisa membaca / menulis bahasa Arab, penulisan Hangul tidak jauh berbeda, dimana satu ‘kotak’ / ‘blok’ karakter merupakan satu suku kata. Untuk lebih jelasnya perhatikan tabel di bawah ini.

HangulAlphabet
eu
g
geu
n
neu
b
i (vokal)
ni
bi
m
mi
ng
i (silabel)
ing
a (vokal)
a (silabel)
ang
an
bang

Total ada 19 huruf hangul yang perlu kita hapalkan di bagian pertama ini. Untuk memudahkan, tulis ulang karakter-karakter tersebut berkali-kali. Perhatikan juga maksud pernyataan saya mengenai blok karakter di atas.

Dibandingkan tulisan hiragana / katakana (jepang) yang pernah saya pelajari sebelumnya, huruf hangul bisa dikatakan lebih sulit untuk dihapal. Namun sebaliknya, jika sudah hapal, maka jauh lebih mudah untuk dibaca maupun ditulis ketimbang huruf hiragana / katakana.

Seperti sebelumnya, jangan terburu-buru melanjutkan ke materi selanjutnya sebelum usai menghapalkan huruf hangul pada tabel di atas.

Penulisan Kata Dalam Hangul

Setelah kita memahami beberapa huruf hangul, saatnya untuk mencoba menulis kata-kata dasar yang sudah kita pelajari sebelumnya, plus tambahan beberapa kata lain, dalam huruf hangul.

HangulBahasa KoreaBahasa Inggris
아니요aniyono
안녕annyeonghi; goodbye
갑시다gabsidalet's go
아마도amadomaybe, perhaps, probably

Cukup sampai di sini dulu materi belajar bahasa Korea kita di bagian pertama. Di bagian kedua nanti akan dibahas lebih banyak lagi mengenai huruf hangul dan tambahan berbagai kosakata dasar. Jangan sampai dilewatkan, ya 🙂

belajar bahasa korea 1

Leave a Reply