FunWorld adalah jaringan game center yang memiliki cukup banyak cabang di seluruh penjuru Indonesia. Untuk saat ini jumlahnya bahkan mungkin melebihi Timezone, yang lebih dulu populer sebagai pusat bermain keluarga. Agresifitas ekspansi mereka untungnya diimbangi dengan area bermain yang lapang, wahana yang bervariasi, serta mesin-mesin permainan yang beragam, baik yang memberikan tiket maupun hadiah langsung.
Dari cabang-cabang FunWorld yang pernah saya datangi, semuanya sudah menggunakan sistem kartu gesek prabayar. Biaya bermain berkisah antara Rp 2.900,- hingga Rp 3.900,- per sesi. Sedang untuk jackpot rata-rata diatur minimal ke angka 100 tiket.
Bagaimana dengan souvenir penukaran tiket? Kebanyakan berupa alat tulis dan mainan anak-anak. Beberapa gerai menyediakan juga souvenir peralatan dapur, seperti panci, termos / botol penghangat air, maupun wajan.
Jujur saya belum pernah menukarkan tiket saya di FunWorld, jadi belum bisa menghitung perbandingan nilai tukar barang dengan biaya bermain yang dikeluarkan. Mungkin nanti akan saya informasikan kalau sudah sempat melakukan penukaran tiket ya.
Lalu apa saja mesin-mesin arcade yang bisa memberikan tiket banyak di FunWorld? Tidak hanya yang memiliki angka jackpot tinggi tentunya, melainkan yang memang memungkinkan untuk dimenangkan jackpotnya. Percuma saja kan ada mesin yang memberi iming-iming ribuan tiket kalau faktanya kemungkinan mendapatkannya benar-benar minim.
Berikut daftar mesin permainan yang bisa memberikan banyak tiket di FunWorld menurut versi Curcol.Co.
5. Dino Clock / Dino Time
Permainan ini sederhana. Cukup hentikan lampu yang menyala bergantian searah jarum jam tepat di bagian tengah (posisi jam 12) untuk mendapatkan jackpot. Ada dua cara yang bisa ditempuh. Yang pertama dengan menekan tombol Stop Instantly untuk menghentikan lampu sesaat setelah tombol ditekan. Dan yang kedua dengan menekan tombol Stop Slowly untuk menhentikan lampu beberapa saat setelah tombol ditekan. Pada pengaturan default, timing penekanan tombol Stop Instantly adalah 6 lampu SEBELUM lampu jackpot (atau lampu tertentu yang kita inginkan).
Yang perlu diketahui, pada beberapa sesi permainan awal (setelah jackpot di-reset) kemungkinan besar lampu akan mengalami skip atau lompatan sehingga kecil kemungkinan untuk bisa mendapatkan jackpot secara berturut-turut. Sayangnya buku manual mesin ini sudah sulit didapat mengingat usianya yang juga sudah cukup tua, sehingga saya tidak bisa mengkonfirmasi pernyataan di atas. Tapi dari pengalaman pribadi, lebih mudah untuk mendapatkan jackpot pada saat angka jackpot sudah berada di atas 16 angka. Misalnya, untuk jackpot dengan nilai awal 100 tiket, maka jackpot akan lebih mudah didapat pada saat nilai jackpot berada di angka minimal 116 tiket.
Lebih lanjut mengenai Dino Time atau Dino Clock bisa dibaca di https://curcol.co/cara-mendapat-jackpot-tiket-di-mesin-arcade-dino-clock-10516
Ngomong-ngomong, saya perhatikan beberapa jaringan game center mulai menurunkan standar tiket jackpot untuk mesin permainan ini. Mungkin karena cukup banyak yang berhasil memenangkannya.
4. Galaxy
Satu lagi mesin permainan yang trik jackpotnya mudah untuk dikuasai, Galaxy. Dan sama halnya dengan Dino Clock atau Dino Time, beberapa jaringan game center juga mulai menurunkan angka bonus yang bisa dimenangkan dalam Galaxy. Dari yang awalnya 70 tiket menjadi 40 tiket saja.
Cara bermainnya cukup sederhana. Kita hanya perlu menekan tombol untuk melontarkan piringan ‘ufo’ ke atas roda yang berputar searah jarum jam. Untuk mendapatkan bonus, piringan tersebut harus masuk tepat ke dalam lubang bertanda bonus. Setiap kali itu terjadi, satu lampu jackpot akan menyala. Apabila lampu jackpot sudah seluruhnya menyala (total ada 10 lampu), maka jackpot otomatis akan kita dapatkan.
Lebih lanjut mengenai Galaxy dapat dibaca di https://curcol.co/cara-mendapatkan-bonus-dan-jackpot-tiket-di-mesin-arcade-galaxy-10533
3. Ball Drop
Saya memang baru sempat beberapa kali memainkan game ini (karena setelah beberapa sesi mesinnya tiba-tiba rusak, hehehe), tapi kesan pertama yang saya dapat adalah besarnya kemungkinan untuk memperoleh jackpot. Ini bisa dilihat juga dari video-video milik Youtuber luar, dimana rata-rata bisa mendapatkan jackpot dalam Ball Drop dengan mudah.
Pada mesin ini terdapat beberapa ember yang berputar searah dengan jarum jam. Tugas kita adalah menekan tombol untuk memasukkan bola-bola pingpong ke dalam ember-ember tersebut sebanyak-banyaknya dalam durasi waktu yang ditentukan. Untuk memperoleh jackpot, seluruh 50 bola yang ada harus bisa masuk ke dalam ember tanpa ada satu pun yang meleset.
2. Crazy Clock
Mesin Crazy Clock bisa dibilang cukup banyak memiliki penggemar. Bukan karena jackpotnya mudah didapat, melainkan karena cara bermainnya cukup mudah dengan potensi besar untuk mendapatkan banyak tiket. Dengan demikian, yang tidak mengharapkan jackpot dan hanya ingin bersenang-senang pun masih memiliki kemungkinan untuk mengumpulkan tiket sebanyak-banyaknya.
Terdapat dua buah jarum jam pada mesin permainan ini. Tugas kita hanyalah menekan tombol untuk menghentikan salah satu jarum jam. Untuk jarum jam lainnya akan berhenti di posisi yang tidak bisa kita pastikan. Kombinasi posisi kedua jarum jam tersebut akan menentukan jumlah tiket yang dikeluarkan.
Lebih lanjut mengenai Crazy Clock dapat dibaca di https://curcol.co/cara-mendapatkan-jackpot-di-mesin-arcade-crazy-clock-12437
1. Trolley / Tower Crane
Mesin Trolley atau Tower Crane masih menjadi juara pendulang tiket di jaringan game center mana pun untuk saat ini. Di awal mungkin kita membutuhkan sedikit waktu untuk beradaptasi dengan putaran roda. Namun jika sudah terbiasa, berturut-turut mendapatkan jackpot bukanlah hal yang aneh. Rekor pribadi saya adalah 12 kali jackpot berurutan, hehehe.
Pada permainan ini, tugas kita hanyalah menekan tombol untuk menjatuhkan jarum magnet ke atas roda yang berputar berlawanan arah jarum jam. Agar lebih menantang, kecepatan putaran roda berubah-ubah tergantung pengaturan mesin. Walau bisa saja ada yang kecepatannya diatur agar selalu konstan.
Lebih lanjut mengenai Tower Crane / Trolley dapat dibaca di https://curcol.co/cara-mendapatkan-jackpot-tiket-tower-crane-10539
Yang manakah mesin permainan favorit teman-teman? Adakah mesin permainan lain di FunWorld yang juga sekiranya bisa memberikan banyak tiket? Bagi infonya di sini ya 🙂
TRAVEL UMROH TERBAIK
Wah permainan yang akhir itu adalah favrite saya banget mas. hehe Karena emang bener bener kalo main gituan di Timezone saya hoki terus lol. Makasih banyak mas untuk informasi keren nya.