Sinopsis Komik The Jungle Book – Fall of The Wild (Zenescope, 2015)

Arc “Fall of The Wild” adalah bagian ketiga dari trilogi The Jungle Book jagat Grimm Fairy Tales.

Di arc sebelumnya, “Last of The Species“, terjadi perang besar-besaran yang melibatkan banyak pihak. Termasuk suku beruang Bada Dar yang selama ini tinggal di gua bawah tanah.

Walau pada akhirnya perang berhenti, namun Baloo yang sebenarnya merupakan suku Bada Dar dipilih menjadi pemimpin suku yang baru. Ia pun pergi bersama warganya kembali ke dalam gua.

Sementara itu, Mowglii diusir oleh Ton Wolla dari suku serigala Seeoneee karena dianggap membawa sial.

Lantas apa yang akan terjadi selanjutnya?

Simak sinopsis komik “Grimm Fairy Tales presents The Jungle Book Volume 3: Fall of the Wild” beserta review singkatnya di bawah ini untuk tahu jawabannya.

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!

Sekilas Tentang

cover komik the jungle book fall of the wild

cover komik the jungle book fall of the wild

Saat setiap suku membuat permainan kekuatan untuk menjadi lebih kuat dalam perang antar spesies, seorang gadis manusia menjadi pusat dari semuanya.

Mowglii adalah satu-satunya orang yang mungkin dapat mengakhiri perang dan menyatukan spesies dan melawan ancaman yang jauh lebih besar.

Writer: Mark Miller
Art: Michele Bandini, Luca Claretti
Color: Grostieta
Letter: Matthew Krotzer
Editor: Nicole Glade
Judul Edisi: Grimm Fairy Tales presents The Jungle Book Volume 3: Fall of the Wild
Tanggal Rilis: 10 Juni 2015

Alur Cerita / Sinopsis Komik Fall of The Wild

Di gua bawah tanah. Sejak tinggal bersama suku Bada Dar, hampir setiap hari Baloo menerima tantangan dari mereka yang ingin mengambil alih kekuasaan darinya.

Tidak ingin sukunya dipimpin oleh sosok yang salah seperti sebelumnya, Baloo berjuang mati-matian untuk mempertahankan posisinya.

Ia juga tidak mau Bada Dar menyerang penghuni hutan di luar.

Krohdi, putra Baloo, mempertanyakan sikap ayahnya. Pasalnya, sejak dilahirkan, ia belum pernah melihat seperti apa keindahan hutan di luar gua.

Baloo yang kecapekan usai bertarung hanya bisa memberitahu bahwa suatu saat nanti Krohdi akan tahu jawabannya.

Tanpa sepengetahuan keduanya, Mang diam-diam mengawasi.

Ia lalu pergi ke suatu tempat dan melaporkan apa yang ia lihat pada seorang pria misterius yang dijuluki sebagai Dewa Ketakutan dan Api (God of Fear and Fire).


Gunung berapi yang ada di Pulau Kipling bergetar dan mengeluarkan suara gemuruh dahsyat.

Semua penghuni pulau mendengarnya. Termasuk Mowglii dan Bagheera.

Untuk mencari tahu penyebabnya, Bagheera mengajak Mowglii pergi menemui suku kungkang Gyaani yang tinggal di kaki gunung.

Mereka memberitahu pulau Kipling sudah muak dengan perang yang terus berlangsung hingga sekarang.

Di saat bersamaan, gunung berapi tersebut meletus.

Dari kejauhan, Dewa Ketakutan dan Api mengawasi Mowglii menggunakan teropong.

Di tangannya ada selembar kertas. Poster pengumuman mengenai Mowglii kecil yang hilang bertahun-tahun lalu.

Kungkang Gyaani lalu menambahkan bahwa satu-satunya yang bisa mencegah pulau Kipling hancur adalah Mowglii. Ia harus menyatukan penghuni pulau sebelum terlambat.

Tak lama, satu per satu suku Gyaani tewas terkena lelehan lahar panas.


Di sisi lain hutan, suku gajah Pavari bertarung melawan suku harimau Shere.

Masing-masing pemimpin kedua suku tewas. Ada Radha di pihak Pavari dan Shere Kutil di pihak Shere.

Prince Hathi Payari kini menggantikan ayahnya menjadi pemimpin Pavari.


Bagheera pesimis Mowglii bisa menyatukan Kipling.

Kendati demikian, Mowglii tetap mau berusaha.

Dimulai dari menemui suku Tavi dan Akili.

Setelah mendengar penjelasan Mowglii, tanpa basa basi Akili setuju.

Sedetik kemudian, Dewan yang muncul dan menyergapnya. Lantas membawanya pergi begitu saja.

Mowglii dan Bagheera cuma bisa terbengong-bengong melihatnya.


Aliran lahar dari gunung berapi ternyata juga meluap di gua bawah tanah tempat Baloo dan sukunya tinggal.

Mereka terpaksa meninggalkan tempat tersebut demi menyelamatkan diri.

Tak disangka, gempa terjadi dan mulut gua tertimbun batu. Membuat mereka tidak bisa lagi kembali ke dalam.


Di Bandar Log. Dewan rupanya membawa Akili ke markas suku Bandar.

King Louie berniat untuk menikahi Akili untuk menyatukan suku mereka.

Tujuannya agar ia bisa menyingkirkan suku Kaa yang tinggal di hutan sekeliling Bandar Log.

Sesaat setelah pernikahan terjadi, Mowglii, Bagheera, dan suku Tavi datang menyerbu Bandar Log untuk menyelamatkan Akili.

Mowglii sengaja memancing Kaa untuk membuat kawanan monyet Bandar panik.

Ia sendiri sempat nyaris tertabrak sekelompok banteng yang melintas.

Untungnya Shere Khan dan Bomani muncul dan melindunginya.

Sementara itu, Kaa berhasil menelan Akili dan King Louie.

Melihatnya, Dewan auto menyerang Kaa dan merobek perutnya. Kaa tewas, sedang Akili dan King Louie selamat.

Kesal karena dinikahkan dengan paksa, Akili menegaskan bahwa mulai sekarang King Louie dan anak buahnya harus tunduk kepadanya.


cover komik the jungle book fall of the wild 3

cover komik the jungle book fall of the wild 3

Dewa Ketakutan dan Api menculik Mowglii dan membawanya pergi dari pulau menggunakan rakit.

Bomani berusaha menyusul.

Sementara itu, di laut, kapten kapal The Courageous melihat gunung berapi pulau Kipling meletus.

Ia langsung memerintahkan anak buahnya untuk mengarahkan kapal menuju ke sana.


Bomani berhasil naik ke rakit Dewa Ketakutan dan Api.

Alih-alih kaget, Dewa Ketakutan dan Api justru senang karena bisa sekaligus mendapatkan dua orang yang dicari.

Di saat keduanya bertarung, kapal The Courageous muncul di belakang.

Terkejut melihatnya, Bomani lengah. Membuat Dewa Ketakutan dan Api bisa melumpuhkannya.


Demi menyelamatkan Mowglii dan Bomani, Bagheera, Akili, Dewan, Shere Khan, serta Tobaqui memutuskan untuk membuat rakit di pinggir pantai. Dengan dibantu oleh suku Tavi.

Tak disangka, gua di pantai tempat mereka berada ternyata adalah tempat tinggal suku Seeonee. Ada Ton Wolla dan beberapa serigala lainnya di sana.

Meski sudah diberitahu Mowglii dalam bahaya, Ton Wolla tidak bergeming dengan keputusannya dulu. Bahwa Mowglii adalah pembawa bencana. Ia pun menolak untuk campur tangan.

Sesaat kemudian, sekelompok gajah dan harimau dari suku Pavari serta Shere tiba di pantai. Dalam kondisi bertarung.

Berniat untuk menyelesaikan misi menyatukan Kipling, Akili langsung memberi komando.

Ia dan Bagheera bakal berusaha menghentikan perang gajah versus harimau. Sementara yang lain menyelesaikan rakit dan menyelamatkan Mowglii.


Sama seperti beruang Bada Dar lainnya, Krohdi menikmati apa yang ada di hutan.

Dengan mudahnya mereka bisa membunuh binatang lain untuk dijadikan santapan.

Krohdi kembali mempertanyakan kenapa mereka harus tinggal di dalam gua bawah tanah selama ini kalau mereka bisa berkuasa di hutan.

Mendengarnya, Baloo menyesali keputusannya mengajak sukunya keluar dari gua.

Ia pun pergi meninggalkan Krohdi begitu saja.


Dewa Ketakutan dan Api berhasil meyakinkan kapten kapal The Courageous beserta krunya untuk membantu membawa Mowglii dan Bomani.

Apalagi setelah sang kapten tahu bayarannya cukup besar.

Tak lama, Bagheera dkk berhasil naik ke kapal dan langsung menyerang sang kapten beserta krunya.

Mowglii dan Bomani terbebas. Sang kapten membalas dengan menusuk perut Bomani dengan telak. Bomani pun terjatuh ke air dan tenggelam.

Mowglii sempat hendak membalas dendam. Namun Dewan mencegahnya.

Ia buru-buru mengajak Mowglii dan yang lain untuk pergi meninggalkan kapal untuk kembali ke pulau.

Dalam perjalanan, Shere Khan menyerahkan tangan cakar Bomani pada Mowglii. Ia ingin agar Mowglii mau menggunakannya.

Shere Khan yakin Bomani bakal senang apabila tahu Mowglii menggantikannya mengenakan cakar tersebut. Mowglii mengiyakan.

cover komik the jungle book fall of the wild 5

cover komik the jungle book fall of the wild 5

Beberapa saat kemudian, Mowglii dkk tiba di pantai.

Pertempuran suku Pavari melawan suku Shere masih belum usai. Bahkan suku Seeone malah ikut bertarung.

Terlihat King Louie dan sukunya melihat dari kejauhan.

Kedatangan Mowglii yang mengenakan cakar suku Shere membuat mereka semua berhenti berperang.

Dengan menggebu-gebu Mowglii menyatakan bahwa saat ini ada musuh lebih besar yang mengancam mereka. Yaitu manusia.

Dimana manusia yang dimaksud adalah kapal The Courageous beserta Dewa Ketakutan dan Api.

Satu-satunya cara untuk mengalahkan mereka adalah dengan menyatukan kekuatan mereka.

Belum sempat mereka merespon ajakan Mowglii, kapal The Courageous sudah lebih dulu menembakkan meriam ke arah pantai. Membuat beberapa binatang tewas terkena ledakan.

Hal itu otomatis memicu mereka semua untuk bersatu melawan kru kapal.

King Louie bahkan secara tidak sengaja berhasil memanfaatkan api dari lahar dan meriam untuk balik menembak ke arah kapal The Courageous.

Pada akhirnya para penghuni Pulau Kipling berhasil mengalahkan kapten kapal dan seluruh anak buahnya.

Secara tidak diduga, giliran beruang Bada Dar yang kemudian muncul. Berniat untuk menyingkirkan para binatang di sana. Pimpinannya adalah Krohdi.

Entah dari mana, Baloo lantas menghadang Krohdi.

Tidak gentar, kali ini Krohdi menantang Baloo untuk merebut tampuk pimpinan kepala suku darinya.

Tahu tidak ada pilihan lain, alih-alih melawan Krohdi, Baloo justru menyerang Mowglii.

Ia ingin Mowglii mengalahkannya agar Mowglii bisa menjadi pemimpin Bada Dar.

Mowglii sendiri tidak tega untuk membunuh Baloo. Namun Baloo diam-diam memandunya agar membunuhnya.

Krohdi dan beruang lainnya terkejut melihat Mowglii bisa mengalahkan Baloo yang terkenal kuat.

Mereka pun menurut perintah Mowglii untuk meninggalkan tempat tersebut dan mencari tempat lain di pulau untuk dijadikan sarang mereka.

Mowglii memastikan siapa pun yang nanti menantangnya bakalan bernasib sama seperti Baloo.

Sepeninggal suku Bada Dar, Mowglii menangis meratapi kematian Baloo.

Simpulan

Itu tadi sinopsis dari komik Fall of The Wild. Yang ditutup dengan ending yang benar-benar mengejutkan.

Sama sekali tidak menyangka Baloo bakal mengorbankan dirinya seperti itu.

Untuk Bomani sendiri saya sih tidak yakin ia benar-benar mati. Pasti bakal muncul lagi di komik The Jungle Book mendatang.

Versi digital / fisik dari komik “Grimm Fairy Tales presents The Jungle Book Volume Three: Fall of the Wild” ini bisa diperoleh di Amazon.

sinopsis komik the jungle book fall of the wild

Leave a Reply