Sinopsis Komik Dark Shaman #1 – The Awakening (Zenescope, 2014)

Dark Shaman adalah salah satu miniseri pembuka dari babak Apocalypse Grimm Fairy Tales.

Walau ada karakter Sela Mathers di dalamnya, namun saya pribadi tidak tahu apakah memang benar nanti cerita yang diusung bakal berkaitan dengan event utama Apocalypse atau tidak.

Lantas seperti apakah cerita selengkapnya? Layakkah untuk dibaca?

Simak sinopsis komik Grimm Fairy Tales Presents Dark Shaman #1 beserta review singkatnya di bawah ini untuk tahu jawabannya.

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!

Sekilas Tentang

cover komik dark shaman 1 the awakening

cover komik dark shaman 1 the awakening

Sela Mathers mengunjungi kampus sebagai pembicara tamu, tetapi sedikit yang dia tahu bahwa kampus tersebut dibangun di atas tanah pemakaman Indian Amerika kuno.

Dan Dukun setempat akan memastikan bahwa mereka yang telah menodai tanahnya akan membayar harga tertinggi.

Story: Joe Brusha
Writer: Erica J. Heflin
Art: Sean Hill
Color: Omi Revalante Jr
Letter: Jim Campbell
Editor: Nicole Glade
Judul Edisi: The Awakening
Tanggal Rilis: 22 Oktober 2014

Alur Cerita / Sinopsis Komik Dark Shaman #1

Sela mengunjungi situs suku Indian, penduduk asli Amerika.

Ia lantas tertarik dengan sebuah mural. Mengetahui hal itu, seorang pemandu bernama John menceritakan sebuah kejadian di masa lalu pada Sela.


Colby Cinders bermimpi buruk. Leo Walker, kekasihnya yang tidur di sampingnya, langsung membangunkan Colby.

Kendati demikian, karena harus buru-buru menjemput teman mereka, Talia, untuk pergi ke Pulau Dorian, Colby menganggap itu hanyalah bunga tidur belaka.


Di Pulau Dorian. Robbie pergi memancing di rawa bersama putranya, Jason.

Sebuah kabut gelap tiba-tiba muncul dan menyelimuti mereka.


Colby, Leo, dan Talia tiba di sebuah kabin di Pulau Dorian.

Sudah ada beberapa teman mereka yang lain — Marcus, Ray, dan Valerie.

Colby sempat menceritakan mimpi buruknya pada Talia. Namun Talia meyakinkan bahwa Colby tidak perlu mengkhawatirkan hal itu.


Tessa, istri Robbie, melaporkan pada sheriff mengenai suami dan putranya belum juga pulang.

Sang sheriff, bersama deputinya, Maggie, lantas pergi ke rawa untuk mencari Robbie dan Jason.


Seorang dukun hitam suku Timucua merapal mantra. Badai salju tiba-tiba terjadi di Pulau Dorian.

Dukun tersebut sepertinya memiliki ikatan dengan Colby. Yang kebetulan merupakan keturunan suku Timucua.

Colby sendiri, yang saat itu tengah terlelap, kembali bermimpi. Kali ini tentang pembantaian yang dialami suku Timucua.

Ia merasa ada suara-suara yang memanggilnya.

Di tempat lain, Valerie yang sempat berenang, terjebak badai salju.

Beberapa binatang buas muncul menghadang.

Salah satunya lantas membunuh Valerie.

Sesaat kemudian, sosok binatang tersebut berubah menjadi sang dukun hitam.

Simpulan

Itu tadi sinopsis dari komik Dark Shaman #1. Yang masih belum terlalu bisa dipahami mau dibawa kemana arah ceritanya.

Apa seperti Friday The 13th? Atau lebih tepatnya versi mitos suku Indian dari asal usul Jason Voorhees menjadi makhluk supranatural?

Sekilas sih iya. Tapi yah, kita lihat saja nanti seperti apa kelanjutan ceritanya di edisi mendatang.

Versi digital / fisik dari komik “Grimm Fairy Tales Presents Dark Shaman #1” ini bisa diperoleh di Amazon.

sinopsis komik dark shaman 1 the awakening

Leave a Reply