Review Komik Superman/Wonder Woman #20 (2015)

Misteri dimana Lana Lang dan Steel berada serta otak di balik hilangnya mereka plus beberapa penduduk Smallville lainnya terjawab di Superman/Wonder Woman #20 ini. Dan meski opini saya bahwa tie-in Superman: Truth yang satu ini kurang seru untuk diikuti masih tidak berubah, tapi *sepertinya* edisi penutup arc Dark Truth bulan depan bakal menyajikan suatu kejutan yang tidak disangka-sangka. Ya setidaknya halaman terakhir edisi ini memberikan pengharapan demikian. Semoga saja bukan PHP…

superman_wonderwoman_20

JUDUL EDISI: Dark Truth Part Three – A Matter of Trust
WRITER: Peter J. Somasi
ART / COLOR: Jaime Mendoza, Doug Mahnke
TANGGAL TERBIT: 19 Agustus 2015

Yang ditemui oleh Superman di gedung putih ternyata bukan pak presiden, melainkan Coloner Steve Trevor. Clark meminta bertemu dengan presiden tapi Trevor menolak karena tidak percaya dengan maksud dan tujuan Clark. Saat mereka beradu argumen, terbongkar bahwa pihak A.R.G.U.S. lah yang menculik Lana Lang, Steel, dan penduduk Smallville lainnya — bahkan termasuk Louis Lane dan Jimmy Olsen — untuk mengorek informasi mengenai Superman. Presiden Barack Obama yang mendengar percakapan Trevor dan Clark kemudian memutuskan untuk menemui dan berbicara empat mata dengannya.

ss_sw20_1

Superman kemudian berhasil meyakinkan Obama bahwa ia sama sekali tidak memiliki niat jahat terhadap dunia. Obama pun berjanji untuk segera melepaskan teman-teman Clark secepatnya. Namun tiba-tiba muncul Parasite yang langsung menyerang Clark. Monster ungu tersebut sempat sedikit menyerap energi Superman sebelum akhirnya tiba-tiba lumpuh. Ternyata kehadirannya adalah ulah kepala staff pengawal presiden, yang beralasan mendatangkan Parasite karena untuk berjaga-jaga apabila Superman ternyata berniat buruk.

ss_sw20_4

Setelah mendapatkan koordinat lokasi ditahannya teman-temannya, Clark segera meluncur ke TKP.

Bagaimana dengan Wonder Woman? Di saat Clark eksis di gedung putih, ternyata Diana sudah lebih dahulu mendapati lokasi ditahannya Lana dkk. Setelah melumpuhkan para penjaga dengan mudah dan membebaskan mereka, ia mengatakan bahwa ‘mereka’ butuh kebenaran dari mereka-mereka yang ditahan. Satu persatu, dengan menggunakan tali lasonya, Wonder Woman kemudian menginterogasi mereka, terutama tentang pendapat mereka terhadap Clark dan identitasnya sebagai Superman. Di bagian akhir, Diana bersiap untuk menginterogasi Louis Lane.


Hadirnya presiden US sebagai cameo di komik memang bukan hal baru, tapi tetap saja asik untuk disimak. Bagi saya sendiri hasil interogasi, selain Louis Lane, sudah bisa ditebak karena di arc tie-in Superman: Truth lainnya sudah disinggung. Seperti opini Perry White di Batman/Superman ketika Jim Gordon mendatanginya. Yang bikin penasaran, selain apa yang bakal dikatakan oleh Louis Lane, adalah kenapa pada saat menginterogasi ada ‘petugas’ lain di belakang mereka. Apakah itu prajurit / pihak A.R.G.U.S. yang menahan mereka? Atau jangan-jangan malah Diana bekerja sama dengan Trevor untuk mencari tahu alasan utama Louis Lane membocorkan identitas Superman? Entah kenapa feeling saya adalah yang kedua dan itu bakal membawa hubungan Superman dan Wonder Woman akhirnya jadi retak. Semoga feeling saya salah 🙂

rk supermanwonderwoman 20
Superman/Wonder Woman #20 (2015)
  • Story
  • Art (Pencil, Ink, Colors)
  • Element of Surprise
  • Recommended Reading
2.9

Review Komik

Masih belum terlalu greget dengan minimnya aksi di edisi ini. Tapi bagi pembaca yang tidak mengikuti arc tie-in Superman: Truth lainnya, mungkin bakal suka dengan kejutan hasil interogasi orang-orang di sekitar Clark. Sayangnya misteri tentang orang yang memerintah Amanda Waller untuk menggerakkan Suicide Squad belum juga terjawab.

Sending
User Review
0 (0 votes)

Leave a Reply