Menjelang ditayangkannya film layar lebar “Shazam” pada bulan April 2019 mendatang, DC Comics akhirnya merilis kembali serial komik serial “Shazam” setelah bertahun-tahun menghilang. Karakter yang dulunya menggunakan nama Captain Marvel (iya, serupa namanya dengan karakter di jagat Marvel itu) ini termasuk salah satu karakter superhero yang unik. Aslinya ia adalah seorang anak remaja bernama Billy Batson. Namun apabila kekuatannya ia aktifkan (dengan mengucap kata “Shazam”) maka ia akan menjadi sosok manusia dewasa! Di dalam aksinya ia juga seringkali dibantu oleh kelima orang sahabatnya sesama penghuni rumah yatim: Mary (Mary Marvel), Freddy (Captain Marvel Jr.), Eugene, Pedro, dan Darla.
Film layar lebarnya sendiri sepertinya akan mengangkat kisah awal persahabatan Billy Batson dan Freddy, serta bagaimana ia menjalani masa-masa awal menjadi seorang superhero. Di video teaser yang sudah beredar beberapa bulan lalu, tidak terlihat sosok rekan-rekan mereka yang lain. Freddy pun belum ikut berubah menjadi seorang superhero.
Kendati demikian, serial komik ini rasanya cukup menarik untuk diikuti. Saya cukup menikmati edisi perdananya. Jadi, tanpa panjang lebar, yuk disimak sinopsis komik Shazam #1 berikut ini. Cuss.
Sinopsis Komik *SPOILER*
The superstar team of writer Geoff Johns and artist Dale Eaglesham reunite to launch the first all-new SHAZAM! monthly title set in the DC Universe in almost 20 years! (What took you guys so long?!)
Teenager turned super-hero Billy Batson struggles to balance school and superheroics! (Guess which one is more fun?) But when Shazam unlocks a shocking secret deep within the Rock of Eternity, it challenges everything he knows about the worlds of magic and his family’s future as its champions! Also, witness the bizarre team-up of Dr. Sivana and Mr. Mind as they set off to build a society all their own! Don’t miss the start of an epic run in the making as “Shazam and the Seven Realms” begins!
Story: Geoff Johns
Art: Dale Eaglesham
Color: Mike Atiyeh
Letter: Rob Leigh
Judul Edisi: MagicLands!
Tanggal Rilis: 5 Desember 2018
Billy Batson, Freddy, dan teman sekolah mereka sedang study tour ke sebuah museum. Tanpa disangka, komplotan penjahat datang dan berniat merampok barang-barang antik yang ada di sana. Plus barang-barang berharga milik pengunjung.
Tidak membuang waktu, Billy segera berubah menjadi Shazam dan mulai menghadapi mereka. Tak lama kelima rekannya pun hadir. Dengan kemampuan mereka, sama sekali tidak ada kesulitan dalam menghadapi komplotan penjahat kelas teri itu.
—
Malam harinya, usai makan malam bersama, Billy dkk diam-diam pergi ke Rock of Eternity. Di sana, mendadak Eugene memberitahu mereka tentang apa yang baru saja temukan. Sebuah stasiun bawah tanah lengkap dengan keretanya. Terdapat pula sebuah peta besar bertuliskan MagicLands di salah satu sudutnya.
Freddy yang tidak bisa diam, gatal melihat panel listrik di dekat peta tersebut. Ia mengira itu adalah panel untuk menyalakan lampu di dalam area stasiun. Billy mencoba mencegahnya, namun terlambat. Sebuah cahaya terang tiba-tiba menyala di hadapan mereka.
Sementara itu, di rumah penampungan Vasquez, tempat tinggal Billy dan teman-temannya, seseorang datang mengetuk pintu rumah. Saat dibuka, sesosok pria berdiri di depan pintu. Ia mengaku sebagai ayah dari Billy Batson.
Menurut saya pribadi, serial komik ini berpotensi untuk bertahan lama. Apalagi ada nama Geoff Johns di departemen penulisan cerita. Selama beliau tidak ‘kepleset’ alias bikin kesalahan fatal, dijamin banyak yang bakalan setia ngikutin “Shazam”. Termasuk saya tentunya.
Beberapa hari lagi akan saya bahas juga tentang video teaser resmi film layar lebarnya. Ditunggu ya 🙂
Leave a Reply