Review Komik Grimm Fairy Tales: Return To Wonderland #5 (Zenescope, 2008)

Di cerita sebelumnya, pertemuan tidak sengaja Calie dengan Queen of Hearts berujung nyawanya di ujung tanduk. Tanpa disangka, justru Cheshire Cat yang datang dan menyelamatkan Calie. Apa yang sebenarnya terjadi? Simak kelanjutan kisahnya dalam sinopsis komik Return To Wonderland #5 berikut.

Sinopsis Komik

returntowonderland5

Calie has come face to face with the terrifying Cheshire Cat and her next move will determine her fate. Will Calie escape the madness of Wonderland or is she doomed to be trapped in this world forever? You don’t want to miss this penultimate issue of one of the most talked about series of the year that includes a cliffhanger last page that you will have to see to believe.

Story: Raven Gregory
Art: Daniel Leister
Color: Nei Ruffino
Letter: Alphabet Soup Studios
Judul Edisi: –
Tanggal Rilis: 9 Januari 2008

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!

Johnny menyeret tubuh wanita selingkuhan ayahnya dan memasukkannya ke dalam lubang di gudang bawah tanah. Terlihat ada tengkorak manusia di sana. Dalam narasi diceritakan saat dulu Johnny berusia 6 tahun, ia berulangkali diperk0s4 oleh pamannya sendiri. Hingga suatu ketika pamannya menghilang begitu saja.

Cheshire Cat bersiap untuk memangsa Calie. Tanpa disangka, muncul saudari Ratu Hati. Melihat saudarinya yang tewas, ia langsung memerintahkan prajurit kerajaan untuk menyerbu Cheshire Cat. Pun begitu, Cheshire Cat terbukti terlalu kuat untuk mereka. Seluruh prajurit, beserta saudari Ratu Hati, tewas dibantai olehnya.

Cheshire Cat kembali menghampiri Calie. Keajaiban lain terjadi. Seseorang muncul dan merobek perut Cheshire Cat dari dalam dengan kapaknya. Ia adalah Lacie, wanita yang sebelumnya ditemui oleh Calie dan dimangsa oleh Cheshire Cat.

Tanpa membuang waktu, Calie langsung mengajak Lacie meninggalkan tempat tersebut.

Sepeninggal keduanya, terlihat para prajurit dan juga Cheshire Cat hidup kembali.

Lacie memandu Calie ke sebuah kolam. Calie akhirnya menyadari bahwa wanita yang ada di hadapannya itu sebenarnya adalah ibunya sendiri, Alice. Sementara kolam tersebut adalah gateway atau gerbang untuk kembali ke bumi. Alice berpesan agar Calie jangan pernah mempercayai mereka (penduduk Wonderland?) karena mereka menginginkan seseorang untuk mengeluarkannya.

Calie kebingungan mendengarnya. Tanpa membuang waktu lagi, Alice mendorong Calie hingga masuk ke kolam. Ia menambahkan bahwa saat ini Johnny saat membutuhkan kehadiran Calie. Sesaat kemudian terlihat Queen of Hearts, The Carpenter, Cheshire Cat, Caterpillar, Mad Hatter, dan para prajurit kerajaan melangkah menghampiri Alice.

Calie yang melihatnya dari dalam kolam berteriak memperingatkan ibunya. Dengan tenang ibunya mengatakan bahwa beberapa mimpi memang ditakdirkan untuk tidak pernah berakhir.

Tiba-tiba saja Calie terbangun. Ia kini berada di ruang kelas sekolahnya sendiri. Bergegas Calie pulang ke rumah dan bertemu kembali dengan keluarganya.

Calie duduk di samping ibunya. Tiba-tiba ibunya berbisik, memberitahu bahwa mimpi hanyalah mimpi sampai ia terbangun. Alice meminta agar Calie segera bangun karena tidak ada jalan keluar selain itu. Calie ketakutan mendengarnya dan pergi menjauh dari ibunya.

Malam harinya, White Rabbit mendatangi Alice dan memberitahu bahwa waktunya sudah tiba untuk mengakhiri semua cerita. Alice kemudian berurutan mendatangi kamar Johnny dan Calie, mencium mereka, dan kemudian menggantung dirinya sendiri.


Lagi-lagi dibikin terkejut dengan serial ini. Selain fakta bahwa semua yang ada di Wonderland tidak bisa mati, Alice ternyata juga bunuh diri di penghujung halaman. Kalau soal sosok wanita yang menolong Calie sih sedari awal sudah bisa ditebak jika ia adalah Alice. Gak terlalu kaget. Seperti apa ya ending-nya di edisi 6 mendatang?

rk returntowonderland5

Leave a Reply