Survey Game Center Keliling Kota Solo dan Yogyakarta Part 2

Usai melakukan survey game center di kota Yogyakarta dan Solo sebelumnya, saya menyadari ada 2 jaringan game center lokal yang terlewat atau tidak tuntas saya kunjungi. Yang pertama adalah jaringan Kids Fun di area kota Yogyakarta, serta Mr. Games di area kota Solo. Oleh sebab itu, saat tanggal 21-25 kemarin berlibur bersama keluarga ke kedua kota tersebut, saya luangkan waktu sejenak untuk mendatangi beberapa gerai mereka. Dan karena kebetulan sempat mengarah ke kabupaten Sleman, saya kunjungi pula gerai Timezone yang ada di Sleman City Hall. Simak kisah perjalanannya di bawah ini.

Timezone

logo timezone

Ada 4 cabang Timezone di provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Yaitu gerai Ambarukmo Plaza (Amplaz), Lippo Plaza Jogja, Galeria Mal, dan Sleman City Hall. Tiga yang disebut pertama sudah pernah saya datangi sehingga keterbatasan waktu saya fokuskan untuk mampir ke cabang yang disebut belakangan, yang berada di lantai 3 pusat perbelanjaan Sleman City Hall yang masih tergolong baru.

Kesan pertama saat mendatangi gerai tersebut adalah lowong. Jumlah mesin permainan yang tersedia masih belum sebanding dengan luasnya area. Apalagi mesin sengaja ditata dan diposisikan di pinggir area, menyusuri tembok, sehingga terasa sekali lapangnya.

Untuk area penukaran souvenir sendiri sudah menggunakan model terbaru dimana pengunjung bisa secara mandiri memilih dan memilih souvenir penukaran tiket yang diinginkan.

Berikut ini daftar mesin permainan tiket dan capit boneka yang tersedia di Timezone cabang Sleman City Hall beserta informasi lain yang terkait.

Mesin Arcade Tiket
Nama Mesin PermainanBiaya BermainJackpot (Jika Ada)
Big CannonRp 3.900,-50 tiket
Balloon GameRp 9.000,-500 tiket (60 poin)
Dino TimeRp 3.400,-50 tiket
Crocodile PanicRp 8.500,-
Circus Ball DropRp 8.000,-150 tiket
Flying TicketsRp 8.400,-250 tiket (80 poin)
Grand Piano KeysRp 7.500,-
Kungfu Panda Dojo MojoRp 9.000,-50 tiket
Let's BounceRp 12.000,-
Milk Jug TossRp 5.900,-250 tiket
Monster DropRp 5.900,-300 tiket (Bonus) + 1000 tiket (Monster Jackpot)
Piano BlocksRp 8.000,-
Pull My FingerRp 5.900,-100
Pirate's HookRp 5.900,-100 tiket
Pac-Man SwirlRp 9.900,-300 tiket
Panning For GoldRp 7.900,-150 tiket
Quik DropRp 10.300,-500 tiket
Ring BottleRp 9.000,-100 tiket
River Of RichesRp 7.500,-100 tiket
Ring 'EmRp 5.900,-
Spongebob Squarepants Order UpRp 12.000,-
Street BasketballRp 4.900,-
Slam A WinnerRp 4.900,-250 tiket
Safari RangerRp 8.400,-300 tiket
Screw BallRp 7.000,-150 tiket
Sink ItRp 7.000,-
Triple TurnRp 8.400,-300 tiket
Timber ManRp 9.000,-250 tiket
Mesin Prize Redemption / Capit Boneka
Nama Mesin PermainanBiaya Bermain
Balloon BusterRp 8.400,-
Big Candy HouseRp 13.900,-
Black OutRp 9.900,-
Color MatchRp 16.900,-
Crazy Claw The JungleRp 7.500,-
Chocolate ChallengeRp 9.000,-
Double CubeRp 14.900,-
DynomaxRp 13.900,-
Dollmagic Cube 2 CraneRp 9.900,-
Double PlayRp 6.900,-
Elfin CupidRp 9.900,-
Mega StackerRp 12.900,-
Prize CubeRp 8.900,-
Stack N GrabRp 9.900,-
Shining CraneRp 11.500,-
The Big OneRp 13.900,-
Ticket HouseRp 8.900,-

Kids Fun

logo kids fun

Setelah pada survey sebelumnya sempat dibuat kagum dengan penataan interior Kids Fun cabang Galeria Mal, saya jadi penasaran dengan gerai-gerai mereka di kota Gudeg. Dan hasilnya? Ternyata jauh dari perkiraan. Kunjungan ke tiga cabang mereka yang ada di Toko Progo, Indogrosir Sinduadi, dan Ramai Mall rasanya sudah lebih dari cukup untuk menyimpulkan bahwa target pasar utama mereka adalah pengunjung kelas menengah ke bawah. Hanya cabang Galiera Mal yang bisa dibilang paling mending, baik dari segi variasi mesin permainan serta kenyamanan bermain.

Menurut titik di Google Maps, total ada 6 cabang Kids Fun yang tersebar di penjuru kota Yogyakarta. Hanya tersisa 2 gerai yang belum (dan mungkin tidak akan) saya datangi. Yaitu cabang Yogya Toserba dan Giant Express Godean. Dengan banyak ditutupnya gerai Giant, saya kurang tahu apakah cabang mereka di Godean juga ikut ditutup dan berimbas pada tutupnya Kids Fun di sana.

Berbeda dengan cabang Galeria Mall, ketiga gerai Kids Fun yang kemarin saya kunjungi masih menggunakan sistem koin. Per koin diberi bandrol Rp 2.000,- saja. Cukup murah memang. Tapi berimbas pada mesin permainan yang mayoritas merupakan mesin jadul dengan sistem jackpot yang tidak mudah untuk dimenangkan (kebanyakan bergantung pada keberuntungan, bukan skill).

Untuk daftar mesin arcade, baik capit boneka maupun tiket, akan saya tuliskan di artikel terpisah.

Mr. Games + Wonderland + Happy Time

Mr. Games adalah salah satu jaringan game center lokal yang menguasai wilayah provinsi Jawa Tengah. Mereka juga memiliki cabang di Jawa Timur dan Jawa Barat walau jumlahnya tidak terlalu masif. Game center ini sendiri merupakan bagian dari PT. Mitra Gamesindo Group, bersama dengan Wonderland dan Happy Time, yang berkantor pusat di kota Semarang.

Di wilayah Solo dan sekitarnya terdapat 6 gerai Mr. Games (Luwes Swalayan Kartasura, Luwes Nusukan, Palur Plaza Solo, Sami Luwes, Luwes Gading, Luwes Loji Wetan), 2 gerai Wonderland (Luwes Gentan, Luwes Kestalan), dan 2 gerai Happy Time (Solo Paragon, Hartono Mall). Dari total 10 game center tersebut, 6 di antaranya sudah berhasil saya kunjungi. Harusnya masih bisa 1-2 TKP lagi, namun cuaca keburu mendung dan saya sedang tidak ingin hujan-hujanan, hehehe.

Untuk brand Mr. Games, game center ini menyasar kalangan menengah ke bawah. Ini terlihat dari sistem bermainnya yang masih menggunakan koin. Biaya per koin bahkan lebih murah ketimbang Kids Fun, Rp 1.250,- saja dengan pembelian harus dalam jumlah genap (2, 4, 6, 8, dst). Dan seperti halnya game center lain yang sekelas, mesin-mesin arcade yang tersedia tidak terlalu updet.

Berbeda dengan saudaranya, brand Wonderland dan Happy Time mentarget ceruk pasar yang lebih tinggi kelas ekonominya. Mesin permainan yang tersedia juga lebih bervariasi. Salah satunya, yang saya temukan di Happy Time Solo Paragon, adalah mesin basket NBA All Star Basketball yang alih-alih mengeluarkan tiket justru mengeluarkan kartu collectible!

Untuk daftar mesin arcade serta daftar lokasi cabang masing-masing akan saya bahas di artikel terpisah.

FunWorld

Di Yogya, saya sempat mendatangi Sahid J-Walk. Menurut Google Maps, di sana terdapat gerai FunWorld yang merupakan bagian dari Fun & Fit. Sayangnya, setibanya di TKP, sama sekali tidak ada penampakan gerai yang dimaksud. Entah karena sudah tutup, saya yang salah posisi, atau info dari Google Maps yang tidak valid bin zonk. Mungkin ada teman-teman yang tahu?

survey gamecenter yogyasolo 2

Leave a Reply