Sinopsis Komik Tales From Oz #3 – The Scarecrow (Zenescope, 2014)

“Tales From Oz #3” lanjut membahas masa lalu dari Scarecrow. Orang-orangan sawah yang penakut. Tapi mau melakukan segalanya demi sahabatnya.

Bersama Tin Man dan Thorne, ia jadi penghuni Oz yang mendampingi Dorothy dan Glinda dalam petualangan melawan penyihir jahat Lynessa.

Lantas seperti apakah cerita masa lalunya? Layakkah untuk dibaca?

Simak sinopsis komik Tales From Oz #3 beserta review singkatnya di bawah ini untuk tahu jawabannya.

WARNING! Tulisan di bawah ini mengandung spoiler!

Sekilas Tentang

cover komik tales from oz #3 the scarecrow

cover komik tales from oz #3 the scarecrow

The Witches of Oz memerintah dengan kekuatan dan ketakutan. Bahkan sekutu mereka tidak aman dari murka mereka jika mereka keluar dari barisan.

Dan hukuman bagi mereka yang mengkhianati mereka sangat berat karena salah satu penasihat terpercaya mereka akan segera mengetahuinya…

Bahkan manusia yang paling pemalu pun dapat berubah menjadi makhluk yang paling menakutkan.

Story: Joe Brusha
Art: Shane McKenzie, Dave Acosta, Luca Erbetta
Color: Andrea Dota (Mad5)
Letter: Jim Campbell
Judul Edisi: The Scarecrow
Tanggal Rilis: 5 Maret 2014

Alur Cerita / Sinopsis Komik Tales From Oz #3

Pasca kematian penyihir jahat Zamora, bangsa Oz mencoba untuk bangkit kembali.

Adalah Bartleby yang aktif melobi ke sana kemari demi mempersatukan kembali seluruh suku dan negara yang ada.

Usahanya membuahkan hasil. Namanya pun harum dikenal di seluruh penjuru Oz.


Beberapa waktu kemudian, Lynessa dan Zinna, putri dari Zamora, tiba-tiba muncul.

Mereka berambisi untuk balas dendam atas kematian ibunya dan juga menguasai Oz.

Keduanya bahkan bergabung menjadi pengikut The Dark One demi mendapat kekuatan yang lebih besar.

Suatu hari, Lynessa dan Zinna memanggil Bartleby ke istana.

Mereka meminta Bartleby untuk melobi seluruh kerajaan yang ada di Oz untuk menjadikan Lynessa dan Zinna sebagai pemimpin.

Keduanya berjanji tidak akan melukai mereka jika hal itu dituruti. Penduduk Oz juga tetap bebas beraktivitas dan tinggal di rumah mereka masing-masing.

Mendengar janji Lynessa, Bartleby yang mengedepankan perdamaian memutuskan untuk mempercayainya.

Setelah berpamitan dengan istrinya, Tessa, dan juga ayah ibu mertuanya, Bartleby pun mulai berkeliling Oz.


Percaya dengan kiprah Bartleby sebelumnya, satu demi satu pemimpin kerajaan di Oz menyatakan loyalitas mereka terhadap Lynessa dan Zinna.

Walau ada beberapa yang menolak. Suku Kavari misalnya.

Dalam perjalanan pulang, Bartleby beristirahat di kota tetangga.

Esok harinya, tak disangka, Bartleby mendapati Lynessa dan Zinna sudah menghancurkan kota tersebut.

Bahkan juga kota-kota lain yang telah bersumpah setia kepadanya.

Terungkap sejak awal keduanya memang berniat untuk menghancurkan seluruh kerajaan di Oz.

Bartleby bergegas menuju ke kotanya.

Setibanya di sana, kota tersebut sudah dimakan api.

Untungnya Tessa masih selamat. Ia bersembunyi di rubanah rumahnya.

Dengan membawa Tessa, Bartleby menemui Lynessa dan Zinna.

Ia memohon agar Tessa dibiarkan pergi. Sedang dirinya akan melakukan apa saja yang diminta oleh kakak beradik penyihir tersebut.

Alih-alih melakukan yang diminta Bartleby, Zinna mengeluarkan otak Tessa dari kepalanya dengan sihirnya. Lalu lanjut mengubahnya menjadi orang-orangan sawah.

Ia lantas melakukan hal yang sama pada Bartleby.

Hanya saja, otak Bartleby tetap dibiarkan pada tempatnya. Karena Lynessa dan Zinna berniat untuk menjadikan Bartleby sebagai anak buahnya.

Simpulan

Itu tadi sinopsis dari komik Tales From Oz #3. Yang menceritakan masa lalu tragis dari Bartleby alias Scarecrow.

Sejauh ini, dari Tales From Oz Vol. 1 (edisi #1-#3), konsistensi kepribadian karakter dengan miniseri utamanya patut diberi acungan jempol.

Apalagi saya membaca komik ini setelah menuntaskan serial Oz. Jadi paham banget dengan konsistensi karakter si orang-orangan sawah.

Untuk Tales From Oz edisi #4 sendiri baru akan dibahas beberapa minggu lagi. Tepatnya setelah “Warlord of Oz” dan “Oz: Reign of The Witch Queen”.

Pasalnya, setelah saya baca, memang ada karakter yang belum diperkenalkan sebelumnya. Percuma saja jika diulas setelah ini.

Versi digital / fisik dari komik “Tales From Oz #3” ini bisa diperoleh di Amazon.

sinopsis komik tales from oz 3

Leave a Reply