Liburan di Bandung Main Game Dimana?

Tulisan ini jauh banget meleset dari jadwal. Lha wong survey di Bandung-nya aja sudah dari awal tahun. Sepertinya efek dari kota kembang yang bagi saya pribadi semakin terasa padat dan membosankan, tidak jauh berbeda dengan kota metropolitan lainnya di Indonesia. Alih-alih mendapat pengalaman berkesan di aneka game center, sampai sekarang saya malah lebih teringat dengan suasana mencekam saat melewati Taman Maluku, hehehe. But eniwei, soal horor-hororan kita obrolin di lain waktu aja, sekarang mari disimak pembahasan mengenai aneka game center yang ada di Bandung berikut ini ya. Cekidot!

Sekilas Tentang Kota Bandung

Bandung adalah ibukota provinsi Jawa Barat, sekaligus kota metropolitan terbesar di provinsi tersebut. Jaraknya sekitar 140 km dari Jakarta, dengan luas 167 km2 dan jumlah penduduk sekitar 2.5 juta jiwa menurut data pada tahun 2018 lalu.

Bandung terkenal akan keindahannya, sampai-sampai dijuluki sebagai Parijs van Java. Julukan kota kembang juga disandangnya. Industri fashion di kota yang mayoritas penduduknya muslim ini dulunya cukup terkenal. Namun seiring dengan laju pembangunan, tidak hanya soal busana saja yang membuat orang tertarik untuk datang. Kuliner, budaya, serta wisata alam yang indah turut menjadi daya tarik tersendiri.

Secara administratif, kota Bandung terbagi atas 30 kecamatan dan 151 kelurahan. Berikut daftar selengkapnya.

KecamatanKelurahan
ANdirCampaka, Ciroyom, Dunguscariang, Garuda, Kebonjeruk, Maleber
Astana AnyarCibadak, Karanganyar, Karasak, Nyengseret, Panjunan, Pelindunghewan
AntapaniAntapani Kidul, Antapani Kulon, Antapani Tengah, Antapani Wetan
ArcamanikCisaranten Bina Harapan, Cisaranten Endah, Cisaranten Kulon, Sukamiskin
Babakan CiparayBabakan, Babakanciparay, Cirangrang, Margahayu Utara, Margasuka, Sukahaji
Bandung KidulBatununggal, Kujangsari, Mengger, Wates
Bandung KulonCaringin, Cibuntu, Cigondewah Kaler, Cigondewah Kidul, Cigondewah Rahayu, Cijerah, Gempolsari, Warungmuncang
Bandung WetanCihapit, Citarum, Tamansari
BatununggalBinong, Cibangkong, Gumuruh, Kacapiring, Kebongedang, Kebonwaru, Maleer, Samoja
Bojongloa KalerBabakan Asih, Babakan Tarogong, Jamika, Kopo, Suka Asih
Bojongloa KidulCibaduyut, Cibaduyut Kidul, Cibaduyut Wetan, Kebon Lega, Mekarwangi, Situsaeur
BuahbatuCijawura, Jatisari, Margasari, Sekejati
Cibeunying KalerCigadung, Cihaurgeulis, Neglasari, Sukaluyu
Cibeunying KidulCicadas, Cikutra, Padasuka, Pasirlayung, Sukamaju, Sukapada
CibiruCipadung, Cisurupan, Palasari, Pasirbiru
CicendoArjuna, Husein Sastranegara, Pajajaran, Pamoyanan, Pasirkaliki, Sukaraja
CidadapCiumbuleuit, Hegarmanah, Ledeng
CinamboBabakan Penghulu, Cisaranten Wetan, Pakemitan, Sukamulya
CoblongCipaganti, Dago, Lebakgede, Lebaksiliwangi, Sadangserang, Sekeloa
GedebageCimincrang, Cisaranten Kidul, Rancabolang, Rancanumpang
KiaracondongBabakansari, Babakansurabaya, Cicaheum, Compreng, Kebonkangkung, Kebunjayanti, Sukapura
LengkongBurangrang, Cijagra, Cikawao, Lingkar Selatan, Malabar, Paledang, Turangga
MandalajatiJatihandap, Karangpamulang, Pasir Impun, Sindangjaya
PanyileukanCipadung Kidul, Cipadung Kulon, Cipadung Wetan, Mekarmulya
RancasariCipamokolan, Darwati, Manjahlega, Mekar Jaya
RegolAncol, Balonggede, Ciateul, Cigereleng, Ciseureuh, Pasirluyu, Pungkur
SukajadiCipedes, Pasteur, Sukabungah, Sukagalih, Sukawarna
SukasariGegerkalong, Isola, Sarijadi, Sukarasa
Sumur BandungBabakanciamis, Braga, Kebonpisang, Merdeka
UjungberungCigending, Pasanggrahan, Pasirendah, Pasirjati, Pasirwangi

Tempat Wisata

Dulu Bandung memang lebih dikenal sebagai surganya belanja. Factory Outlet menjamur di berbagai sudut kota. Belum kota area Cihampelas yang femes untuk cuci mata. Bahkan satu-satunya memori masa kecil saat liburan di Bandung yang saya ingat hanyalah dibelikan topi oleh ortu di jalan tersebut.

Berbeda dengan sekarang. Kini Bandung punya perpaduan yang baik antara wisata belanja dengan wisata alam. Ditambah dengan bermunculannya obyek-obyek wisata yang Instagramable belakangan ini, bikin yang gemar eksis makin betah berkeliling dari satu titik ke titik yang lain. Sebut saja Farmhouse Lembang, Dusun Bambu, Kebun Begonia, Floating Market, dan lain sebagainya.

Yang gemar budaya dan sejarah bisa melipir ke jalan Braga, kawasan bersejarah yang sudah eksis sejak masa penjajahan di tahun 1920-an. Bisa mampir juga ke Gedung Sate, museum Geologi, museum Konferensi Asia Afrika, serta tentu saja, Alun-Alun Kota.

Penginapan Murah

Bagi yang sedang liburan di kota Bandung dengan budget yang terbatas, cukup banyak pilih penginapan dengan harga murah yang bisa dipilih. Untuk kelasnya ya sudah jelas lah ya, keterlaluan juga kalau sampai ngarep yang berbintang dengan dompet cekak, hehehe.

Untungnya, dengan biaya kurang dari Rp 100.000,- per malam, masih ada berbagai opsi akomodasi kamar single dengan sarapan, bahkan kamar mandi dalam. Jadi tidak melulu yang model asrama, dengan tempat tidur bertingkat dan harus berbagi ruangan dengan banyak tamu lain. Yang penting kudu teliti dan mau meluangkan waktu untuk ubek-ubek situs atau aplikasi pemesanan hotel yang ada.

Game Center

Dari hasil survey, total ada 5 jaringan game center yang bisa saya temukan di kota Bandung. Mereka adalah FunWorld, Timezone, Game Master, Trans Studio Mini, dan Story Land. Dimana saja letaknya? Mana yang paling nyaman untuk dikunjungi? Lanjut aja baca detil masing-masing di bawah ini, ges.

FunWorld

Hanya ada 1 gerai FunWorld di kota Bandung, yaitu yang ada di mall Bandung Indah Plaza alias BIP. Itu pun posisinya agak nyempil dan tidak terlalu luas. Hanya ada 8 mesin arcade yang mengeluarkan tiket, semuanya (saat saya ke sana) dibandrol dengan harga Rp 2.900,-.

Timezone

Game center ini bisa dibilang senasib dengan FunWorld. Sama-sama hanya punya satu gerai di kota Bandung. Di pusat perbelanjaan yang sama pula. Area bermainnya sedikit lebih luas ketimbang FunWorld, namun tidak terlalu lega jika dibandingkan dengan gerai-gerai mereka di kota lain. Sayangnya, catatan data mesin permainan di sana yang sudah saya tulis ternyata hilang dari ponsel. Entah kehapus atau apa.

Game Master

Tidak berkembangnya jaringan game center besar seperti Timezone dan FunWorld kemungkinan besar karena pasar di kota tersebut sudah hampir sepenuhnya dikuasai oleh jaringan arcade Game Master. Tidak hanya di kota Bandung, melainkan juga di berbagai daerah di provinsi Jawa Barat. Untuk total gerai mereka sendiri saya kurang tahu persisnya karena tidak ada informasi resmi dari situs mereka. Yang jelas sih banyak.

Beberapa cabang Game Master di kota Bandung di antaranya adalah:

  • Game Master Istana Plaza
  • Game Master Cihampelas Walk (Ciwalk)
  • Game Master Paris Van Java
  • Game Master Festival CityLink
  • Game Master 23 Paskal Shopping Mall
  • Game Master BTC Fashion Mall
  • Game Master BEC

Saya sempat mencoba bermain di gerai mereka yang ada di Paskal 23 Shopping Mall karena penasaran dengan sistem kartu tap yang mereka gunakan. Pengalaman saya selengkapnya saat bermain di sana bisa dibaca di sini.

Oh ya, rata-rata area bermain Game Master cukup luas dengan mesin arcade yang bervariasi. Beberapa belum pernah saya temukan di jaringan game center lain. Untuk biayanya berkisar antara Rp 2.900,- hingga Rp 3.900,- sekali main. Ada yang di bawah atau di atas kisaran tersebut namun jumlahnya hanya satu dua saja.

Story Land

Game center kelas menengah ke bawah ini hampir selalu menyatu dengan Toserba Borma yang tersebar di berbagai kota di Indonesia, terutama di wilayah Jawa Barat. Di Bandung sendiri lokasinya kebanyakan berada agak ke pinggir alias dekat dengan perbatasan. Meski punya banyak cabang, namun hingga sekarang tempat bermain ini bisa dibilang hanya difungsikan sebagai pelengkap dari eksistensi supermarket Borma itu sendiri. Belum terlalu diseriusi. Padahal seperti layaknya jaringan game center lain, mereka juga memiliki mesin berjenis ticket redemption dengan aneka pilihan souvenir penukaran tiket.

Trans Studio Mini

Seperti biasa, game center yang ini menempel dengan retail Transmart. Untuk kasus kota Bandung, lokasinya di daerah Buah Batu, yang cukup melelahkan untuk ditempuh dari pusat kota. Dari segi area bermain maupun variasi mesin permainan yang ada tidak jauh berbeda dengan cabang-cabang mereka di kota lain. Untuk biaya bermainnya dibandrol antara Rp 3.900,- hingga Rp 4.900,- per sesi (saat saya berkunjung ke sana 2 tahun lalu).

Kesimpulan

Untuk kota Bandung, dari pembahasan di atas, sepertinya sudah jelas sih pemenangnya. Yang gampang ditemui, punya banyak variasi mesin permainan, serta area bermain yang luas pilihannya hanya satu: Game Master. Mereka eksis di hampir semua pusat perbelanjaan yang ramai pengunjung. Entah itu untuk tujuan berbelanja, kuliner, nonton, maupun sekedar cuci mata. Saya yang sempat melipir ke Festival CityLink cuma untuk keperluan nonton Dreadout aja ujung-ujungnya ketemu dengan Game Master.

Selamat bermain!

game center bandung

Leave a Reply