Review Komik Superman #26 (2017)

Di cerita sebelumnya, berakhir sudah usaha Manchester Black dalam menguasai dan mengontrol Superboy di arc “Black Dawn”. Berkat bantuan dari Kathy, Manchester Black pun dapat dilumpuhkan. Kathy sendiri bersama rekan-rekannya memutuskan untuk tetap tinggal di Hamilton County karena mereka juga tidak mungkin untuk kembali ke planet asal mereka dengan kondisi pesawat luar angkasa mereka yang menutupi retakan angkasa. Bagaimana dengan cerita di komik Superman #26 kali ini? Simak yuk sinopsisnya di bawah ini.

Sinopsis Komik *SPOILER

superman 26

“ROAD TRIP” part one! It’s been an emotional and physical rollercoaster for Superman, Lois, and Jon: the Eradicator, Dinosaur Island, Frankenstein and the Bride, Multiversity, Reborn and Black Dawn—a barrage of terror and horror! What does the family need right now? Yep, you got it…a vacation!

Story: Michael Moreci
Art: Scott Godlewski
Color: Hi-Fi
Letter: Rob Leigh
Judul Edisi: Brains vs Brawn
Tanggal Rilis: 5 Juli 2017

Cerita di edisi ini tidak terlalu padat jadi sinopsisnya akan saya singkat saja.

Superman mengajarkan pada Superboy untuk bertarung dengan tetap mengedepankan akal dan pikirannya ketimbang hanya berusaha untuk mengalahkan musuh. Darah muda Superboy, ditambah dengan kekuatannya yang sudah hampir sepenuhnya kembali pasca melawan Manchester Black, membuatnya tidak terlalu menghiraukan nasehat ayahnya. Hingga akhirnya ia merasakan sendiri akibat dari kecerobohannya. Ia pun akhirnya mau sedikit berhati-hati dalam bertindak dan tidak lagi asal hajar seperti sebelumnya.

Apa yang berusaha diajarkan oleh Superman sendiri sebenarnya berasal dari pengalaman Superman dengan ayah angkatnya, Jonathan Kent. Dulu ayahnya juga melakukan hal yang sama, meminta Superman untuk bertindak sesuai dengan hati nuraninya, sembari tetap mengawasi dan memberi masukan apabila ia kebablasan.


Well, edisi kali ini hanya sekedar filler, dan mungkin untuk menunjukkan perkembangan kekuatan Superboy pasca arc “Black Dawn” lalu. Tidak ada yang spesial sebenarnya. Dan saya pun tidak terlalu terkesan dengan jalan ceritanya. Apalagi dengan artwork yang kurang menarik dimana wajah Superboy terlihat terlalu tua untuk usianya.

rk superman26
Superman #26 (2017)
  • Story
  • Art (Pencil, Ink, Colors)
  • Element of Surprise
  • Recommended Reading
2

Review Komik

Just a filler with bad artwork. Not recommended.

Sending
User Review
0 (0 votes)

Leave a Reply