Review Komik Suicide Squad #18 (2017)

Di cerita sebelumnya, General Zod yang sudah dipasangi bom kryptonite di otaknya dengan enggan menuruti perintah Amanda Waller untuk menyelesaikan sebuah misi bersama tim Suicide Squad. Namun saat tugasnya selesai, diam-diam Zod berusaha untuk membelah kepalanya sendiri demi mengeluarkan bom tersebut. Sementara itu, dalam Action Comics #980, Cyborg Superman dan Eradicator berhasil tiba di pintu masuk penjara Belle Reeve demi untuk mengajak Zod bergabung dengan tim balas dendam mereka. Superman sempat berusaha untuk mencegahnya, namun ia justru terperangkap dalam halusinasi mimpi buruk di kubah black vault yang kini menyelimuti Belle Reeve. Apa yang akan terjadi selanjutnya dalam sinopsis komik Suicide Squad #18 berikut ini?

Sinopsis Komik *SPOILER

suicidesquad 18

“EARTHLINGS ON FIRE” part three! The moment SUICIDE SQUAD has been building to from the beginning is here! The Suicide Squad has everything they want. Deadshot is reunited with his daughter. Harley Quinn and Rick Flag’s mutual attraction is becoming a true romance. And Amanda Waller has defeated all her enemies. Or has she? Sitting in a Belle Reve prison cell is the biggest gamble the Wall has ever played, and it’s one for which the entire world will pay.

Story: Rob Williams
Art: Sandu Florea (Inks) / Tony S. Daniel (Pencils)
Color: Tomeu Morey
Letter: Pat Brosseau
Judul Edisi: Earthlings on Fire Part Three: Your Future Is Dead
Tanggal Rilis: 24 Mei 2017

Harley Quinn dan Rick Flag sedang asyik memadu kasih di kamar mereka saat General Zod berusaha untuk memotong kepalanya sendiri dengan jurus heat vision. Tak lama, terdengar suara teriakan kencang. Harley mengira Rick yang berteriak, tapi tentu saja bukan dia, melainkan Zod yang sudah berhasil melaksanakan misinya: mengambil bom kryptonite yang ditanamkan Amanda Waller di kepalanya.

Menyadari apa yang terjadi, Waller segera memerintahkan anak buahnya untuk meledakkan bom Zod. Terlambat, bom sudah terlepas dan Zod mulai kalap, berniat untuk menghancurkan mereka semua untuk melampiaskan kemarahannya serta menggunakan black vault untuk mengeluarkan para narapidana Phantom Zone. Untunglah, kemudian anggota tim Suicide Squad berdatangan dan mulai bertarung melawan Zod.

Tanpa diduga, Cosmonut juga ikut membantu mereka untuk melumpuhkan Zod. Dalam kondisi terdesak, Zod makin kalap dan menyerang membabi buta. Salah satu serangannya melukai tubuh Rick. Di saat hampir bersamaan, Cyborg Superman dan Eradicator tiba di TKP, memastikan pada Zod bahwa mereka berdua akan menghancurkan siapa saja yang melawan Zod.


General Zod bertarung melawan tim Suicide Squad dengan separuh kepala terbuka. Adegan mesra nan kiyut dari Harley Quinn dan Rick Flag. Cosmonut yang tiba-tiba membantu Suicide Squad. Apalagi yang bisa kita minta dari sebuah komik? Paket lengkap semua ada di sini. Dan sedikit ralat, event pada komik ini terjadi hampir berbarengan dengan yang ada di Action Comics #980 karena di sini black vault baru mulai menyelimuti Belle Reeve pasca Zod terbebas, sementara di komik tersebut Superman, Cyborg Superman, dan Eradicator tiba di Belle Reeve saat black vault sudah menyelubungi Belle Reeve.

rk suicidesquad18
Suicide Squad #18 (2017)
  • Story
  • Art (Pencil, Ink, Colors)
  • Element of Surprise
  • Recommended Reading
4.3

Review Komik

Seru. Mulai dari asmara, action, dan horror (bumerang Captain Boomerang nancep di otak General Zod apa gak kurang horor?) semuanya jadi satu di sini. Artwork sebenarnya tidak spesial, tapi sukses untuk menggambarkan itu semua dengan gamblang.

Leave a Reply