Comic Talk 170313: Perkenalan Spider-Man: Homecoming Yang Tidak Penting

Setelah sempat vakum beberapa minggu, seri Comic Talk hadir kembali. Selain bahasan rutin mengenai daftar komik Best Seller, juga ada review atau sinopsis singkat dari beberapa komik yang terbit minggu ini maupun beberapa minggu lalu saat saya sedang jalan-jalan ke Jepang. Dua yang rencananya turut dibahas di sini, yaitu Justice League dan SuperWoman, saya putuskan untuk dipisah karena masih berkaitan dengan arc cross-over Superman Reborn. Jadi, tanpa perlu berbasa-basi lagi, selamat menikmati sajian Comic Talk minggu ini, gaes!

New Super-Man #9 (DC Comics, 2017)

newsuperman9

Story: Gene Luen Yang
Art: Viktor Bogdanovic (Pencils) / Jonathan Glapion, Viktor Bogdanovic (Inks)
Color: Mike Spicer
Letter: Dave Sharpe

Dengan ditemani oleh master I-Ching, Kenan Kong pergi ke Amerika atas undangan Lex Luthor untuk menjadi ‘penasehat keamanan’ di Lexcorp. Kenan sempat menolak karena ingin melanjutkan investigasinya atas kematian ibunya, namun Dr. Omen memerintahkannya untuk memenuhi undangan tersebut hingga mau tidak mau Kenan menerimanya. Setibanya di Metropolis, Luthor membeberkan masalah keamanan yang sedang dihadapi oleh mereka, seorang speedster wanita yang berbahasa mandarin. Masih menurut Luthor, speedster tersebut mengincar sebuah artefak yang mampu mengaktifkan semua kekuatan Kenan. Mendengar hal tersebut, Kenan tidak lagi mengindahkan nasehat Master I-Ching dan berniat untuk membantu Luthor demi bisa menggunakan artefak tersebut.

Tanpa disangka, artefak tersebut adalah portal pintu neraka. Setelah Kenan membukanya dan mendapatkan kembali kemampuan terbanganya, speedster yang diceritakan Luthor muncul. Tidak sendiri, melainkan bersama rekan-rekannya dalam tim China White. Niat mereka untuk menutup kembali pintu tersebut membuat Kenan bimbang karena berarti ia akan kehilangan kembali kemampuan terbangnya. Di saat hampir bersamaan, muncullah sosok yang mengagetkan semua yang ada di sana, sosok Superman ‘Zero’.

Setelah di edisi sebelumnya Kenan menjadi lebih dewasa, edisi kali ini menguji kedewasaan Kenan. Tidak terlalu jelek sih ceritanya, hanya saja sepertinya memang sudah tidak perlu untuk direview secara khusus dalam artikel tersendiri.

Spider-Man: Homecoming Prelude #1 (Marvel, 2017)

spiderman homecoming prelude 1

Story: Will Corona Pilgrim
Art: Todd Nauck
Color: Vero Gandini
Letter: VC’s Travis Lanham

Bukan bermaksud menghina kubu Marvel, tapi saya tidak tahu tujuan mereka merilis komik prelude dari film Spider-Man: Homecoming ini karena isinya sudah semuanya kita tahu dari film Captain America: Civil War. Dan kemungkinan besar calon penonton reboot film Spider-Man tersebut sudah menonton Civil War. Ya, kan? Ayolah, Marvel, perbaiki produk-produk komikmu dengan sesuatu yang berkualitas. Apa belum kapok beberapa bulan terakhir dipermalukan oleh tetangga sebelahmu?

The Once And Future Queen #1 (Dark Horse Comics, 2017)

theonceandfuturequeen1

Story: Adam P. Knave, D.J. Kirkbride
Art: Nick Brokenshire
Letter: Frank Cvetkovic

Komik miniseri ini bercerita tentang Rani Arturus, seorang gadis yang tanpa sengaja menarik sebuah pedang yang ternyata adalah pedang Excalibur. Tidak itu saja, menurut Merlin yang muncul beberapa saat kemudian, Rani adalah penyelamat kerajaan yang sesungguhnya, tidak seperti King Arthur yang dulunya tidak benar-benar mampu menggunakan pedang tersebut. Bersama dengan sahabatnya, Lance dan Gwen, Rani yang masih berusaha menerima takdirnya mau tidak mau harus berjuang menghadapi serangan dari pihak musuh yang ingin merebut kembali pedang Excalibur.

Well, meski penampilan Merlin yang menggunakan baju astronot terlalu lebay, cerita “The Once and Future Queen” saya rasa cukup menjanjikan. Apalagi miniseri ini hanya terdiri dari 5 edisi, jadi semestinya alur cerita bakal melaju kencang tanpa terlalu banyak filler yang tak berkepentingan dengan cerita utama. Semestinya loh yah, semoga aja sesuai prediksi, hehehe.

Supergirl #7 (DC Comics, 2017)

supergirl 7

Story: Steve Orlando
Art: Matias Bergara
Color: Michael Atiyeh
Letter: Steve Wands

Tidak banyak cerita di edisi filler yang mengantarkan Supergirl bertemu dengan Superman di penghujung halaman. Cerita utamanya adalah tentang Lar-On, si manusia serigala Krypton yang di edisi awal lalu ditangkap oleh Supergirl. Untuk mengetahui apakah Lar-On berbahaya atau tidak apabila disadarkan, Supergirl masuk ke dalam pikirannya dan mempelajari bahwa perubahan Lar-On menjadi werewolves bukanlah dipicu oleh bulan, melainkan karena amarah yang ada dalam dirinya akibat masa lalunya yang kelam.

Daftar Best Seller Komik

Minggu ini masih tetap saja minggunya DC Comics. Ada 7 judul mereka yang masuk dalam daftar komik laris. Sisanya ditempati oleh Marvel dan satu dari Image Comics, The Wicked + The Divine #27. Berikut ini daftar best seller komik selengkapnya untuk periode rilis 8 Maret 2017.

Komik Fisik *Komik Digital **

1. Detective Comics #952
2. Justice League Of America #2
3. Action Comics #975
4. Flash #18
5. IVX #6
6. Old Man Logan #19
7. Wonder Woman #18
8. Titans #9
9. Suicide Squad #13
10. Star Wars: Doctor Aphra #5

1. Action Comics #975
2. Detective Comics #952
3. Titans #9
4. IvX #6 (of 6)
5. Wonder Woman #18
6. The Flash #18
7. Justice League of America #2
8. The Wicked + The Divine #27
9. Hal Jordan and The Green Lantern Corps #16
10. Wolverine: Old Man Logan

Hal langka terjadi, Action Comics mempecundangi Detective Comics di penjualan komik digital. Arc cross-over Superman: Reborn yang tengah berlangsung memang sudah banyak dinanti oleh pembaca, mengingat salah satu misteri besar DC Rebirth mengenai rahasia karakter Clark Kent akhirnya terungkap. Komik Justice League of America (JLA) yang memasuki edisi kedua juga terbilang sukses, walau ujian sebenarnya nanti bakal terlihat setelah edisi ke-enam.

Pasca film Logan dirilis, bisa diprediksi penjualan komik Old Man Logan dari Marvel mengalami peningkatan. Satu lagi dari Marvel yang juga masuk dalam daftar terlaris minggu ini adalah penghujung kisah IVX (Inhumans VS. X-Men), yang terus terang endingnya kurang menarik. Marvel sekali lagi membuktikan bahwa mereka gemar mengadu domba dua pihak yang berseberangan tanpa memberikan solusi memuaskan di akhir cerita. Hestek #adudomba 😀

Yang manakah komik favorit teman-teman minggu ini?

* Sumber data best seller komik fisik: https://www.bleedingcool.com/2017/03/12/bleeding-cool-bestseller-list-12th-march-2017-dc-is-going-to-find-out-just-how-good-an-idea-holding-the-line-at-2-99-was/
** Sumber data best seller komik digital: https://www.comixology.com/comics-best-sellers
comictalk

Leave a Reply